Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Cara Menghapus Pesan Di Discord [Diperbarui 2022]

author avatar

Aug 21, 2024• Proven solutions

Discord memungkinkan pengguna untuk menyimpan riwayat pesan mereka selamanya, dan menyimpan miliaran pesan dalam kotak pesan blog. Dan tidak seperti aplikasi lainnya, Discord tidak mengizinkan penggunanya untuk menghapus riwayat pesan mereka dalam jumlah besar. Bagi sebagian orang, hal itu terdengar seperti mimpi buruk karena alasan privasi dan keamanan. Kamu harus membuka setiap pesan, dan menghapusnya satu per satu.

Namun, jika kamu berada dalam posisi itu, jangan khawatir karena ada beberapa solusi untuk membantu kamu mengatasi keterbatasan ini. Sayangnya, tidak ada yang sempurna.

Karena tidak ada cara resmi untuk menghapus pesan dalam jumlah besar, maka solusi ini sedikit kurang bagus. Akan tetapi, sampai ketika Discord menawarkan solusi resmi nantinya, kita harus puas dengan pelayanan mereka.

Jika kamu ingin menghapus pesanmu dalam jumlah besar dari server atau saluran di Discord, maka inilah cara yang bisa kamu lakukan untuk versi desktop dan seluler:


Bagian 1: Memahami Jenis Pesan pada Discord

Di Discord, kamu akan melihat dua jenis pesan: Pesan Langsung dan Channel Pesan di server. Berikut perbedaan antara keduanya:

  • Pesan Langsung: Pesan ini bersifat pribadi dan disimpan di antara dua pengguna
  • Pesan Saluran: Pesan ini dikirim dalam saluran atau grup tertentu

Kedua jenis pesan ini mematuhi aturan dan fungsi yang berbeda. Pada awal-awal Discord hadir, pengguna memiliki hak istimewa untuk menghapus pesan dalam jumlah besar.

Namun, hal ini segera berubah karena penghapusan pesan dalam jumlah besar memengaruhi basis data aplikasi secara langsung. Sejak saat itu, aplikasi Discord telah mengadopsi aturan khusus mengenai penghapusan pesan.

Bagian 2: Cara Menghapus Pesan Langsung di Discord

Jika kamu menggunakan Discord pada komputer desktop kamu, maka di bagian ini kita akan membahas langkah-langkah yang harus diikuti untuk menghapus pesan langsung milikmu.

Namun, perlu diingat bahwa Discord tidak mengizinkan kamu untuk menghapus pesan langsung. Jika kamu tidak ingin menampilkan pesan dari seorang temanmu, maka kamu dapat menghapus salinan obrolan, dan salinan itu akan hilang dari pesan untuk sementara, meskipun akan tetap terlihat di obrolan si penerima. Dan jika seorang temanmu itu menghubungi kamu lagi, maka pesannya akan muncul.

Hapus Salinan Pesan Langsung di Discord

Kamu bisa menghapus salinan pesan lokal dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka program Discord di komputer kamu dan buka panel obrolan seseorang yang ingin kamu kirimi pesan;
  2. Ketuk pilihan 'Pesan' di sisi kiri, lalu pilih pilihan 'Pesan Langsung' di sisi kiri atas;
  3. Pilih pesan yang ingin kamu hapus dan klik 3 titik untuk memilih Hapus Pesan, maka pesan yang kamu kirim tersebut akan dihapus.

 Hapus Pesan pada Discord

Prosedur menghapus DM dari aplikasi Discord di smartphone kamu. Hal ini berlaku untuk aplikasi Android dan iOS. Berikut prosedur yang harus kamu ikuti:

  1. Buka aplikasi Discord dari smartphone kamu
  2. Carilah pesan yang ingin kamu hapus
  3. Tekan dan tahan pesan tersebut. Kemudian kamu akan melihat beberapa daftar pilihan
  4. Tekan 'Hapus' pada daftar tersebut
  5. Konfirmasi keputusan kamu dengan mengetuk 'Hapus' sekali lagi
  6. Kemudian pesan tersebut akan dihapus

Bagian 3: Bagaimana Cara Menghapus Pesan Saluran di Discord?

Cara ini adalah cara yang paling efektif dan mudah untuk menghapus pesan Discord, dan berikut adalah prosedur yang sederhana dan mudah:

  1. Buka pesan dan geser ke atas untuk membuka ikon pengaturan tiga tingkat
  2. Klik untuk menampilkan pilihan, lalu pilih Hapus Pesan

Untuk melakukan hal ini satu per satu, kamu harus menggunakan mouse secara konsisten, dan akan menghabiskan banyak waktu. Jika kamu ingin melakukannya menggunakan keyboard, kamu bisa melakukannya, asalkan kamu mengetahui urutan perintah penghapusan melalui keyboard.

