Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA

Animasi Keyframe untuk Pemula dan Profesional

Keyframing adalah teknik pengeditan mendasar dan elemen penting untuk sebagian besar animasi, efek video, dan motion graphic modern. Pelajari apa itu animasi keyframe dan apa saja fungsinya, serta kuasai seni keyframing di Filmora.
skala-penilaian-keyframe 4.7 (15746 review)
Windows 11 / Windows 10 / Windows 8 / Win7 (OS 64 bit) | Persyaratan Sistem
macOS 10.15 - macOS 14 (10.14) atau versi lebih lama? Klik di sini ) | Kompatibel dengan Apple M1 & M2
Buka Versi Windows >>

Dasar-dasar Keyframe
Apa itu Keyframing

Keyframing merupakan teknik yang digunakan dalam pengeditan animasi dan video, yang mana titik atau "frame" tertentu dalam animasi atau video ditetapkan sebagai titik kunci. Titik-titik kunci ini akan menentukan awal dan akhir suatu aksi, gerakan, atau transformasi tertentu. Software pengeditan video seperti Filmora dapat secara otomatis menghasilkan frame-frame di antaranya, sehingga tercipta transisi yang mulus dari satu keyframe ke keyframe lainnya. Keyframing dapat diterapkan ke berbagai properti, termasuk posisi, skala, rotasi, dan opasitas.

Contoh Keyframe

Misalnya Anda telah merekam video transportasi sungai dan ingin fokus pada kapal tertentu. Dalam kasus tersebut, menciptakan efek Zoom-in lambat dengan keyframe adalah cara terbaik untuk melakukannya. Anda dapat memulai dengan menempatkan keyframe di suatu titik dalam klip di mana Anda ingin efek zoom dimulai. Lalu, letakkan titik lain di mana Anda ingin efek zoom berakhir. Selanjutnya, yang perlu Anda lakukan hanyalah menyesuaikan skala untuk mengubah tingkat zoom pada keyframe kedua dan Filmora akan secara otomatis membuat transisi zoom-in yang mulus antara kedua titik dalam klip tersebut.

Perubahan yang Dapat Anda Buat dengan Keyframe Filmora

Penggunaan keyframing akan selalu melibatkan motion graphic dan animasi, namun hal itu tidak sepenuhnya terkait dengan jenis video. Ia juga memiliki peran penting dalam berbagai tugas pengeditan video yang memungkinkan Anda menyesuaikan berbagai aspek footage Anda. Aspek-aspek ini disebut parameter dan dalam Filmora, parameter mencakup elemen-elemen berikut:
  • Video: Posisi, Skala, Rotasi, Opasitas, Mask, Warna, dll.
  • Audio: Volume, Fade in/out, Pitch, Equalizer, dll.
  • Lainnya: Teks & Judul, Efek, Stiker, Split-screen, dll.
parameter keyframe

Interpolasi Keyframe
Keyframe Filmora Mendukung Interpolasi Temporal dan Spasial

Dalam pengeditan video dan animasi, interpolasi spasial dan temporal akan menentukan pergerakan objek antara dua keyframe. Meskipun keduanya mengendalikan aspek gerak yang berbeda (tergantung pada apa yang ingin Anda buat), Filmora tetap bisa menghitung nilai antara dua titik dan menentukan apakah Anda ingin membuat interpolasi spasial atau temporal.

Jenis-jenis Keyframe
Memahami Lima Jenis Keyframe di Filmora

Kita setidaknya telah memiliki sedikit pemahaman tentang interpolasi keyframe, sekarang, mari kita lihat berbagai jenis keyframe yang tersedia di Filmora.

