Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Filmora Video Editor
Buat video dengan mudah menggunakan AI.
  • Berbagai alat pengeditan AI untuk meningkatkan efisiensi pembuatan video Anda.
  • Tawarkan templat populer dan sumber daya kreatif bebas royalti.
  • Fungsionalitas lintas platform untuk mengedit di mana saja.

Efek Glitch Menakjubkan dan Langkah Pembuatannya untuk Premiere Pro

Sebuah efek glitch menambahkan ketidaksempurnaan pada footage dengan tujuan memberikan sebuah kesan. Artikel ini berfokus pada 8 efek glitch yang mengesankan untuk Premiere Pro dan prosedur pembuatan efek glitch di Premiere Pro.

Glitch berarti kesalahan atau malfungsi pada footage di dalam software, game, video, gambar, dan audio. Saat ini, para profesional kreatif sengaja menambahkan efek glitch pada karya mereka untuk memberikan sebuah kesan unik pada karya tersebut. Efek ini muncul saat piksel mengalami gangguan secara organik, terlihat meleleh atau ganda di atas adegan berikutnya.

Artikel ini mempertimbangkan penggunaan Adobe Premiere Pro. Pertama, kami akan membahas template efek glitch Premiere Pro, dan dilanjutkan dengan panduan langkah demi langkah untuk menambahkan transisi glitch Premiere Pro. Saatnya untuk memulai!

Bagian ke-1: 8 Efek Glitch Menakjubkan untuk Premiere Pro

Terdapat berbagai situs web di dalam bisnis yang menawarkan template luar biasa untuk menambahkan efek glitch ke video Anda. Subbagian artikel ini akan memperkenalkan 8 efek VHS Premiere Pro yang dapat digunakan, yang akan sangat kompatibel dengan Premiere Pro. Efek VHS Premiere Pro ini berkualitas HD, yang berarti Anda tidak perlu mengkhawatirkan outputnya. Jadi, mari kita mulai! Bukankah demikian?

1. Digital Glitch Transitions

Overlay VHS Premiere yang pertama adalah Digital Glitch Transitions. Envato Elements menawarkan 20 transisi glitch yang dapat digunakan dalam berbagai tema video. Resolusi HD dari efek distorsi Premiere Pro ini adalah 1920x1080. Terdapat juga efek noise.

digital glitch transitions

2. Glitch Slideshow

Glitch Slideshow adalah efek glitch menakjubkan Premiere Pro gratis lainnya yang diperkenalkan oleh Envato Elements. Jika Anda adalah seorang fotografer atau sutradara film, transisi glitch Premiere ini akan memberikan apa yang Anda butuhkan. Ia menawarkan resolusi HD dan tidak memerlukan plugin.

glitch slideshow

3. Venus

Venus adalah pilihan sempurna untuk menambahkan efek VHS Adobe Premiere melalui penawaran durasi video yang dapat disesuaikan dengan mudah. Template ini sangat terkenal di kalangan YouTuber dan kreator konten untuk meninggalkan pengaruh jangka panjang kepada penonton melalui judul dan efek glitch.

template venus

4. Fast Glitch Transitions

Template Premiere Pro lainnya adalah Fast Glitch Transitions yang merupakan sebuah template siap pakai. Ia menawarkan sepuluh transisi cepat yang menambah nilai pada proyek yang dihasilkan. Selain itu, ia menghadirkan warna yang fleksibel pada video dengan glitch. Efek VHS Premiere Pro ini sangat cocok untuk intro dan video perjalanan.

fast glitch transitions

5. Glitch Multiframe Opener

Izinkan kami memperkenalkan kepada Anda efek statis baru dan bergaya lainnya untuk Premiere Pro, yang dikenal sebagai Glitch Multiframe Opener. Ia adalah sebuah template dinamis yang tidak memerlukan plugin. Anda dapat menggunakan template ini secara bebas untuk iklan, pembuka video Facebook, dan cuplikan. Selain itu, foto dan video dapat ditambahkan agar efek glitch dapat diterapkan.

