Membuat Video Berkualitas Tinggi - Wondershare Filmora
Editor video YouTube yang mudah dan canggih
Terdapat banyak efek video dan audio yang dapat dipilih
Tutorial yang terperinci disedikan oleh saluran resmi
Popularitas YouTube telah meningkat secara signifikan selama bertahun-tahun, dengan orang-orang menonton sekitar 5 miliar video YouTube setiap harinya. Sebagian besar video yang bisa mendapatkan jutaan penonton berasal dari para musisi. Artikel ini akan membahas sepuluh video YouTube yang raih 100 juta penonton tercepat pada tahun 2021. Kami juga akan memberikan tips membuat video viral di dalam platform ini.
10 Video YouTube yang Meraih 100 Juta Penonton Tercepat
Jika Anda bertanya-tanya: Video apa saja yang meraih 100 juta penonton tercepat di YouTube? Lihat daftar di bawah ini.
1) Butter oleh BTS
Dirilis pada 21 Mei 2021, Butter adalah lagu dari BTS, boy band asal Korea Selatan. Ini adalah single berbahasa Inggris kedua dari grup berisi tujuh orang ini. Selama perilisannya, video musik tersebut mengumpulkan 100 juta penonton dalam waktu 20 jam, 55 menit dan menjadi video yang meraih 100 juta penonton tercepat di YouTube. Apalagi kelebihannya?
Video dimulai dengan warna hitam dan putih dan boy band tersebut mengenakan setelan sutra. Setelah sekitar 36 detik, warna video berubah. Koreografi dalam video ini mencerminkan nuansa upbeat yang ceria dan menggoda dari lagu ini. Band ini mencoba memasukkan banyak emosi ke dalamnya. Pada dasarnya, memasukkan gerakan khas seperti menyisir rambut ke belakang, mencium tangan, dan memberikan tampilan nakal.
Selain itu, video tersebut menampilkan rangkaian lift berwarna di mana setiap anggota akan melakukan gaya bebas di gerakan tarian mereka. Pada satu titik, ketujuh member itu membentuk kata ARMY menggunakan tubuh mereka sebagai penghormatan kepada penggemar mereka.
2) Dynamite oleh BTS
Dynamite dirilis pada Agustus 2020, dan menjadi lagu pertama yang direkam oleh boy band Korea Selatan ini dalam bahasa Inggris. Video musik ini meraih 100 juta penonton di YouTube dalam 23 jam dan 25 menit. Setelah 20 menit sejak diliris, Butter memecahkan rekor dengan berhasil mengumpulkan 10 juta penonton tercepat di YouTube.
Lagu disko-pop yang ceria ini memiliki unsur bubblegum pop, soul, dan funk, dan dipengaruhi oleh musik tahun tujuh puluhan. Lagu ini memiliki bunyi-bunyi perayaan, synth yang bergema, dan gerakan tepuk tangan. Lagu ini menceritakan tentang perasaan gembira dan rasa syukur untuk hal-hal kecil dalam hidup yang membuat hidup menjadi berharga.
3) How You Like That oleh Blackpink
Blackpink - How You Like That direkam dalam dua bahasa yaitu Jepang dan Korea. Album ini dirilis melalui Interscope Records, YG Plus, dan YG Entertainment. Lagu ini adalah lagu club, trap, hip hop, EDM, dan pop. Video musik tersebut membutuhkan waktu satu hari delapan jam untuk mengumpulkan 100 juta penonton YouTube, hal ini menjadikannya salah satu lagu yang meraih 100 juta penonton tercepat di YouTube.
Video dimulai dengan Jisoo, Lisa, Jennie, dan Rosé duduk seperti raja di tangga. Video musik penuh warna ini menunjukkan keempat orang ini menepis musuh yang tak terlihat dan memberikan sebuah kesan tangguh. Mereka juga menari di berbagai tempat dalam video tersebut, menampilkan berbagai gerakan tarian.
4) Boy With Love oleh BTS dan Halsey
Boy with Luv adalah single utama untuk extended play ke-6 BTS berjudul Map of the Soul: Persona. Diliris pada tanggal 12 April 2019, di bawah naungan Big Hit Entertainment. Video tersebut berhasil mengumpulkan 100 juta penonton dalam satu hari dan 13 jam.
