Pembuat Video di Twitter - Wondershare Filmora
Akan menyediakan berbagai macam efek video yang berlimpah - Editor video kreatif
Koreksi penilaian warna dan gradasi yang kuat
Panduan terperinci disediakan oleh channel resmi
Retweeting ialah cara yang bagus untuk bisa berbagi video dan posting dengan cepat hanya dengan satu klik saja. Hanya saja, me-retweet kadang bukanlah yang selalu diinginkan seseorang. Kadang kala me-retweet terus-menerus bisa membuat kekacauan pada profil Anda.
Retweet juga tak memudahkan Anda untuk bisa mengubah teks atau memberikan sedikit rasa pada kiriman milik Anda. Dalam hal ini, Anda bisa saja ingin menambahkan pemikiran Anda pada video Twitter tertentu atau mengungkapkan sesuatu yang berbeda. Artikel ini akan menunjukkan kepada Anda bahwa Anda bisa memposting atau menge-Tweet video yang sama tanpa perlu repot me-retweet-nya. Jadi, marilah kita mulai:
Mengapa Memposting Konten Milik Anda Sendiri Lebih Baik daripada Me-Retweet Video
Bila Anda adalah seorang blogger atau influencer, Anda akan memahami pentingnya memposting konten baru dan melibatkan juga pengikut Twitter Anda. Dalam memastikan Anda memiliki konten yang asli, 75% postingan Anda haruslah milik Anda, dan 25% haruslah retweet. Di bawah alasan mengapa Anda memerlukan konten yang asli untuk profil Twitter Anda:
Membangun Hubungan dengan Audiens
Konten sangatlah penting dalam membangun hubungan di seluruh dunia. Ciri khas atau konten asli Anda akan memudahkan orang mengaitkan jenis konten tertentu dengan Anda. Itu bisa terjadi karena hal unik dari pandangan Anda tentang suatu masalah atau apa yang Anda wakili. Me-retweet konten secara terus-menerus bisa meninggalkan kesan negatif pada audiens Anda, terutama tentang orisinalitas diri Anda.
Pemikiran Anda sendiri dalam Sebuah Situasi
Walaupun me-retweet memudahkan Anda untuk bisa meninggalkan komentar pada tweet orang lain, terkadang memposting video milik Anda sendiri dan menuliskan pemikiran Anda tentangnya akan menciptakan kesan yang lebih baik. Anda bisa mempelajari lebih dalam dan mengekspresikan diri dengan melalui memposting konten milik Anda sendiri.
Tampilan yang Lebih Baik untuk Profil Twitter Anda
Postingan milik Anda sendiri akan memberi tampilan yang lebih bagus dibandingkan dengan me-retweet. Di profil Anda, orang akan menganggap pandangan Anda lebih menarik bila mereka melihat bahwa Anda mempostingnya sendiri dan tidak hanya me-retweet video yang berbeda.
Biasanya orang yang me-retweet hampir akan tersembunyi di retweet. Maka, orang-orang akan sulit memperhatikan siapa yang me-retweetnya, jadi ini tidaklah terlihat bagus. Di sisi lain, bila Anda memposting konten dan seseorang me-retweetnya, Anda akan mendapatkan pengikut baru karena orang-orang telah terhubung dengan konten milik Anda dan ingin menjelajahinya lebih lanjut.
Pasarkan Merek Milik Anda Sendiri
Saat Anda me-retweet postingan dan juga video, Anda sering kali memasarkan orang lain di profil Anda. Bila Anda adalah seorang individu di Twitter yang mencari pengikut yang baru atau ingin membuat identitas yang unik milik Anda sendiri, maka me-retweet tweet orang lain tidak akan cukup. Anda harus memposting video milik Anda sendiri sehingga orang bisa menemukannya di profil Anda.
Anda tidak Akan Dikreditkan untuk Konten tersebut.
