Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Vimeo Basic, Vimeo Plus, atau Vimeo Pro: Manakah yang Sesuai untuk Anda?

author avatar

Mar 01, 2024• Proven solutions

Saat ini, pasaran telah dipenuhi dengan software yang bisa membantu Anda memenuhi keperluan hosting video. Bahkan Anda akan mendapatkan berbagai macam fitur yang menarik secara gratis seperti YouTube, dan Anda juga bisa mendapatkan pembaruan premium pada platform Vimeo's Pro dan juga Plus. Bila membicarakan mengenai software Vimeo secara spesifik, maka pengguna dari bidang pemasaran akan merasa kesulitan karena platform kerjanya yang sangat ketat, sehingga tidak cocok untuk digunakan memenuhi kebutuhan komersial dengan versi gratisnya. Artikel di bawah ini membahas mengenai semua jenis video populer dengan rinci, yang mana akan disukai oleh para profesional maupun pemula.

Inilah Ulasan Lengkap mengenai Vimeo .

Perbandingan yang Sangat Rinci

perbandingan-akun-vimeo

1. Penyimpanan

Apabila membicarakan mengenai ruang penyimpanan, akun Vimeo Basic akan memberikan kesempatan mengunggah file maksimum sebesar 500MB/minggu, atau dengan kata lain Anda bisa mengakses sebesar 25GB dalam satu tahun. Untuk akun Vimeo Plus, tersedia ruang penyimpanan sebesar 5GB/minggu dan bisa mengakses maksimum 250GB ruang penyimpanan dalam setahun. Sedangkan untuk akun Vimeo Pro, pengguna akan mendapatkan ruang penyimpanan sebesar 20GB/minggu dan 1TB dalam setahun.

2. Modifikasi

Vimeo Basic versi gratis tidak bisa membantu penggunanya dengan fitur video modifikasi, namun outro dan pemutar video bisa dimodifikasi dengan menggunakan akun Vimeo Plus. Akun Vimeo Pro akan membantu penggunanya dengan fitur yang lebih canggih, seperti menambahkan logo, memodifikasi outro, dan masih banyak lagi. Vimeo juga menyediakan dukungan untuk alat pemutar.

3. Privasi dan Status

Akun Basic bisa diakses secara gratis, tetapi masih menawarkan berbagai macam fitur yang menarik, seperti tidak adanya batasan untuk durasi, tidak ada iklan, serta perlindungan password video dan juga fitur basic pengubah video. Pengguna bisa melihat berapa banyak orang yang menyukai dan menonton video mereka pada channel mereka. Apabila Anda ingin mengakses akun Vimeo Plus, maka Anda harus membayar $59,95 per tahun dan $9,95 per bulan, dengan fitur yang telah ditingkatan, seperti tambahan dukungan prioritas, channel tak terbatas, album, dan juga grup. Pengguna akun Plus bisa memanfaatkan informasi mengenai video yang tertanam dan rincian penonton. Sementara itu, Vimeo Pro juga menawarkan begitu banyak fitur canggih seperti dukungan VIO dan statistik data yang canggih, yang mana harga untuk Vimeo Pro mencapai $199 per tahun untuk ruang penyimpanan 1TB dan $399 per tahun untuk ruang penyimpanan 3TB.

4. Dukungan

Apabila Anda menggunakan akun Vimeo Basic, maka Anda akan mendapatkan jawaban dari pertanyaan Anda dalam waktu 3 hari kerja. Sedangkan pengguna akun Vimeo Plus akan mendapatkan respons dan jawaban dari tim pendukung dalam waktu 4 jam hari kerja. Hal yang paling baik untuk diketahui pengguna akun Vimeo Pro yang canggih ini adalah mereka akan mendapatkan jawaban dari pertanyaan mereka hanya dalam waktu 1 jam dan akan terus aktif selama 24 jam meskipun diakhir pekan.

Kesimpulan

Tidak diragukan lagi bahwa keanggotaan Basic merupakan pilihan yang cocok untuk para pemula. Namun bila Anda mencari layanan dukungan prioritas, kontrol privasi, ruang penyimpanan yang besar, modifikasi pemutar, dan fitur canggih lainnya, maka Vimeo Plus dan Vimeo Pro akan lebih cocok untuk Anda. Sedangkan untuk harga juga harus dipertambahkan, jadi pilihlah software yang sesuai kantong dan kebutuhan Anda untuk mendapatkan hasil terbaik.

author avatar
Ollie Mattison
Ollie Mattison adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
10 Pendownload Video Vimeo Online Terbaik untuk Anda

Bagaimana cara mendownload video Vimeo online dari situs web secara langsung? Berikut adalah beberapa pendownload video Vimeo online terbaik yang dapat Anda gunakan untuk mendownload dengan mudah.

by Ollie Mattison Mar 01, 2024 17:35 PM

Cara Mendownload Video Vimeo ke MP3

Jika Anda ingin tahu cara mendownload dan mengonversi video Vimeo ke MP3, kami akan membagikan beberapa cara terbaik untuk mengonversi video Vimeo ke MP3.

by Ollie Mattison Mar 01, 2024 17:35 PM

Bagaimana Cara Mudah untuk Mengedit Video dengan Vimeo Create?

Bagaimana cara membuat sebuah video di Vimeo? Pada artikel ini, kami akan menunjukkan 2 cara berbeda untuk mengedit video menggunakan aplikasi Vimeo Create, termasuk membuat video dengan template dan membuat video dari awal.

by Ollie Mattison Mar 04, 2024 09:30 AM

author avatar

Ollie Mattison

staff Editor