Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Cara Menggunakan Kamera DSLR Sebagai Webcam

author avatar

Aug 22, 2024• Proven solutions

Perkembangan teknologi dalam beberapa puluh tahun terakhir telah memungkinkan kita untuk mendapatkan panggilan video (video call) dari komputer atau membuat tutorial video mengenai topik apa pun berkat diciptakannya webcam (kamera web) yang bisa merekam footage berkualitas tinggi. Jenis kamera ini bisa digunakan dengan sangat mudah, namun tidak memiliki beberapa opsi penting yang diberikan oleh kamera DSLR profesional.

Lensa webcam tidak memungkinkan penggunanya untuk mengatur fokus secara manual atau kendali untuk mengatur nilai aperture (bukaan diafragma) dan exposure (paparan terhadap cahaya). Kamera digital live streaming dengan lensa yang bisa diganti memberikan kendali penuh pada pembuat video webcam atas perekaman video. Pada artikel ini, kami akan menunjukkan beberapa cara menggunakan kamera DSLR untuk membuat video webcam.

[没有发现file]

5 Cara untuk mengubah kamera DSLR Anda menjadi webcam

Beberapa model DSLR tidak bisa digunakan sebagai webcam, sehingga Anda harus memeriksa apakah kamera Anda menyediakan opsi ini. Sebagian besar kamera Canon atau Nikon memiliki fitur ini, dan beberapa di antaranya bahkan dilengkapi dengan software webcam. Instal software dan driver bawaan kamera Anda sebelum Anda mencoba salah satu cara di bawah ini.

1. Mengubah kamera DSLR menjadi webcam PC dengan menggunakan SparkoCam

Anda bisa mulai mengubah DSLR menjadi webcam dengan mendownload dan menginstal software SparkoCam ke PC Anda. Agar software ini bisa berfungsi sebagaimana mestinya, komputer Anda paling tidak harus memiliki spesifikasi RAM 4GB, prosesor Intel Pentium 2GHz dan DirectX 9.0c.

canon-sebagai-webcam.jpg

Setelah proses instalasinya selesai, buka saja software ini dan hubungkan kamera Anda ke komputer melalui kabel USB. SparkoCam akan mendeteksi kamera DSLR Anda secara otomatis, dan Anda bisa menyesuaikan pengaturan perekaman videonya dengan mengakses tab Device pada jendela utama software ini. Di sini, Anda bisa mengubah seluruh fitur standar kamera, seperti ISO, White Balance (keseimbangan putih), atau Exposure. Pastikan untuk mengatur fokusnya dengan benar, atau video Anda mungkin akan buram. Tab Effects berisi berbagai macam overlay dan mask gambar, yang bisa membantu Anda untuk membuat video yang menarik.

kamera-dslr-di-skype.jpg

Buka Skype atau software lainnya yang hendak Anda gunakan pada sesi perekaman video webcam. Jika Anda menggunakan Skype, silakan pergi ke menu Tools dan klik Options. Pilih saja opsi Video Settings dari jendela yang baru muncul, lalu pilih SparkoCam.

Watermark (tanda air) akan ditambahkan pada semua video yang direkam dengan menggunakan versi gratis dari software ini. Anda bisa mendapatkan versi lengkap dari SparkoCam seharga $30. Namun, Anda harus mengingat bahwa Anda tidak bisa merekam suara melalui audio mikrofon bawaan dari beberapa model kamera Canon dan Nikon, jadi Anda pun harus menggunakan mikrofon eksternal untuk merekam suara.

2. Menggunakan software Cam Twist di komputer Apple untuk mengubah kamera DSLR menjadi webcam

Jika Anda ingin menggunakan kamera DSLR sebagai webcam di komputer Apple, Anda harus mendownload dua program yang berbeda terlebih dahulu sebelum Anda bisa melakukan ini. Software pertama bernama Camera Live, yang bisa didownload secara gratis dari GitHub, dan yang kedua adalah Cam Twist, yang bisa didownload secara gratis juga.

