Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Halaman Tidak Ditemukan | Wondershare Filmora

Cari

Pengguna Lain Juga Menyukai

Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Perbandingan Lengkap Antara GoPro HERO5 Black Vs. HERO4 Black

author avatar

Aug 22, 2024• Proven solutions

GoPro telah meluncurkan beberapa unit kamera aksinya yang paling canggih: GoPro HERO5 Black yang memiliki semua fitur yang menakjubkan. Salah satu tambahan yang paling menakjubkan ke dalam seri kamera ini adalah kemampuan stabilisasi gambar digital yang memberikan hasil luar biasa pada rekaman video. Dengan semua peningkatan yang luar biasa tersebut, kamera ini memperoleh penilaian lebih tinggi dari semua profesional, tetapi orang-orang juga tidak dapat melupakan kamera aksi canggih lainnya, yaitu HERO4 Black. Jika Anda telah memiliki HERO4 dan saat ini sedang mempertimbangkan tentang perlu tidaknya membeli seri baru, maka artikel ini akan sangat bermanfaat bagi Anda. Mari kita lihat perbandingan mendetail antara HERO4 Black dan HERO5 Black.

GoPro HERO5 Black vs. Merek Lain:
HERO5 Black vs. HER05 Session >>
HERO5 Black vs. HERO4 Silver >>
HERO5 Black vs. Nikon KeyMission >>
HERO5 Black vs. Garmin VIRB® Ultra 30 >>
HERO5 Black vs. SJCAM SJ7 Star>>
HERO5 Black vs. YI 4K >>

Tabel Spesifikasi Dasar:

GoPro HERO5 Black GoPro HERO4 Black
Harga $399 $325
Tanggal rilis 2 Oktober 2016 September 2014
Baterai 1220mAh 1160mAh
Berat 117 g/4,2 oz 88 g/3,1 oz
Resolusi gambar Hingga 12 MP Hingga 12 MP
Dimensi 62×44,6×32,7 mm 59x41x21 mm
Resolusi video Hingga 4K/30fps, 2,7K dengan 60fps, 1080p pada 120fps, dan 720p pada 240fps Hingga 4K/30fps, 2,7K dengan 60fps, 1080p pada 120fps, dan 720p dengan 240fps
Layar Layar sentuh 2 inci Tanpa pemutaran ulang bawaan
Mode pengambilan Gambar Auto-Low Light mode, Burst mode, Night Lapse mode dan Night Photo Auto-Low Light mode, Burst mode, Night Lapse mode dan Night Photo
Tahan air (60 m dengan housing) 10 meter tanpa housing 40 m dengan housing
Stabilisasi gambar digital Ya Tidak
LCD Ya Tidak, dapat membeli tambahan seharga $80
Kontrol Suara Ya Tidak
GPS Ya Tidak
Wi-Fi dan Bluetooth Ya Ya

Perbandingan Lengkap untuk HERO4 Black dan HERO5 Black

Periksa di Amazon

Peluncuran terkini dari GoPro HERO5 Black benar-benar menjadi sebuah momen yang membanggakan bagi GoPro karena para pencinta kamera aksi sangat antusias dengan tambahan baru dalam seri GoPro ini. GoPro HERO5 dipercaya memiliki sangat banyak peningkatan dibandingkan HERO4 Black. Jadi, mari kita lihat secara detail tentang perbedaan antara kedua generasi ini.

Desain:

1. Ukuran dan Berat:

Karena GoPro telah memasukkan beberapa fitur baru dan canggih ke dalam GoPro HERO5, maka secara alami ukurannya menjadi lebih berat dan lebih besar dibandingkan pendahulunya. Berat keseluruhan HERO5 Black adalah 118 gram bahkan saat semua aksesori terhubung, sedangkan di sisi lain, HERO4 memiliki berat maksimum 87 gram. Tetapi karena unit kamera generasi sebelumnya juga memerlukan housing tambahan, maka ini meningkatkan bobot keseluruhan kamera hingga 150 gram. Walaupun seri GoPro terbaru ini dikembangkan dengan konstruksi yang lebih ramping, tetapi kamera ini sebenarnya sedikit lebih tinggi dan lebar jika dibandingkan HERO4 Black.

2. Layar sentuh:

HERO5 Black

Sumber gambar: TechGuySmartBuy

Salah satu ekstensi fitur terbesar dalam seri GoPro adalah layar sentuh canggih yang membantu para pengguna dalam navigasi yang mudah. Fitur ini tidak tersedia di HERO4 Black, tetapi Anda dapat menikmati navigasi yang mudah dengan HERO5 sekarang.

Perintah suara

GoPro HERO4 Black tidak dapat dikontrol dengan perintah suara. Sebagian besar atlet memerlukan fitur ini dalam rilis kamera baru agar mereka dapat mengontrol video saat beraktivitas, dan akhirnya GoPro menambahkan fitur luar biasa ini ke HERO5 Black. Anda sekarang dapat mengontrol semua fungsi utama dengan perintah suara dasar.