glitch multiframe opener

6. Urban Glitch Opener

Urban Glitch Opener merupakan sebuah efek glitch yang sempurna untuk Premiere Pro, menghadirkan desain trendi dan kreatif. Ia menghadirkan transisi yang mulus ke video dengan 17 lapisan yang dapat diedit, 11 placeholder media, dan satu placeholder logo. Semua opsi ini membuat filter VHS Premiere Pro ini mudah disesuaikan dan digunakan.

urban glitch opener

7. 30 Glitch Transitions

Efek retro Premiere Pro lainnya dari MotionElements adalah 30 Glitch Transitions. Industri media menggunakan template ini untuk memasukkan berbagai efek glitch ke dalam video dan membuatnya menarik untuk semua orang. Efeknya memiliki gaya intervensi, TV yang rusak, distorsi, noise VHS, dan kesalahan fatal lainnya.

30 glitch transitions

8. Glitch Transitions

Yang terakhir tetapi tidak kalah pentingnya, Glitch Transitions dapat diandalkan sebagai efek glitch Adobe Premiere yang terbaik. Tersedia tiga transisi untuk tema yang berbeda. Kontrol warna membantu mengelola pengeditan video dengan lebih efektif. Selain itu, template ini menawarkan arah horizontal dan vertikal agar berfungsi lebih baik.

glitch transitions

Bagian ke-2: Bagaimana Cara Membuat Efek Glitch di Premiere Pro?

Apakah Anda adalah seorang pengguna Premiere Pro? Apakah Anda perlu menambahkan transisi glitch Premiere Pro ke video? Tidak perlu khawatir! Ikutilah subbagian ini dengan teliti. Anda bersedia, kan?

Adobe Premiere Pro adalah sebuah software pengeditan video yang dapat membantu Anda. Anda dapat meningkatkan kecepatan video untuk menyampaikan cerita dan berbagi visi dengan lebih baik. Dengan Premiere Pro di layar Anda, Anda dapat mengubah warna, menyisipkan grafik dan judul, serta memberikan sebuah efek musik unik ke video Anda. Semua di dalam satu platform, mimpi yang menjadi kenyataan, bukankah demikian?

Jika Anda ingin membuat efek VHS Premiere Pro, izinkan kami untuk memandu Anda melalui prosesnya. Anda sebaiknya mengikuti panduan ini dengan cermat agar mendapatkan hasil yang diinginkan. Jadi, tunggu apa lagi? Saatnya untuk memulai, bukan?

Langkah ke-1: Mengimpor Video target

Untuk memulai prosesnya, buka Adobe Premiere Pro di sistem Anda. Impor footage yang ditargetkan dan seret ke timeline yang tersedia. Setelah videonya ditambahkan, buka panel "Effects" di sisi kiri antarmukanya.

membuka tab effects

Langkah ke-2: Membuka VR Digital Glitch

Ketik "glitch" di bar pencarian. Anda akan menemukan VR Digital Glitch di hasilnya. Seret efek tersebut ke klip di timeline. Sekarang, saatnya untuk memilih "Effect Controls".

mengakses effects controls

Langkah ke-3: Mengubah Kontrol Distorsi

Gulir ke bawah untuk menemukan "Distortion" di bagian kontrol, lalu perluas. Anda sebaiknya meningkatkan "Color Distortion" untuk memberikan efek RGB pada footage Anda. Setelah itu, Anda harus mengurangi "Distortion Rate" menjadi 0 sehingga artefak yang berbeda dapat dihilangkan dengan mudah.

menyesuaikan pengaturan distortion

Langkah ke-4: Mengubah Noise Strength

Selanjutnya, perluas bagian kontrol "Noise" dan tingkatkan "Noise Strength". Ini akan memberikan tingkat grain yang signifikan pada footage Anda.

meningkatkan noise strength

Langkah ke-5: Membuat Animasi Efek Glitch

Untuk membuat animasi efek glitch tersebut, gunakan playhead di bagian atas dan seret ke posisi pertama tempat efeknya harus dimulai. Klik stopwatch yang terletak di sebelah kiri "Master Amplitude". Ini akan membuat sebuah keyframe. Ubah "Master Amplitudo" menjadi 0 karena kami tidak ingin klipnya dimulai dengan efek glitch.

