Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Tutorial Video Dasar Filmora9
Kuasai dasar-dasarnya dan buat video yang luar biasa. Pelajari Filmora 9 dengan tutorial ini.

Ep. 25 Menambahkan Animasi, Bentuk & Gambar ke Judul Tingkat Lanjut

By - Aug 22, 2023 17:10 PM

Apakah Anda sudah siap dengan videonya?

Oke! Lakukan sesuatu untuk meningkatkan keaslian video Anda dengan mempelajari cara membuat video menjadi lebih berkilau dan bersinar agar menarik. Video yang terisolasi tidak memiliki dampak besar bagi pengguna karena semua orang ingin melihat judul dan deskripsi yang menarik pada video tersebut. Baik di media sosial maupun YouTube, seharusnya intro video memiliki desain dan animasi yang lebih baik.

Pada tutorial berikut ini, Anda akan mempelajari dengan mudah cara terbaik menambahkan bentuk, animasi, dan gambar dalam judul Anda.

Mari pahami panduan ini dan pelajari tingkat lanjutannya menggunakan cara yang lebih mudah.

Mengapa harus menggunakan judul?

Judul merupakan pengantar dari sebuah gambar atau klip yang sedang Anda putar. Pengantar bisa di awal video atau klip yang memerlukan pengantar dalam video Anda. Contohnya, Anda memiliki video tentang kunjungan di berbagai kota. Maka dari itu, untuk menampilkan pengantar dari setiap kota, Anda perlu menambahkan sedikit pengantar dan nama kota saat sebuah kota di sorot dalam video. Judul itu sangat penting. Jika judul dan animasi digunakan dengan tepat, kemudian dipadu dengan beberapa gambar, maka Anda dapat dengan mudah membuat video luar biasa yang akan sangat bermanfaat bagi Anda.

Bagaimana cara mengedit judul tingkat lanjut dengan aplikasi Filmora9?

1. Klik tab Judul pada layar bagian atas

2. Pilih templat judul di sebelah kiri layar Anda lalu pilih templat yang ingin Anda sematkan pada video Anda.

3. Kemudian tarik templat judul yang ingin ditambahkan ke atas video Anda.

tarik judul tersebut

4. Klik dua kali judul tersebut untuk memunculkan kolom pengeditan. Tekan opsi Lanjutan untuk membuka editor teks pada layar Anda. Anda sekarang dapat melakukan perubahan apa pun pada judul Anda di opsi editor judul tingkat lanjut.

klik tombol lanjutan

5. Anda dapat mengedit teks, menyesuaikan ukuran font, warna atau menyisipkan gambar, dan lainya pada judul Anda.

judul khusus lanjutan

Bagaimana cara menambahkan animasi waktu pada judul?

1. Setelah masuk ke panel pengeditan Lanjutan, klik tab Animasi.

2. Klik dua kali untuk menambahkan animasi yang Anda suka ke judul, dan animasi tersebut akan muncul di layar pratinjau.

3. Akan muncul dua kolom bilah kecil pada kotak judul. Anda dapat mengatur waktu masuk/keluar pada animasi teks dengan menyesuaikan kolom bilah-bilah kecil tersebut.

waktu animasi

Bagaimana cara menambahkan bentuk & gambar?

1. Klik tombol bentuk di menu atas untuk menambahkan bentuk pada judul

2. Akan muncul beberapa jenis bentuk. Pilih bentuk yang Anda suka untuk ditambahkan pada judul

menambahkan bentuk

3. Kemudian Anda dapat mengubah ukuran bentuk dan mengedit teks sesuai bentuk yang Anda inginkan

mengedit bentuk

4. Setelah itu, untuk menambahkan gambar ke judul Anda, klik tombol seperti yang ditunjukkan pada gambar dan pilih gambar yang ingin Anda unggah.

5. Tarik gambar ke mana pun Anda inginkan dan ubah ukurannya sesuai yang Anda inginkan.

menambahkan gambar judul

Kesimpulan

Jika Anda ingin mengedit judul dan menambahkan beberapa animasi keren, artikel ini akan sangat membantu Anda. Seringkali pengeditan tersebut tidak mudah diterapkan, tetapi artikel ini memberikan cara terbaik untuk mengedit judul video dengan cara paling sederhana. Jika menurut Anda artikel ini relevan dengan kebutuhan Anda maka jangan lupa bagikan kepada teman dan keluarga Anda. Tulis di kolom komentar jika Anda mengalami kesulitan, dengan senang hati kami akan membantu Anda.

Episode selanjutnya

Berikutnya