Video musiknya memiliki visual yang hidup, dan dimulai dengan penyanyi dan penulis lagu Amerika Halsey duduk bosan di belakang stan yang menjual tiket. Adegan tersebut kemudian beralih ke BTS, dibalut dengan berbagai warna merah muda yang mencolok dan membawakan koreografi dinamis mereka di depan Persona, sebuah bioskop retro. Visual sinematik kemudian terungkap, dan para grup member sudah tertata di posisi dengan latar belakang kaleidoskopik, saat mereka menari, rap, dan bernyanyi.
5) Ice Cream oleh Blackpink dengan Selena Gomez
Dirilis pada 28 Agustus 2020, Ice Cream merupakan single kedua dari The Album, album studio berbahasa Korea pertama Blackpink. Ice Cream membutuhkan waktu satu hari 16 jam untuk mendapatkan 100 juta penonton di YouTube, menjadikannya salah satu video yang meraih 100 juta penonton tercepat di platform berbagi video ini.
Dalam video musik tersebut, Selena, Lisa, Rosé Jisoo, dan Jennie mengenakan pakaian dan set yang berbeda. Selena terlihat dalam balutan bikini Shoshanna berpinggang tinggi, bergaris merah-putih; penampilan berikutnya termasuk bodysuit Puma yang terinspirasi tahun delapan puluhan. Kelima gadis itu menggambarkan beberapa versi citra wanita masa kini yang tahu betul apa yang mereka pantas dapatkan dan apa yang mereka inginkan.
6) Lalisa oleh Lisa
Lalisa adalah single debut Lisa dari Blackpink; Lagu ini adalah single utama dari album debut musisi dengan nama yang sama. Lagu tersebut merupakan lagu hip-hop yang dinamis dengan pengaruh dari budaya Thailand. Video musik ini berhasil mengumpulkan 100 juta penonton di YouTube dalam waktu dua hari dan satu jam.
Video ini dikemas secara visual dengan sepuluh set-up dan 13 pergantian pakaian, yang membuat membuat videonya menjadi menarik untuk ditonton. Dalam video tersebut, artis tersebut tampak duduk bertengger di singgasana berornamen, dan dia dihiasi dengan perhiasan emas dengan kuku yang serasi. Bagian terbaik dari pakaiannya adalah hiasan kepala tradisional Thailand, yang berjenjang dan dihiasi dengan bunga. Lisa naik tahta sementara secara bergantian dia juga melakukan koreografi yang luar biasa dan juga rumit.
7) Permission to Dance oleh BTS
Permission to Dance dirilis 9 Juli 2021, melalui Sony Music dan Big Hit Music sebagai single yang berdiri sendiri. Ini adalah single berbahasa Inggris ketiga dari grup tersebut. Mac, Andrews, dan Stephen Kirk bertanggung jawab atas produksi lagu ini.
Video musik ini meraih 100 juta penonton dalam waktu dua hari dua jam. Dalam video tersebut, boy band tersebut mengenakan pakaian koboi dan melakukan gerakan tarian mereka dengan latar budaya Barat. Tema Permission to Dance terlihat seperti akhir dari pandemi virus corona ketika negara-negara melanjutkan aktivitas normal mereka dan menyatakan bahwa bagian terburuk dari penyakit tersebut tampaknya sudah berlalu.
8) Life Goes on oleh BTS
Dirilis melalui Columbia Records dan Big Hit Entertainment pada 20 November 2020, Life Goes On adalah single utama dari album studio berbahasa Korea ke-5 BTS, Be. Lagu ini diproduksi oleh j-hope, SUGA, Antonia Armato, Chris James, Ruuth, RM, dan Pdogg.
Video tersebut meraih 100 juta penonton di YouTube dalam waktu 2 hari 3 jam. Dan ini menjadikannya salah satu dari video yang meraih 100 juta penonton tercepat di YouTube. Band ini terlihat sedang bersantai sambil memainkan video game. Salah satu anggota, V, datang dan membawakan pizza, lalu mereka pun menikmatinya bersama. V kemudian mengajak anggota lain untuk berjalan-jalan. Ketika mereka kembali, mereka menonton beberapa film. Mereka kemudian pergi ke stadion dan membawakan lagu ini tanpa adanya penonton.
9) Kill This Love oleh Blackpink
Kill This Love dirilis oleh YG Entertainment pada 5 April 2019, dan didistribusikan melalui Interscope Records dan YG Plus. Lagu ini adalah materi Korea pertama grup ini sejak Juni 2018, ketika mereka merilis Square Up. Lagu tersebut adalah single utama dan rilisan debut Blackpink dengan Interscope Records. Video musik resminya mengumpulkan 100 juta penonton dalam 2 hari 14 jam.