membuat animasi efek glitch

Langkah ke-6: Menggunakan Playhead

Sekarang, gunakan panah kanan keyboard Anda untuk memindahkan playhead tiga frame ke depan. Setelah itu, atur "Master Amplitude" menjadi 100. Sekali lagi, pindahkan playhead tiga frame ke depan dan atur "Master Amplitude" ke 0. Animasi ini dihasilkan pada distorsi warna RGB.

menyesuaikan pengaturan master amplitude

Langkah ke-7: Memosisikan Video

Kembali ke keyframe pertama dan arahkan ke atas di mana terdapat pengaturan "Scale". Tingkatkan nilai "Scale" agar posisi video dapat disesuaikan. Klik pada stopwatch di sebelah "Position" untuk membuat sebuah keyframe. Gerakkan playhead satu frame ke depan dan sesuaikan posisi frame tersebut.

mengubah pengaturan scale

Langkah ke-8: Proses Terakhir

Sekali lagi, pindahkan playhead ke frame berikutnya dan klik ikon berbentuk "Reset" untuk mengatur ulang posisi video. Pindahkan frame lain ke depan dan ubah posisi videonya. Anda dapat melakukan ini beberapa kali untuk memberikan sebuah efek glitch pada klip tersebut. Demikianlah akhir dari artikel ini! Semuanya telah selesai.

mengklik ikon reset

Kesimpulan

Video mentah tidak dapat menyampaikan pesan sesuai dengan keinginan Anda. Untuk itu, para profesional kreatif perlu memberikan beberapa efek pada video, seperti efek glitch Premiere Pro. Artikel ini menyoroti beberapa efek glitch terkenal yang sangat kompatibel dengan Adobe Premiere Pro. Seluruh prosedur untuk menambahkan efek glitch Adobe Premiere juga merupakan inti dari artikel ini.

Artikel Rekomendasi:

Panduan Lengkap tentang Kecepatan Rana pada Tahun 2024

Periksa panduan lengkap tentang kecepatan rana, termasuk semua informasi terbaru tentang istilah tersebut dan cara menggunakannya untuk meningkatkan keterampilan fotografi Anda.

Ide-ide untuk Membuat Video Skateboarding yang Menakjubkan

Jika Anda kesulitan mengambil video skateboard Anda, artikel ini akan memberikan banyak ide untuk membantu Anda membuat video skateboard menarik yang akan mengubah hidup Anda.

Ide Kreatif untuk Tip Pencahayaan Stop Motion

Jika Anda adalah seorang penggemar video stop motion, maka izinkan kami memperkenalkan kepada Anda sesuatu yang brilian dan sempurna untuk pengeditan stop motion.

Efek Glitch Menakjubkan dan Langkah Pembuatannya untuk Premiere Pro

Efek glitch memperlihatkan kesalahan dan kekurangan pada gambar atau video. Artikel ini menyediakan prosedur lengkap untuk menambahkan efek glitch Premiere Pro dan memperkenalkan 8 efek glitch gratis.

Melakukan Split klip di Adobe After Effects [Langkah demi Langkah]

Artikel ini membahas panduan tentang cara melakukan split klip video di Adobe After Effects. Di sini, Anda juga akan mengetahui aplikasi pengganti yang paling tepat, yaitu Wondershare Filmora. Selain hemat anggaran, Anda juga bisa menggunakannya dengan praktis.

Format Video yang Didukung Powerpoint dan Tip untuk Pengguna

Pernahkah Anda mendengar tentang format video untuk PowerPoint? Izinkan kami membantu Anda mempelajari lebih lanjut tentang PowerPoint. Ini akan membantu Anda membuat kesan dengan membuat slide yang bagus.

8 Color Match Generator Terbaik

Kami akan memberi Anda daftar color match generator yang paling disarankan untuk membantu Anda memilih dari koleksi yang efisien, daripada mencarinya tanpa tujuan.