Baterai:

Daya tahan baterai HERO4 lebih rendah, dengan kapasitas baterai 1160mAh. Tetapi dengan inovasi baru, Anda akan menemukan sebuah baterai dengan kapasitas yang lebih besar di dalam HERO5 Black –1220mAh. Dengan demikian, para pengguna dapat mengharapkan peningkatan daya tahan baterai sekitar 20 hingga 70 persen dengan GoPro HERO5 Black.

Performa:

1. Video dan Foto:

Anda tidak akan pernah menemukan terlalu banyak perbedaan dalam kemampuan merekam video dari kedua kamera aksi ini, karena mereka sama-sama dapat berbagi resolusi 4K pada 30fps, 1080p pada 120fps, dan 720p pada 240fps. Tetapi kelebihan dari HERO5 adalah ia menawarkan pengaturan yang jauh lebih baik dan serangkaian fitur untuk membuat pilihan yang lebih baik selama proses perekaman. Dengan kamera terbaru ini, Anda akan mendapatkan lebih sedikit distorsi dalam penggunaan video dan footage menjadi lebih halus.

Jika kita membahas tentang foto yang diambil dari kedua kamera aksi ini, maka HERO5 Black dan HERO4 Black sama-sama memberikan resolusi 12 MP. Tetapi dengan unit yang baru, Anda akan bisa mendapatkan lebih banyak opsi untuk perekaman serta pemilihan ruang pandang. Secara sederhana, dapat juga dikatakan bahwa GoPro HERO5 Black memberikan hasil foto yang jauh lebih bersih dan tajam dibandingkan dengan HERO4 Black.

2. Stabilisasi Video:

Satu lagi fitur yang lebih menarik untuk dibicarakan mengenai penambahan kamera terbaru ini adalah fasilitas stabilisasi video. Anda pasti akan senang mengetahui bahwa produsennya telah menambahkan fitur stabilisasi video kelas atas pada desain terbaru mereka, agar supaya kamera tersebut dapat memberikan hasil yang mulus bahkan setelah perekaman di medan yang penuh goncangan. Walaupun fasilitas ini tidak disertai dengan mode resolusi 4K, tetapi Anda bisa mendapatkan manfaat yang luar biasa dari resolusi 1080p. Fasilitas ini tidak tersedia di GoPro HERO4 Black.

3. Ruang Pandang:

Untuk menghilangkan distorsi fisheye dari hasil kamera, para desainer GoPro telah menambahkan ruang pandang linier terbaru pada GoPro HERO5. Efektivitasnya disukai oleh semua pencinta GoPro dan dianggap sebagai salah satu tambahan yang paling inovatif pada seri ini.

4. Kualitas Audio:

Tidak diragukan lagi bahwa HERO5 Black adalah sebuah perangkat yang sangat canggih dan inovatif dibandingkan dengan pendahulunya. Bahkan jika kita berbicara tentang kualitas audio, maka HERO5 Black jauh lebih baik dibandingkan dengan perangkat pesaing lainnya. Para profesional telah melihat peningkatan besar dalam kualitas audio HERO5 Black dibandingkan dengan HERO4 Black, dan ini menghasilkan video interaktif yang bebas noise.

Kesimpulan:

GoPro benar-benar telah berusaha keras dalam mendesain HERO5, dan itu dapat terlihat dengan mudah dari fitur-fiturnya yang mengagumkan. Semua fitur jauh lebih baik dibandingkan pendahulunya, dan inovasi tercermin dengan baik dari setiap bagian kamera terbaru ini. Walaupun HERO4 Black menawarkan nilai sempurna untuk kisaran harganya, tetapi jika Anda memiliki anggaran yang lebih tinggi, maka sebaiknya Anda memilih HERO5 Black. Orang-orang yang ingin menghasilkan video yang sangat stabil selama perjalanan petualangan mereka harus memilih untuk membeli HERO5 Black.

author avatar
Max Wales
Max Wales adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
Splitter MOV: Cara Melakukan Split File MOV (QuickTime)

Tutorial berikut ini akan memperlihatkan cara untuk melakukan split file MOV dalam beberapa klik.

by Max Wales Aug 21, 2024 20:11 PM

Review Lengkap tentang ProShow Beserta Alternatif Penggantinya

Dengan antarmuka yang ramah, dukungan terhadap format file besar dan 427 efek transisi, aplikasi ProShow menerima peringkat yang cukup tinggi, tetapi...

by Max Wales Aug 21, 2024 20:10 PM

Rekomendasi Cara Mudah untuk Mengubah Thumbnail Dailymotion Anda

Rekomendasi Cara Mudah untuk Mengubah Thumbnail Dailymotion Anda

by Max Wales Aug 21, 2024 20:10 PM

author avatar

Max Wales

staff Editor