Bila Anda me-retweet postingan ke dalam profil Anda, sebagian besar Anda tidak akan muncul pada rantai data sama sekali. Dan mengapa itu adalah hal yang mungkin buruk? Bila Anda me-retweet video di profil Anda dan seseorang me-retweet lagi dari profil Anda, video tersebut akan ditautkan kembali ke sumber aslinya, membuat Anda keluar dari persamaan data Twitter. Ini akan terlihat seperti Anda tidak ada sama sekali.
Profil online ialah tentang membuat kehadiran secara online, dan apa gunanya jika Anda hanya bagian dari data milik orang lain, bukan membuat milik Anda sendiri.
Membagikan Video Twitter Tanpa ReTweeting di Android
Mereka yang menggunakan perangkat Android mungkin tak memiliki fitur Bagikan Tweet yang dimiliki iPhone. Fitur ini memudahkan Anda untuk bisa membagikan video Twitter apa pun tanpa perlu me-retweet. Hanya saja, ini adalah sebuah cara yang cukup bagus yang mana memungkinkan Anda untuk mendapatkan hasil yang sama. Inilah cara Anda bisa membagikan video Twitter tanpa perlu me-retweet:
- Sebelum memulai, pastikanlah bahwa aplikasi Twitter sudah terinstal di ponsel Anda.
- Bukalah aplikasi Twitter dan temukan video yang ingin Anda bagikan.
- Seusai Anda menemukan videonya, bukalah tweet dan ketuklah pada ikon bagikan yang kecil di bawah Tweet.
- Ini akan memperlihatkan kepada Anda beberapa opsi. Ketuklah pada Salin Tautan ke Tweet.
- Kini kembalilah ke halaman utama dan ketiklah Tweet baru.
- Tulis Tweet milik Anda, lalu tempel URL yang sudah Anda salin.
- Kemudian Anda perlu mengedit URL yang sudah Anda tempel. Hapuslah parameter di bagian akhir yaitu “?s=20”.
- Seusai dihapus, tulis ini sebagai gantinya "/video/1".
- Misalnya bila URL-nya adalah “https://twitter.com/<username>/status/1234567890?s=”
- Kemudian ganti dengan “https://twitter.com/username/status/1234567890/video/1”
- Kini kliklah pada tombol Tweet untuk dapat memposting Tweet Anda.
Dan itulah dia! Anda bisa menambahkan video apa pun ke dalam tweet Anda dengan metode ini. Metode ini hanyalah untuk pengguna Android. Anda juga bisa mengikuti langkah yang sama bila menggunakan Chrome atau pun Twitter di web.
Membagikan Video Twitter Tanpa Me-Retweet di iPhone.
Tersedia berbagai macam cara untuk dapat memposting video dari Twitter tanpa me-retweet. iPhone akan memberikan Anda opsi untuk melakukannya ketika Anda ingin berbagi video. Anda bisa memposting video sebagai milik Anda dan mengomentarinya juga tanpa perlu me-retweet video orang lain.
Tersedia dua metode untuk bisa melakukan ini. Salah satunya dengan menggunakan opsi Video Tweet, dan yang lainnya dengan menggunakan aplikasi Shortcut di iPhone. Artikel ini akan menunjukkan cara bagaimana Anda bisa melakukannya dengan cara menggunakan kedua metode tersebut.
1. Membagikan Video Twitter dengan menggunakan Opsi Tweet Video
Bila Anda adalah pengguna iPhone, Anda bisa dengan mudah memposting video apa pun dari Twitter di profil Anda tanpa perlu me-retweet. Metode ini menggunakan aplikasi Tweet Video di iPhone yang memudahkan Anda untuk bisa menge-Tweet video dengan lancar tanpa harus me-retweet. Maka, mari kita simak:
- Bukalah aplikasi Twitter Anda dan masuklah dengan kredensial milik Anda.
- Temukanlah video yang ingin Anda bagikan.
- Ketuklah dan tahan tombol putar pada video.
- Langkah ini akan menampilkan beberapa opsi tersedia di layar. Pilihlah opsi Tweet Video dari bagian bawah layar.
- Cara ini akan secara otomatis menghasilkan URL untuk video yang ingin Anda Tweet.