Setelah Anda berhasil menginstal kedua software ini di komputer Anda, Anda harus membuka program Cam Twist dan sesuaikan pengaturan perekaman videonya. Ubah resolusi videonya menjadi 1920 x 1280 pixel, atau resolusi lebih tinggi seandainya kamera Anda mendukung resolusi yang lebih tinggi, dan setel kecepatan frame (frame rate) pada 30fps. Selanjutnya, Anda harus me-restart Cam Twist dan hubungkan kamera DSLR Anda ke komputer, baik melalui HDMI ataupun kabel USB.

Camera Live akan langsung mengaktifkan mode perekaman dari kamera DSLR begitu Anda membukanya, serta menjalankan server Syphon. Pergilah ke Cam Twist, cari menu Video, dan pilih opsi Main Window. Klik dua kali pada opsi Syphon pada jendela yang baru, lalu pilih opsi Live Server dan mulai sesi perekaman video webcam baru Anda.

3. Menghubungkan kamera DSLR ke komputer melalui converter AJA U-TAP HDMI

Alih-alih menggunakan software untuk mengubah kamera DSLR menjadi webcam, cobalah perangkat sederhana bernama AJA U-TAP, yang bisa mengonversi semua sinyal HDMI menjadi USB 3.0. Anda harus memulainya dengan menginstal alat perekaman webcam ini di komputer Anda. Cara mengubah kamera DSLR menjadi webcam ini bisa digunakan pada sistem operasi Windows, Mac, dan Linux, tetapi Anda harus memilih software yang berbeda untuk setiap OS.

aja-u-tap-hdmi-converter.jpg

Sinyal audio dan video harus ditransfer bersama melalui kabel HDMI, namun sebagian besar kamera, terutama model lama, tidak menyediakan opsi ini. Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa mencoba untuk menggunakan beberapa alat perekaman webcam tangguh, yang menyediakan opsi perekaman audio yang lebih baik.

Proses penyetelan konverter AJA U-TAP HDMI cukup mudah. Anda harus menghubungkan Mini HDMI ke kamera DSLR Anda terlebih dahulu, sebelum menghubungkannya ke konverter tersebut. Selanjutnya, Anda harus menghubungkan AJA U-TAP ke slot USB, sebelum membuka software perekaman video webcam pilihan Anda. Pada software ini, pilihlah konverter ini sebagai sumber utama audio dan video dan mulai saja merekam video webcam Anda dengan menggunakan kamera DSLR.

Cara mengubah kamera digital menjadi webcam ini agak mahal, karena perangkat ini tersedia seharga $345 di negara Amerika.

4. Menggunakan Kamera DSLR Anda sebagai webcam melalui CamLink

CamLink bisa membantu Anda untuk mengubah kamera DSLR mana pun, yang dilengkapi dengan output HDMI, manjadi sebuah webcam yang tangguh. Perangkat ini berfungsi sebagai stik USB, dengan slot HDMI pada bagian ujung belakangnya, yang bisa digunakan untuk menghubungkan kamera ke perangkat. CamLink kompatibel dengan semua komputer Mac dan PC yang dilengkapi dengan port USB 3.0.

camlink-dslr-webcam.jpg

Proses pengaturan CamLink cukup cepat, karena Anda hanya perlu menghubungkannya pada slot USB dan menyambungkannya ke kamera dengan menggunakan kabel HDMI. Pada sesi perekaman, Anda bisa menggunakan software perekam game Elgato ataupun software perekaman webcam lainnya. Jangan lupa untuk menyesuaikan pengaturan kecepatan frame dan resolusi videonya sebelum menekan tombol Record.

Untuk mendapatkan hasil terbaik, output HDMI dari kamera DSLR tidak boleh dilindungi, dan Anda harus mematikan setiap opsi yang mungkin akan mengganggu proses perekaman. Selain itu, proses menggunakan kamera DSLR sebagai Webcam dengan menggunakan CamLink bisa menguras baterai kamera Anda, jadi Anda disarankan untuk menggunakan adaptor AC saat melakukan sesi perekaman webcam yang lama.

