Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Filmora Video Editor
Buat video dengan mudah menggunakan AI.
  • Berbagai alat pengeditan AI untuk meningkatkan efisiensi pembuatan video Anda.
  • Tawarkan templat populer dan sumber daya kreatif bebas royalti.
  • Fungsionalitas lintas platform untuk mengedit di mana saja.

5 Aplikasi Pengubah Suara yang Luar Biasa untuk Google Meet Tahun 2022

Pengubah suara adalah perangkat atau software yang diprogram sedemikian rupa sehingga mereka dapat mengubah nada, pitch dan format suara Anda. Anda bisa terdengar lain dengan aplikasi pengubah suara ini. Apakah Anda tahu bahwa Anda bisa menggunakan aplikasi pengubah suara untuk Google meet?

Google Meet telah secara luas digunakan untuk panggilan grup online. Seberapa menariknya jika Anda bicara dengan suara yang tidak dikenal di Google Meet? Mari kita bahas sedikit mengenai Pengubah Suara Google Meet sehingga Anda bisa bersenang-senang.

Bagian 1. 5 Aplikasi Pengubah Suara Paling Direkomendasikan untuk Google Meet

Apakah Anda siap untuk mempelajari mengenai aplikasi pengubah suara untuk Google Meet? Kami akan membagikan 5 aplikasi pengubah suara terbaik. Beberapa darinya merupakan program desktop. Anda bisa mengakses fitur-fiturnya dengan mendownloadnya. Bersamaan dengan itu, kami juga akan memperkenalkan extension dari chrome sehingga Anda tidak perlu meninstall apapun.

1. AV Voice Changer

Mengubah dan mengganti suara Anda di Google Meet akan menjadi sangat seru dengan V Voice Changer. Dengan software ini, suara Anda bisa terdengar lebih muda, lebih tua, lebih berat dan masih banyak lagi. AV Voice Changer bisa diakses dengan mudah, dan Anda bisa memodifikasi suara Anda dengan mudah. Hal yang luar biasa dari pengubah suara ini adalah mengkonversi file dalam bentuk batch. Dengan software ini, Anda bisa bersenang-senang tanpa membuang banyak waktu dan tenaga.

software av voice changer

Fitur Utama

  • Software ini memungkinkan Anda untuk memotong dan menggabungkan, mengubah dan merekam. Tidak hanya itu saja, Anda bahkan juga bisa memodifikasi suara Anda atau file audio lainnya.

  • AV Voice Changer kompatibel dengan berbagai layanan pesan. Misalnya, Google, Yahoo, Zoom, Skype, dan lain-lain.

  • Pengubah suara tersebut menawarkan banyak efek suara untuk Anda. Terlebih, software ini sangat efisien dan bisa memproses semua file yang telah terpilih dalam sekali waktu.

2. Voxal Voice Changer

Voxal Voice Changer merupakan software yang terkenal karena pengubah suaranya. Fitur pengubah suara yang disediakannya merupakan yang terbaik untuk Google Meet. Program ini bagus untuk mengubah dan mengganti suaramu di musik, game, dan platform lainnya. Pengubah suara tersebut memiliki tampilan antarmuka yang sederhana sehingga bahkan seorang pemula pun bisa memahami semuanya.

Software ini tersedia baik untuk Windows atau Mac, 32-bit dan 64-bit. Anda bisa menggunakan Voxal Voice Changer secara gratis, tapi untung settingan profesional, Anda bisa membeli lisensi komersialnya.

voxal voice changer

Fitur Utama

  • Software ini kompatibel dengan semua game dan aplikasi yang ada seperti CSGO, Rainbow Six Siege, dan Skype. Terlebih, software ini berfungsi sangat baik di Google Meet.

  • Hal yang menarik tentang Vocal Voice Changer adalah ia menggunakan sedikit ruang di CPU. Menariknya, tidak ada hardware spesifik yang diperlukan.

  • Software ini membuat Anda bisa membuat efek suara sesuai keinginan dan bahkan menyuarakan karakter apapun dalam buku audio apapun.