- URL sudah akan ditempelkan di Kotak Tulis Tweet. Kini, Anda bisa menambahkan keterangan apa pun yang Anda sukai ke video dan mengeklik Tweet untuk bisa mengeposkan video.
Video sekarang akan berhasil di-Tweet tanpa perlu retweet.
2. Membagikan Video Twitter dengan menggunakan Aplikasi Shortcuts
Cara yang sangatlah mudah untuk Tweet video Twitter tanpa perlu me-retweet adalah dengan menggunakan aplikasi Shortcuts. Aplikasi Shortcuts akan memudahkan Anda untuk bisa menjalankan seluruh proses di ponsel dengan cara membuat pintasan untuknya. Berikut cara Anda Tweet video dengan menggunakan aplikasi Shortcuts:
- Sebelum memulai, pastikanlah bahwa Anda sudah menginstal aplikasi Shortcuts di iPhone Anda. Bila Anda tidak memilikinya, Anda bisa dengan mudah menginstalnya dari Apple store.
- Selanjutnya, bukalah browser ponsel Anda dan bukalah https://www.tvdl.app/. Dengan menggunakan TVDL, Anda bisa download video Twitter di ponsel dengan hanya memasukkan URL-nya.
- Anda akan melihat opsi Dapatkan Shortcut di layar. Ketuklah bagian itu.
- Anda akan dialihkan ke aplikasi shortcuts, tempat di mana Anda bisa membuat pintasan untuk situs web.
- Tambahkan tautan TVDL di sana dan di bagian deskripsi, ketuklah pada Tambahkan Pintasan Tidak Tepercaya.
- Bila Anda melihat pesan kesalahan muncul, bukalah Pengaturan lalu aktifkan Izinkan Pintasan Tidak Tepercaya
- Kini, bukalah aplikasi Twitter Anda dan temukanlah video yang ingin Anda Tweet.
- Ketuklah pada ikon berbagi kecil di bawah Tweet, kemudian ketuk Bagikan Video Melalui….
- Dari opsi, pilih pintasan TVDL.
- Bila ini adalah pertama kalinya Anda menggunakan pintasan ini, Anda perlu memberikan akses ke API pihak ketiga, akun Twitter Anda, lalu juga aplikasi Foto agar Anda bisa menyimpan video di ponsel.
- Anda pun bisa memilih kualitas download, dan video akan mulai di-download.
- Usai ter-download, itu akan disimpan di aplikasi Foto Anda.
- Agar dapat menge-Tweet video, bukalah akun Twitter Anda serta buka Buat Tweet Baru.
- Di bagian bawah kotak Buat Tweet, Anda akan menemukan opsi untuk bisa menambahkan video dari galeri Anda.
- Untuk kemudahan dalam mengakses, video terbaru di galeri akan muncul sebagai thumbnail teratas, serta Anda akan menemukan video yang baru saja Anda download di dalamnya.
- Anda kemudian bisa trim durasi video karena batas waktu maksimum video ialah 2 menit 20 detik.
- Usai di-trim, Anda bisa mengeklik Tweet untuk dapat memposting video beserta teks yang indah.
Begitulah cara Anda memposting video Twitter tanpa perlu retweet menggunakan iPhone Anda.
Kesimpulan
Saat retweet membutuhkan satu klik, memposting video yang sama di profil Twitter Anda tanpa me-Retweet juga akan membutuhkan waktu yang sama. Membuat postingan milik Anda sendiri daripada me-retweet membuat Anda akan menonjol di platform dengan jutaan orang. Tak peduli Anda pengguna android atau pun pengguna iPhone, metode di atas akan bekerja dengan cara yang sama.
Beri pengikut Anda beberapa konten yang baru daripada hanya me-retweet postingan dengan menggunakan metode baru ini. Ikutilah langkah-langkah yang disebutkan di atas, lalu Anda bisa dengan mudah membagikan video di Twitter tanpa perlu me-retweet.
Anda juga akan melihat dampak positifnya pada profil milik Anda yang mana memasarkan konten Anda.