CamLink bisa dibeli seharga $129, yang membuatnya menjadi pilihan yang terjangkau bagi siapa pun yang ingin mengubah kamera DSLR mereka menjadi webcam.

5. Menggunakan Kapchr untuk mengubah kamera digital menjadi webcam

Kapchr juga merupakan perangkat tangguh untuk menghubungkan kamera DSLR, atau jenis kamera digital lainnya, dengan komputer Mac atau PC. Seperti halnya dengan CamLink, Kapchr pun mengubah DSLR menjadi webcam dengan cara menghubungkan kamera tersebut ke perangkat Anda dengan menggunakan kabel HDMI. Kapchr juga menyediakan input audio yang bisa digunakan untuk menghubungkan perangkat perekaman audio, seperti mikrofon atau mixer dengan kualitas 16bit dan 48GHz.

Sambungkan saja kabel USB dengan perangkat yang dihendaki, lalu hubungkanlah ke komputer. Gunakan kabel HDMI untuk menghubungkan kamera dengan Kapchr dan juga jack audio, seandainya Anda ingin merekam suara dari sumber eksternal. Kapchr memungkinkan para penggunanya untuk merekam video dengan kecepatan 350 Mb/detik, tanpa memerlukan alat-alat perekaman video webcam khusus. WireCast, OBS Studio, ataupun Twitch, semuanya kompatibel dengan Kapchr, dan ketiganya sama-sama bisa digunakan secara efektif untuk merekam video webcam.

Meskipun harga dari alat yang satu ini mungkin berada di luar jangkauan bagi sebagian besar videografer webcam, alat seharga $249 ini merupakan pilihan yang baik bagi para profesional yang ingin menghasilkan video webcam dengan kualitas terbaik.

Tip menggunakan DSLR sebagai webcam

Webcam pada dasarnya tidak memiliki kemampuan yang sama seperti kamera DSLR, yang mampu menghasilkan video resolusi tinggi dengan warna yang hidup dan tingkat detail yang luar biasa.

  • Sesuaikan pengaturan perekaman video secara manual

Menyetel pengaturan exposure, aperture, atau ISO bukanlah sesuatu yang mungkin dilakukan di webcam, sementara nilai-nilai ini bisa disesuaikan dengan sangat mudah di kamera DSLR. Setiap fitur ini bisa digunakan untuk meningkatkan kualitas video yang Anda buat.

  • Resolusi video yang lebih tinggi

Kamera DSLR memungkinkan para penggunanya untuk merekam video dalam resolusi yang jauh lebih tinggi dari webcam. Akibatnya, video yang direkam melalui kamera DSLR pun akan memiliki tingkat detail yang lebih tinggi dan lebih sedap dipandang.

  • Opsi perekaman suara yang lebih baik

Selain dapat menambahkan mikrofon eksternal, kamera DSLR pun dilengkapi dengan mikrofon bawaan yang lebih bagus, sehingga menghasilkan rekaman audio yang lebih jernih. Ini sangat berbeda dengan mikrofon yang digunakan oleh webcam, yang akan merekam suara latar dengan mudah.

Download Versi Win Download Versi Mac

author avatar
Mario Bütner
Mario Bütner adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
Splitter MOV: Cara Melakukan Split File MOV (QuickTime)

Tutorial berikut ini akan memperlihatkan cara untuk melakukan split file MOV dalam beberapa klik.

by Mario Bütner Aug 21, 2024 20:11 PM

Review Lengkap tentang ProShow Beserta Alternatif Penggantinya

Dengan antarmuka yang ramah, dukungan terhadap format file besar dan 427 efek transisi, aplikasi ProShow menerima peringkat yang cukup tinggi, tetapi...

by Mario Bütner Aug 21, 2024 20:10 PM

Rekomendasi Cara Mudah untuk Mengubah Thumbnail Dailymotion Anda

Rekomendasi Cara Mudah untuk Mengubah Thumbnail Dailymotion Anda

by Mario Bütner Aug 21, 2024 20:10 PM

author avatar

Mario Bütner

staff Editor