Mengapa Memilih Filmora untuk Keyframing

Pengeditan Keyframe Visual

Pengeditan Keyframe Visual

Menyesuaikan keyframe sering kali terasa sulit saat Anda melakukannya dengan piksel, persentase, dan derajat. Namun, Filmora tidak terbatas hanya pada penyesuaian ini. Software pengeditan video ini juga menyertakan Editor Grafik Nilai dan Kurva Jalur yang memungkinkan Anda menyesuaikan parameter keyframe secara visual dan intuitif.
Sesuaikan keyframing dengan editor grafik dan kurva jalur

Penyesuaian Beberapa Parameter

Penyesuaian Beberapa Parameter

Animasi yang berbeda juga memerlukan penyesuaian yang berbeda, dan Filmora bisa melakukan hal ini dengan sempurna karena ia mendukung berbagai penyesuaian parameter, termasuk ukuran, posisi, rotasi, opasitas, dan efek video atau audio lainnya.
mendukung beberapa parameter keyframe

Efek Animasi Preset

Efek Animasi Preset

Salah satu keunggulan utama Filmora adalah pustaka efek, transisi, dan filter yang sangat banyak. Pustaka ini juga menyertakan efek animasi prasetel untuk keyframing, yang memungkinkan Anda dengan cepat menambahkan animasi standar seperti Fade-in, Fade-out, Slide up atau down, Zoom-in, Zoom-out, dan berbagai animasi lain yang umum digunakan.
efek animasi preset

Manfaatkan Potensi Besar Efek Keyframe

Keyframe bukan hanya merupakan aspek mendasar dari pengalaman mengedit video, tetapi juga sangat tangguh dan memiliki potensi besar untuk menciptakan efek audio dan video yang unik dan menarik. Berikut adalah beberapa tutorial video yang dapat menjadi inspirasi untuk proyek pengeditan Anda berikutnya.

Kuasai 3 Tip Keyframing yang Menakjubkan

Mulai dari menguasai efek zoom Dolly yang ikonik hingga mempertahankan fokus penuh pada wajah Anda terlepas dari gerakan hingga membuat foto menjadi hidup, ketiga teknik keyframing yang hebat ini sempurna untuk pemula maupun editor video yang berpengalaman.

Buat Transisi Dengan Keyframe

Kelas master keyframing Filmora akan memberitahu Anda semua tentang membuat transisi kreatif dengan keyframe dan membantu Anda membuat konten menakjubkan yang akan memikat audiens Anda.

Tambahkan Efek VFX dengan Keyframe

Dalam pelajaran kelas master Filmora ini, Anda akan mempelajari cara memanfaatkan keyframe untuk menambahkan VFX ke video Anda. Cobalah hari ini dan kuasai seni suar anamorfik dan nuansa badai yang sejuk dan murung.

Menggunakan Panel Keyframe di Filmora

Mulailah dengan panel Keyframe (Editor Nilai Grafik) di Filmora dan pelajari cara memanfaatkannya untuk membawa efek keyframing Anda ke tingkat berikutnya.