3. MorphVOX Pro

MorphVOX Pro adalah sebuah pengubah suara yang berfungsi secara sempurna di Google Meet dan panggilan online. Dengan software ini, Anda bisa meningkatkan pengalaman komunikasi Anda. Software ini memiliki banyak efek suara yang dapat mengubah dan memodifikasi suara Anda.

Pengubah suara ini dilengkapi fitur audio yang luar biasa sehingga Anda bisa membuat suara Anda terdengar seperti yang Anda inginkan. Pengubah suara Google meet ini dapat mengubah suara Anda menjadi suara pria atau wanita.

morphvox voice changer

Fitur Utama

  • Pengubah suara ini sangat luar biasa karena memiliki fitur pengubah suara berkualitas tinggi. MorphVOX juga memiliki efek-efek bunyi dan suara bawaan.

  • Dengan MorphVOX Pro, Anda bisa menyesuaikan fiturnya pada joystick, tombol shortcut dan juga tombol mouse.

  • Software pengubah suara ini bisa diintegrasikan dengan mudah di beberapa game online dan program chatting. Terlebih lagi, ia juga kompatibel dengan Mac dan Windows.

4. Clownfish Voice Changer for Chrome

Pengubah suara terbaik untuk Google Meet di Chrome adalah Clownfish. Ada sebuah Extension Chrome yang dapat mengubah dan memodifikasi suara Anda. Pengubah suara tersebut dibuat untuk sesi telepon apapun yang berada di tab chrome. Inilah mengapa Clownfish di Chrome cocok untuk Google Meet.

Aplikasi web apapun yang menggunakan mikrofon atau audio bisa menggunakan Clownfish di Chrome. Pengubah suara ini juga dapat berfungsi di versi web dari Teams, Skype, Discord, dll.

clownfish voice changer untuk chrome

Fitur Utama

  • Pengubah suara ini menawarkan berbagai jenis efek yang berbeda. Misalnya, pitch pria, pitch wanita, helium, custom pitch, bayi, alien, Atari, dll.

  • Clownfish di Chrome ini kompatibel dengan berbagai perangkat. Juga tersedia baik di 32-bit dan 64-bit.

  • Anda bisa mengakses pengubah suara ini dengan mudah dari penelusur web Chrome. Aplikasi ini sangat bagus untuk Google Meet. Terlebih, Anda bisa mengonversi teks menjadi suara dengan Clownfish Voice Changer.

5. VoiceMod

Apakah Anda tahu pengubah suara apa yang gratis dan banyak digunakan? Yang sedang kami bicarakan ini adalah VoiceMod. Anda bisa menggunakan pengubah suara ini untuk Google Meet dan mengubah suara Anda menjadi berbagai katalog efek. Dengan VoiceMod, Anda bisa terdengar lucu, profesional, atau terdengar seperti anak perempuan dan masih banyak lagi. Pengubah suara tersebut mudah untuk digunakan dan disetup.

voicemod voice changer

Fitur Utama

  • Dengan pengubah suara ini, Anda bisa mendapatkan demo real time dari berbagai efek suara. Alat ini cukup efisien untuk memodifikasi suara Anda dalam sekejap.

  • VoiceMod kompatibel dengan banyak platform seperti WhatsApp Desktop, TeamSpeak, Discord, League of Legends, dan Fortnite. Terlebih lagi, ia juga mendukung Windows 7, 8, 8.1, dan 10. Pengubah suara ini akan segera tersedia untuk Linux dan Mac.

  • VoiceMod mudah diintegrasikan dengan Stream Deck dan Streamlabs OBS. Proses integrasinya hanya memakan waktu kurang dari semenit.

Bagian 2. Tips dan Trik yang dapat Membantu Anda Menggunakan Google Meet dengan Lebih Baik

Google Meet adalah Platform yang banyak digunakan untuk panggilan grup online. Dengan pengubah suara Google Meet, Anda dapat bersenang-senang di tengah panggilan grup yang lama dan melelahkan. Apakah Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Google Meet? Bagian berikut dalam artikel ini akan membagikan tips-tips sehingga Anda bisa menggunakan Google Meet dengan lebih baik. Mari kita mulai.

