- Artikel Rekomendasi
8 Konverter Instagram ke MP4 Gratis yang Bisa Anda Coba [Online/Windows/Mac]
Aug 21, 2024• Proven solutions
Instagram ialah platform sosial ke-6 yang paling banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia dari semua kalangan umur. Instagram ialah salah satu platform yang digemari oleh orang-orang karena mereka bisa terlibat dengan internet. Instagram memainkan peran penting dalam kehidupan setiap orang, mulai dari membagikan momen bahagia dalam hidup seseorang dan mengirim pesan ke teman, hingga aktivitas bisnis.
Dengan total pengguna yang sangat besar di seluruh dunia, terdapat rasa persaingan di antara para penggunanya dan sebagian besar video yang diposting di platform ini tampak luar biasa. Secara default, Instagram tidak memperbolehkan penggunanya untuk mendownload konten apa pun, sehingga terkadang pengguna harus menggantungkan hal ini pada beberapa alat konverter Instagram ke MP4 untuk mengonversi video Instagram ke format mp4 dan mendownloadnya. Karena itu, di sini kita akan mendiskusikan 8 konverter video Instagram ke format mp4 secara gratis yang bisa Anda coba pada berbagai macam sistem operasi.
- Bagian 1: 8 Konverter Instagram ke MP4 Secara Gratis untuk Windows/Mac/Online
- Bagian 2: Kiat Tambahan-Buat Video Instagram Anda Sendiri dengan Menggunakan Wondershare Filmora
Bagian 1: 8 Konverter Instagram ke MP4 Secara Gratis untuk Windows/Mac/Online
Instagram ialah sebuah aplikasi yang memperkenankan para penggunanya untuk menikmati konten dan fitur-fitur yang dimilikinya. Jadi, apabila Anda melihat video yang menarik dan ingin mendownloadnya, maka Anda tidak akan bisa melakukannya di Instagram. Namun, masalah ini bisa diatasi dengan menggunakan beberapa alat konverter Instagram ke mp4 yang akan kita bahas berikut ini.
- 1. InstagramSave
- 2. Downloadvideosfrom.com
- 3. Ymp4 Video Downloader
- 4. 4ins.top
- 5. Video-Converter-MP4
- 6. DownloadGram
- 7. Instadownloader
- 8. 4hub.net
1. InstagramSave
InstagramSave yaitu aplikasi yang bisa digunakan secara gratis dan sederhana, yang bisa digunakan pada ponsel, dekstop, ataupun browser untuk mengonversi video Instagram menjadi mp4.
Langkah-langkah saat Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Bukalah postingan yang ingin Anda konversikan di Instagram. Salinlah URL dari postingan tersebut dengan mengeklik tiga titik vertikal yang ada di atas postingan dan ketuk Salin Link.
2. Bukalah alat InstagramSave dari browser apa pun yang ada di perangkat Anda, kemudian tempelkanlah URL yang telah Anda salin di kotak pencarian. Tekanlah Download Video Instagram.
3. Setelah video ditemukan, Anda pun bisa menekan Download mp4, dan video akan tersimpan ke perangkat Anda.
2. Downloadvideosfrom.com
Downloadvideosfrom.com ialah alat web gratis yang memudahkan untuk digunakan oleh para pengguna perangkat Android, Windows, ataupun Apple untuk mengubah video Instagram menjadi format mp4.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Bukalah postingan yang ingin Anda konversikan di Instagram dan salinlah URL-nya, dengan menekan opsi dan mengklik Salin Link.
2. Bukalah alat downloadvideosfrom.com di browser apa pun yang ada di perangkat Anda, kemudian Anda bisa menempelkan link Instagram pada kotak putih dan tekanlah Download mp4.
3. Kini, Anda bisa mengklik kanan pada bilah hijau dan tekanlah Simpan link sebagai…
4. Saat jendela baru muncul, pilihlah tujuan untuk menyimpan file Anda dan tekanlah Simpan.
3. Ymp4 Video Downloader
Ymp4 Video Downloader ialah aplikasi yang bisa digunakan secara gratis dan bisa digunakan untuk mengonversi video Instagram menjadi mp4 melalui browser apa pun. Meskipun begitu, akan terdapat banyak iklan pada aplikasi ini dan Anda harus mengikuti prosedur yang sedikit mengganggu untuk menyelesaikan proses konversi.