Pertanyaan yang Sering Ditanyakan

Ya, pengguna Filmora dapat menggunakan keyframe secara gratis dan pengguna baru akan memperoleh tiga hari penggunaan keyframe tanpa watermark, setelah itu akan ada watermark saat Anda mengekspor footage keyframe. Anda dapat berlangganan paket berbayar kapan saja untuk menghapus watermark tersebut.
Menambahkan keyframe di Filmora dapat berjalan mulus dengan:
1. Buka Filmora dan impor file media.
2. Tambahkan klip ke Timeline dan temukan tempat untuk menambahkan keyframe.
3. Letakkan play head pada tempatnya. Lalu, ketuk tombol Keyframe atau tekan ALT + Klik Kiri.
Menghapus keyframe bahkan lebih mudah daripada menambahkannya:
1. Temukan keyframe yang ingin Anda hapus.
2. Setelah Anda melihat tombol Berlian berwarna biru, klik tombol tersebut untuk menghapus keyframe.
3. Anda juga dapat memilih opsi Delete Keyframe dengan mengklik kanan pada keyframe di Timeline.
Bisa, begini caranya:
1. Klik kanan pada keyframe di Timeline yang ingin Anda salin.
2. Pilih opsi Copy Keyframe.
3. Pindahkan Playhead, klik kanan Timeline > Keyframe > Paste Keyframe.
4. Anda dapat menempelkan keyframe sebanyak yang Anda suka.
Tentu saja! Keyframing tidak terbatas pada trek video dan audio saja. Anda juga dapat menerapkannya ke elemen lain, termasuk teks dan judul, efek, stiker, split screen, dan masih banyak lagi.
Dengan menggunakan Kurva (sebenarnya disebut kurva grafik nilai) di panel keyframe Filmora, Anda akan dapat membuat penyesuaian presisi terhadap keyframe properti temporal yang telah Anda buat untuk animasi Anda. Kurva grafik nilai dapat memvisualisasikan perubahan nilai tertentu dari waktu ke waktu. Misalnya, ketika kurva grafik nilai ditetapkan menjadi linier, maka objek akan bergerak dengan kecepatan konstan. Bila grafik nilai ditetapkan menjadi easy ease, maka objek akan bergerak dengan kecepatan variabel. Makin curam tikungannya, makin cepat kecepatannya.
Keyframe telah tersedia sejak Filmora X, dengan Filmora 13 yang menjadi versi pertama yang menerima keyframe interpolasi temporal. Keyframe interpolasi spasial juga tersedia dengan Filmora 14 dan versi di atasnya.
Frame video merupakan satu dari banyaknya urutan foto. Pada saat yang sama, keyframe akan menandai frame video pertama dan terakhir di mana perubahan properti objek tertentu akan hadir, seperti posisinya, skala, atau efek animasi lainnya.
Keyframing memainkan peranan penting dalam pengeditan video. Fitur ini memungkinkan pengguna membuat transisi dan animasi yang dinamis dan tampak alami sekaligus memberi mereka kendali tepat atas pergerakan dan waktu pada objek.
Sebagai seniman grafis gerak atau editor, Anda mungkin memerlukan akses penuh keyframe dan berbagai jenisnya, ini dapat Anda temukan di Wondershare Filmora, Adobe Premiere Pro, DaVinci Resolve, CapCut, dan berbagai editor lainnya. Namun, tidak semua jenis keyframe tersedia di semua program pengeditan video, sebagian besar software hanya berfokus pada keyframe linier, freeze, dan kurva.

Apa Kata Pelanggan Kami

pelanggan tom
Tom
Marketer
Saya memerlukan aplikasi untuk menciptakan efek zoom-in yang tampak keren untuk produk yang saya iklankan. Preset keyframing Filmora sangat hebat dan merupakan cara termudah untuk membuat iklan video ini persis seperti yang saya inginkan.
pelanggan kevin
Kevin
YouTuber
Jadi, saya sedang membuat intro bertema Star Wars untuk sebuah video dan saya ingin menambahkan beberapa efek baru yang keren pada teks saya. Setelah mencari di Google, saya pun menemukan panduan keyframe Filmora dan saya tidak pernah kembali ke video editor lain sejak saat itu! Video saya telah mendapat begitu banyak views akhir-akhir ini. Saya menyukainya!
pelanggan lily
Lily
TikToker
Saya selalu kesulitan dengan transisi untuk konten TikTok saya. Akan tetapi, hal itu tidak terjadi lagi sejak saya mulai menggunakan Filmora. Transisi saya terlihat sangat bagus saat ini dan saya suka dengan kecepatan pembuatannya.
pelanggan anya
Anya
Animator
Saya menganimasikan karakter kartun sebagai mata pencaharian saya, dan hal ini selalu menyita banyak waktu saya. Sampai akhirnya saya menemukan Filmora yang sangat intuitif untuk digunakan. Saya sangat menghargai seberapa cepat pengerjaan animasi saya dengan pengeditan keyframe! 10/10
logo filmora

Video editor untuk semua pembuat konten.

LIHAT HARGA
LIHAT HARGA
gambar-kanan-bawah