· Ubah Background Anda

Apakah Anda tahu bahwa Anda bisa mengubah background Anda di Google Meet? Demi kepentingan privasi atau hanya untuk bersenang-senang, Anda bisa mengubah background di panggilan Google Meet. Fitur ini juga disebut sebagai Virtual Background, dimana Anda dapat menambahkan background yang Anda sukai atau memilihnya dari perpustakaan aplikasi. Dengan Google Meet, Anda juga bisa membuat background menjadi kabur.

ubah background di google meet

· Ubah Layout

Secara default, layout Google Meet diatur sebagai Auto-switch. Dengan layout ini, para partisipan yang sedang berbicara akan muncul sebagai partisipan aktif. Siapa sih yang tidak ingin sedikit menggantinya? Ada 3 layout yang berbeda untuk Google Meet selain layout bawaan. Anda bisa memilih dan mengganti-ganti di antara opsi yang ada dan mengubah layoutnya.

opsi layout

· Menjadwalkan Sebuah Meeting

Apakah Anda pernah melupakan meeting Anda? Hal seperti ini tidak akan pernah terjadi lagi jika Anda menggunakan Google Calendar. Google Meet tersambung dengan Google Calendar. Anda bisa menandai kalender tersebut kapanpun Anda menjadwalkan sebuah meeting. Terlebih lagi, dengan Google Meet, Anda juga bisa menambahkan anggota dan mengingatkan mereka mengenai jadwal meeting sehingga tidak ada yang lupa.

menjadwalkan meeting google meet

· Pin Pembicara

Apakah Anda pernah kesulitan mencari orang yang sedang berbicara dalam meeting? Sekarang Anda bisa mem-pin orang penting di dalam Google Meet. Dengan ini, kesulitan Anda untuk mencari pembicara pun berakhir. Untuk ini, klik orang yang sedang berbicara dan pin mereka ke halaman utama, sehingga Anda bisa selalu melihat mereka sepanjang waktu. Anda bisa meng-unpin mereka dengan mengkliknya lagi.

mem-pin orang dalam meeting

Kata Penutup

Untuk mempunyai hidup yang sehat dan bahagia, Anda harus menikmati momen-momen kecil dalam hidup Anda. Sama halnya, Anda bisa menikmati meeting yang membosankan jika Anda menggunakan bantuan pengubah suara. Artikel ini telah membahas 5 pengubah suara terbaik untuk Google Meet. Kami juga membagikan beberapa tips sehingga Anda bisa menggunakan Google Meet dengan lebih baik.

Artikel Rekomendasi:

Cara Menghapus Audio dari AVI

Artikel berikut ini akan memperkenalkan petunjuk langkah demi langkah tentang cara menggunakan software pengeditan video yang canggih untuk menghapus audio dari AVI

Cara Mengubah Volume dalam File Media dengan Filmora

Di bawah ini kami akan menjelaskan cara mudah menaikkan/menurunkan level audio menjadi suara profesional dalam beberapa klik.

10 Sumber Terbaik untuk Mendownload Musik Outro Gratis Tanpa Hak Cipta

Musik outro yang kuat akan meningkatkan kualitas dan nilai dari video. Oleh karena itu, kami hadir untuk memberikan panduan kepada Anda tentang musik outro dan 10 situs terbaik untuk mendownload lagu-lagu outro gratis.

Tutorial Apowersoft Audio Recorder dan 4 Alternatifnya

Jika Anda sedang mencari sebuah perekam audio, panduan ini akan menjadi sumber informasi yang sangat berguna bagi Anda. Anda akan mempelajari banyak hal tentang Apowersoft Streaming Audio Recorder dan fitur-fiturnya.

10 Rekomendasi Perekam Lagu yang Tidak Boleh Anda Lewatkan

Yuk tambah pengetahuan Anda dengan 10 alat perekam lagu yang wajib Anda ketahui agar bisa menikmati lagu secara offline.

Cara Menggunakan Audacity untuk Podcast

Pada artikel ini, kami memperkenalkan semua hal tentang Audacity untuk podcast.

Temukan Musik Background Menyedihkan yang Populer Tahun 2024

Kami akan membantu Anda menemukan musik background sedih yang populer pada tahun 2024. Ada banyak situs web tempat Anda dapat mendengarkan, mendownload, dan mengupload lagu secara gratis.