Berikut adalah tata cara yang lebih rinci:

  1. Pilih panel obrolan yang ingin kamu hapus
  2. Arahkan kursor ke pesan yang ingin kamu hapus
  3. Kemudian ikon tiga titik akan muncul di sisi kanan pesan
  4. Selanjutnya klik pada ikon, dan menu pop akan muncul
  5. Pada menu pop-up, pilih 'Hapus'
  6. Kamu akan diminta untuk mengonfirmasi apakah kamu benar-benar ingin menghapus pesan tersebut
  7. Centang konfirmasi dan ketuk tombol 'Hapus'
  8. Pesan kamu akan dihapus

Saat pertama kali melihatnya, hal ini tampak seperti proses yang panjang dan membosankan, tetapi begitu kamu mulai melakukannya dan terbiasa dengan urutan cara ini, maka hal ini akan menjadi tugas yang mudah.

Bagian 4: Menghapus Pesan menggunakan Discord Clear Chat Bot

Harap diingat bahwa Discord telah mengubah kebijakannya mengenai bot, mulai dari melarang penggunaannya hingga langsung menandainya sebagai pelanggaran terhadap ketentuan yang telah ditetapkan Discord.

Menggunakan bot dapat berisiko aplikasi berhenti, jadi kami tidak menyarankan Anda untuk menggunakan cara ini. Jika Anda tetap ingin melakukannya, harap berhati-hati.

Dengan demikian, banyak pengguna yang melaporkan bahwa penggunaan bot sendiri tidak mengarah pada tindakan melanggar aturan apa pun dari Discord secara signifikan, mengingat alasan penggunaannya tidak berbahaya atau mengganggu.

Discord mengharuskan semua bot dilacak melalui 'Develop Portal.' Namun, Self-bot berjalan pada token Discord API dan dapat menghindari aturan ini, sehingga Discord akan meminta akses API yang dapat melakukan banyak tugas secara otomatis, seperti menghapus pesan.

Discord API mendukung permintaan POST, yang memungkinkan bagi bot membuang pesan yang berumur kurang dari empat belas hari dengan cepat. Pesan yang lebih lama dari jangka waktu tersebut harus antre dan dibuang satu per satu.

Salah satu bot khusus yang menarik bagi kami adalah MEE6. MEE6 digunakan untuk mengontrol moderasi, mengatur pelevelan, mengelola musik, dan masih banyak lagi, termasuk menghapus pesan dalam jumlah banyak di Discord.

Kami telah menguraikan beberapa perintah yang dapat kamu gunakan untuk menghapus obrolan kamu. Di antaranya adalah:

  1. Buka situs web resmi MEE6 dan klik tombol yang bertuliskan Tambahkan ke Discord

hapus pesan di discord menggunakan bot mee6

  1. Kamu akan diminta untuk memberi izin agar bot MEE6 dapat mengakses nama pengguna kamu, dan mengetahui server tempat kamu berada.
  2. Arahkan pin server yang ingin kamu tambahkan bot, kemudian atur untuk menghubungkan MEE6 ke server Discord milikmu.

cara menghapus pesan di discord menggunakan bot mee6

  1. Klik Izinkan lagi dan bot akan segera ditambahkan ke server Discord milikmu;
  2. Untuk mengaktifkan MEE6 untuk menghapus obrolan, maka kamu harus mengaktifkan plugin Moderator terlebih dahulu. Klik pilihan Moderator yang ada di bawah Plugin terlebih dahulu, lalu klik Ya.

hapus pesan di discord menggunakan mee6

  1. Sekarang buka server di Discord milikmu dan ketik “!clear @username” untuk menghapus semua pesan yang dikirim oleh pengguna yang kamu sebutkan.

hapus pesan saluran di discord menggunakan MEE6 Bot

Untuk menghapus 100 pesan terakhir di server kamu, ketik “!clear 100”. Kamu dapat mengganti angka 100 dengan nomor pilihan kamu. Namun, MEE6 tidak dapat menghapus pesan yang sudah melewati waktu 2 minggu.

Bagian 5: Bagaimana Cara Menghapus Semua Obrolan dan Menghapus Semua Pesan Di Discord?