Video musik ini dimulai dengan foto perkenalan dari masing-masing anggota Blackpink; mereka berada di sebuah ruangan yang dikelilingi oleh terompet. Jennie tampil dengan 2 set angsa besar dan dengan matahari terbenam di belakangnya. Lisa kemudian mondar-mandir di sekitar toko permen saat dia selanjutnya menjatuhkan barang-barang dari rak dan menendang pajangan. Adegan milik Jisoo sangat kontras, di mana kita melihat matahari terbenam dengan latar hitam dengan kepalanya berada di atas genangan air. Selanjutnya, pemirsa akan melihat Rosé yang putus asa, saat dia mengendarai mobil sport dengan cepat mengejar doppelgangernya.
10) Psy Gentleman
Gentleman adalah sebuah lagu K-pop yang dirilis pada 12 April 2013. Lagu ini merupakan lanjutan dari single hit Psy, Gangnam Style. Video musik Gentleman membutuhkan waktu 2 hari 19 jam untuk mendapatkan 100 juta penonton di YouTube. Ia juga memegang rekor sebagai video YouTube tercepat yang mencapai 100 juta penayangan selama lebih dari enam tahun.
Video tersebut menampilkan artis yang berbuat jahil ke orang-orang dengan cara yang berbeda-beda; lalu Psy bertemu dengan seorang wanita yang mengerjainya. Psy mengenakan tuksedo dan kacamata hitam saat dia berjalan di jalan beraspal bersama sekelompok pria yang relatif lebih tua. Dia kemudian berhenti dan menendang kerucut lalu lintas.
Banyak Fakta Menarik tentang YouTube View Record
Video yang meraih 1 Juta Penonton Tercepat di YouTube
Butter oleh BTS adalah video yang mengumpulkan 1 juta penonton tercepat di YouTube. Fans grup ini sangat menantikan perilisan video ini, dan itulah mengapa mereka berhasil memecahkan rekor.
Video yang meraih 200 Juta Penonton Tercepat di YouTube
Dynamite oleh BTS memegang rekor peraihan 200 juta penonton tercepat di YouTube. Mereka mencapai angka ini dalam 4 hari dan 12 jam setelah dirilis.
Video yang meraih 300 Juta Penonton Tercepat di YouTube
Video Lisa Lalisa memegang rekor penayangan tercepat dengan jumlah 300 juta di YouTube. Itu mengumpulkan 300 juta penonton di YouTube dalam waktu 48 hari; Lagu ini merupakan lagu artis solo wanita K-pop dengan pengumpulan penonton tercepat yang pernah dicapai.
Buat Video Viral Anda Sendiri dengan Filmora
Apakah Anda ingin membuat video viral? Filmora dapat membantu Anda. Software ini memiliki fitur yang mengesankan dan dapat membantu pengguna membuat video seperti profesional untuk saluran YouTube Anda. Di dalamnya termasuk
- Dukungan pengeditan 4K: Anda dapat dengan mudah mengimpor dan mengedit video 4k. Alat ini juga memungkinkan Anda untuk meningkatkan resolusi video Anda.
- Penghilang Noise: Dengan software ini, Anda dapat menghilangkan kebisingan latar belakang video Anda dan memberikan sentuhan profesional yang memikat penonton.
- Dukungan GIF: Filmora memungkinkan Anda menggabungkan beberapa foto menjadi GIF. Anda juga dapat mengubah video kecil menjadi GIF.
- Penyesuaian warna: Anda dapat melakukan pengaturan warna tingkat lanjut dengan alat ini untuk meningkatkan kualitas video Anda.
- Editor teks tingkat lanjut: Software ini memungkinkan Anda mengatur efek teks, termasuk opasitas, animasi, dan warna.
Untuk Windows 7 atau versi di atasnya (64-bit)
Untuk macOS 10.12 atau versi di atasnya
Kesimpulan:
● Sekarang Anda tahu video mana yang meraih 100 juta penonton tercepat di YouTube. Anda juga dapat membuat video viral menggunakan Filmora. Alat pengeditan ini memiliki semua fitur yang Anda butuhkan untuk membuat video berkualitas tinggi yang akan memikat penonton dengan cepat.