Minecraft tidak memiliki batasan kreativitas. Salah satu contoh terbaik dari kecerdasan dan kehebatan imajinasi tersebut adalah server prison. Anda dapat menemukan ratusan server prison Minecraft online untuk memberi Anda pengalaman yang memuaskan dan menyenangkan. Banyak dari mereka menawarkan fitur-fitur canggih untuk meningkatkan kepuasan Anda terhadap game ini.
Di server prison, hadiah akan diberikan kepada pemain yang menginvestasikan uang untuk tujuan peningkatan level pada game. Terdapat berbagai macam keuntungan yang bisa didapatkan, dimulai dari yang sederhana hingga yang mewah, seperti item game yang lebih baik dan akses ke tambang unik untuk berbagai tujuan. Terdapat banyak server prison Minecraft yang tersedia, masing-masing menawarkan pengalaman yang menguntungkan dan menyenangkan. Alur gamenya banyak dan terasa jauh lebih menarik karena fitur-fiturnya yang canggih.
Namun, jika Anda ragu harus memilih yang mana, maka Anda telah tiba di tempat yang tepat. Kami telah mencantumkan beberapa Server Prison Minecraft terbaik yang akan Anda nikmati di bawah ini.
1.Purple Prison
Jika Anda mencari server prison yang luar biasa, maka memilih Purple Prison tidak akan menjadi pilihan yang salah. Mode permainan Purple Prison melibatkan penambangan, pembangunan, serta interaksi dengan pemain lain, dan naik level. Sistem permainannya cukup mendasar. Aktivitas PvP besar-besaran secara otomatis diadakan di server empat kali sehari.
Ketika berbicara tentang server Prison, Purple Prison adalah standarnya. Komunitas Server Purple Prison yang tertata rapi adalah alasan lain mengapa server ini menjadi salah satu server prison paling populer. Sudah banyak tokoh yang membantu membuat server ini populer untuk jangka waktu yang panjang. Ini adalah server yang harus Anda coba.
2.Op Blocks
Mungkin terdengar aneh pada awalnya, tapi OP Blocks adalah prison Minecraft yang seluruhnya terbuat dari permen. Server ini cukup keren. Tambang bertema permen akan terbuka saat Anda naik level. Blok khusus yang berhubungan dengan permen ditempatkan di setiap tambang, dan kekuatannya eksklusif untuk tambang tersebut. Alur game tergolong mulus. Server ini cocok bagi Anda jika Anda menginginkan sesuatu yang berbeda dan unik. Banyak pengguna yang menikmatinya, dan Anda mungkin juga akan menyukainya. Konsepnya menyenangkan. OP Blocks berhasil menciptakan server unik yang luar biasa.
3.Pluteria
Ini adalah server prison hebat lainnya dengan tema luar angkasa. Pemainnya adalah seorang astronot yang terjebak dalam penjara dan harus melarikan diri. Jelajahi penjara di berbagai planet, hadapi monster luar angkasa, dan kaburlah dari penjara. Server ini sangat memperhatikan setiap detail di sistemnya, dan hal ini dapat terlihat bahkan sejak pertama kali Anda baru mulai bergabung. Server Pluteria menawarkan pemain kesempatan untuk melawan monster luar angkasa, menjelajahi penjara di berbagai planet, dan menyelesaikan tantangan permainan menyenangkan terkait luar angkasa.
4.MC Prison
MCPrison telah muncul sejak Minecraft menjadi populer. Hasilnya, mereka telah meningkatkan server prison secara signifikan untuk menyertakan semua fitur server prison paling populer, tetapi dengan cara yang jauh lebih terorganisir dan rapi. Mereka memiliki banyak fitur yang dapat membantu Anda untuk naik pangkat, termasuk yang Anda lihat di atas (robot). Mereka memperbarui servernya secara berkala dan menambahkan fitur baru setiap beberapa bulan, dan bahkan mengizinkan YouTuber populer mengupload video ke server mereka! Terdapat penjaga, sel penjara, geng, dan banyak hal lain yang dapat ditemukan di daerah tersebut. Server ini cukup menyenangkan, apalagi mengingat bahwa ia merupakan salah satu server prison paling lama yang tersedia di pasaran.
5.JailsMC
Tidak terdapat satu pun bug di server OP-Prison ini dan krunya luar biasa. Banyak sekali fitur-fitur menarik di server ini dari segi inovasi. Pada peta ini, Anda akan menemukan banyak hal baru dan menarik untuk dilakukan, bahkan jika Anda adalah pemain yang telah berpengalaman.
Seluruh aspek jailsMC dapat memberikan Anda sebuah pengalaman yang unik. Server ini memiliki banyak fitur baru yang mungkin belum pernah Anda lihat sebelumnya. Para pemula, serta para veteran yang sering bermain di server prison akan merasa bahwa penggunaan server ini merupakan pengalaman yang menyenangkan bagi mereka. Selain itu, terdapat beberapa personalisasi khusus yang bukan merupakan bagian dari Vanilla Minecraft atau server lain mana pun, seperti pickaxe peledak atau petir.
6.Wild Prison
Hewan adalah salah satu fitur Wild Prison yang tidak tersedia di banyak server lainnya. Terdapat banyak alasan mengapa server ini berbeda dari kebanyakan server lainnya, termasuk yang ada di daftar ini. Server ini memiliki jumlah pemain maksimum yang kecil, yang mungkin bermanfaat bagi beberapa pemain karena dengan demikian, melakukan percakapan dalam obrolan pun menjadi suatu hal yang lebih mudah. Singkatnya, Wild Prison menawarkan pengalaman yang luar biasa bagi pemain yang menyukai server prison klasik.
7.MineVille
Selain mode permainan Minecraft biasa, ada juga server Minecraft berbasis prison yang disebut Mineville. Komunitas yang sangat aktif dan pembaruannya yang dilakukan secara rutin membuat server ini layak untuk dicoba. Anda dapat menggunakan server ini untuk peningkatan kustom, peningkatan level, chest and crates, pekerjaan, balapan, bahkan pernikahan. Selain itu, servernya sangat aktif, jadi kemungkinan besar Anda akan menemukan teman atau musuh dengan cepat. Perkembangan pemain dan arena PvP adalah bagian dari permainan dan tambang serta peningkatan kustom.
Kesimpulan
Jika Anda mencari "server prison Minecraft terbaik" di internet, Anda akan mendapatkan banyak opsi yang tersedia. Memilih server dapat menjadi hal yang cukup sulit jika Anda merupakan seorang pemula atau bahkan seorang pemain yang sudah terampil. Jadi, inilah beberapa server prison Minecraft terbaik yang kami sarankan Anda untuk coba, setidaknya sekali dalam seumur hidup. Masing-masing server di atas menawarkan pengalaman bermain yang unik, dan penuh dengan aktivitas yang menyenangkan. Kami jamin Anda tidak akan pernah bosan dengan daftar server yang kami sediakan untuk Anda.
Untuk Windows 7 atau versi di atasnya (64-bit)
Untuk macOS 10.12 atau versi di atasnya