Di bagian atas, kita telah berbicara tentang menghapus pesan tanpa menggunakan mouse. Hal itu menuntun kita pada kemungkinan penggunaan skrip 'AutoHotkey; untuk mengotomatisasi proses ini.

Sebagian besar perusahaan telah membuat kode yang dapat menghapus pesan di Discord dari akun kamu dalam skala besar. Kami akan memperluas salah satu contoh yang paling populer dari: skrip AutoHotkey.

Sebelum Anda memulai hal ini, Anda memerlukan 'penginstal AutoHotkey.' Lanjutkan proses dengan:

  1. Download dan instal 'Pemasang AutoHotkey';
  2. Buka desktop kamu, klik kanan dan klik 'Baru' pada menu drop-down;
  3. Pilih 'Skrip AutoHotkey' dan klik kanan pada file ini, lalu edit menggunakan 'Notepad'
  4. Hapus semua yang ada di skrip dan tempel kode berikut

t::

Loop, 100000

{

send, {Up}

send, ^a

send, {BS}

send, {Enter}send, {Enter}

send, {Enter}send, {Enter}

sleep, 100

}

Return

  1. Simpan file dengan nama apa pun yang kamu inginkan
  2. Setelah kamu selesai melakukannya, luncurkan Discord dan klik dua kali pada file skrip
  3. Buka data obrolan yang ingin kamu hapus dan tekan T
  4. Sekarang, skrip tersebut akan menghapus semua pesan kamu

Untuk menghentikan skrip, klik ikon H yang terletak di sisi kanan taskbar kamu dan pilih Jeda Skrip.

Ini adalah proses di mana kamu dapat menggunakan 'skrip Autohotkey' untuk menghapus pesan dalam skala besar. Harap diperhatikan bahwa pilihan ini hanya tersedia untuk pengguna Windows karena saat ini AutoHotkey tidak berfungsi di macOS.

Idealnya, kamu ingin hal-hal berikut dari skrip AutoHotkey milikmu:

  1. Tombol sakelar untuk menyalakan dan mematikannya
  2. Urutan keyboard lengkap dengan tombol berhenti di antara setiap langkah

Disclaimer: kamu bisa menghapus pesan yang kamu kirim, tetapi tidak ada alasan jika orang lain sudah mengambil tangkapan layar sebelum kamu sempat menghapusnya . Hal-hal yang ada di internet cenderung melekat. Jadi, untuk keamanan, sebaiknya luangkan waktu untuk mempertimbangkan apa yang kamu tulis sebelum menekan kirim untuk menghindari penyesalan.

Mungkin kamu juga tertarik dengan:

FAQ Mengenai Penghapusan Pesan pada Discord

1. Bisakah Saya Memulihkan Pesan yang Telah Dihapus di Discord?

Sayangnya, setelah pesan dihapus, pengguna Discord tidak dapat mengaksesnya kembali.

2. Dapatkah Saya Melihat Pesan yang Telah Dihapus?

Sayangnya, tidak ada cara untuk melihat pesan yang telah dihapus. Admin saluran dan server dapat melihat apakah pesan tersebut telah dihapus, tetapi mereka tidak dapat melihat konten pesan yang dihapus.

3. Bagaimana Saya Dapat Menghapus Pesan Orang Lain?

Jika kamu adalah admin atau pemilik server, maka kamu dapat menghapus pesan orang lain dengan mengikuti salah satu cara yang disebutkan di atas.

author avatar
Richard Bennett
Richard Bennett adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
5 Animasi Logo Media Sosial Terbaik

Logo animasi lebih menarik perhatian para pengguna dibandingkan sebuah logo biasa, selain juga memberikan kesan pertama yang kuat. Kami memulai artikel ini dengan contoh-contoh seperti logo animasi Instagram dan media sosial lainnya, kemudian memberikan 5 cara untuk mengoptimalkan animasi logo.

by Richard Bennett Jul 26, 2024 18:01 PM

Cara untuk Keluar dari Sebuah Server Discord

Bagaimana cara agar Anda dapat keluar dari sebuah server Discord? Berikut ini adalah panduan mendetail tentang berbagai cara mudah untuk keluar dari sebuah server di Discord!

by Richard Bennett Aug 21, 2024 16:50 PM

Program Pembuat Logo Discord Gratis Terbaik + Situs untuk Download Gratis

Artikel ini akan membahas tentang program pembuat logo server Discord gratis terbaik serta beberapa situs untuk mendownload logo Discord. Baca terus untuk mengetahui lebih lanjut.

by Richard Bennett Aug 21, 2024 16:50 PM

author avatar

Richard Bennett

staff Editor