Langkah-langkah saat Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Salinlah URL dari postingan video Instagram yang ingin Anda konversikan dari aplikasi Instagram.
2. Bukalah Ymp4 pada browser di perangkat Anda dan Anda bisa menempelkan link yang telah Anda salin pada bilah pencarian. Tekanlah Jalankan.
3. Setelah video berhasil ditemukan, situs web akan menampilkan opsi download yang bisa Anda klik.
4. Tekanlah DOWNLOAD VIDEO dan file yang Anda inginkan akan tersimpan pada perangka Anda.
4. 4ins.top
4ins.top ialah alat yang sangat cepat dan bisa digunakan dari browser apa pun yang ada pada perangkat Anda atau didownload ke komputer windows Anda. Aplikasi ini tersedia secara gratis dan memudahkan Anda untuk mendownload gambar dan video Instagram apa pun ke perangkat Anda.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Salinlah link postingan yang Anda inginkan dari aplikasi Instagram.
2. Bukalah alat 4ins.top pada perangkat Anda dan tempelkanlah link yang telah Anda salin pada ruang putih yang diberikan. Tekanlah Kirimkan.
3. Tunggulah hingga proses konversi ini selesai, kemudian tekanlah Download Video.
4. Pratinjau akan ditunjukkan pada jendela berikutnya. Tekanlah opsi (tiga titik vertikal), kemudian tekanlah Download.
5. Video-Converter-MP4
Video Converter MP4 ialah alat online yang bisa digunakan secara gratis dan memungkinkan Anda untuk bisa mengonversi dan mendownload video Instagram dalam dua format yang berbeda, seperti 720p MP4, 360p MP4.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Bukalah Instagram dan salinlah URL video Instagram yang ingin Anda konversikan ke format mp4.
2. Bukalah alat Video-Converter-MP4 pada browser apa pun yang ada di ponsel atau PC Anda.
3. Tempelkanlah link yang telah Anda salin pada kotak penelusuran dan ketuk Konversi.
4. Pilihlah format yang Anda inginkan untuk mendownload video dan tekanlah tombol Download Video.
6. DownloadGram
DownloadGram ialah alat sederhana lainnya yang memungkinkan Anda untuk mendownload konten Instagram secara gratis ke perangkat seluler ataupun ke PC Anda.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Bukalah video yang ingin Anda konversikan ke format mp4 yang ada di Instagram dan salinlah link-nya dengan menekan Opsi, kemudian lanjutkan dengan memilih Salin Link.
2. Bukalah alat DownloadGram pada browser Anda dan Anda bisa menempelkan link yang sama di kotak pencarian alat ini.
3. Tekanlah tombol Download dan tombol Download Video akan muncul tepat di bawah tombol tersebut.
4. Ketuklah Download video dan tunggulah sampai video tersebut berhasil disimpan ke perangkat Anda.
7. Instadownloader
Instadownloader ialah alat yang efisien dan tersedia secara gratis, yang mana bisa membantu Anda dalam mengubah video Instagram yang menarik menjadi format mp4. Alat ini ialah alat gratis dan bisa digunakan pada browser perangkat apa pun, asalkan Anda mempunyai koneksi internet.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Salinlah link video yang Anda inginkan dari Instagram.
2. Bukalah alat Instadownloader pada browser apa pun dan Anda bisa menempelkan link yang telah Anda salin dari video yang Anda inginkan pada kotak pencarian tipis yang berwarna putih. Tekanlah tombol Download.
3. Fitur tinjau kembali thumbnail video Anda akan muncul. Tekanlah pada tombol Download file yang ada di bawahnya dan tunggulah sampai video tersebut berhasil disimpan ke perangkat Anda.
8. 4hub.net
4hub.net ialah situs online lainnya yang bisa diandalkan sepenuhnya untuk mengonversi video Instagram menjadi format mp4 di komputer ataupun di perangkat seluler Anda. Aplikasi ini tersedia secara gratis dan mudah digunakan.
Langkah-langkah Mengonversi Instagram ke format mp4:
1. Salinlah URL postingan video yang Anda sukai dari akun Instagram milik Anda.
2. Bukalah alat 4hub.net pada browser Anda dan tempelkanlah URL serupa pada bilah pencarian yang diberikan. Tekanlah Download.
3. Tunggulah hingga proses konversi ini selesai dan tekanlah Download.
4. Setelah proses download selesai, Anda lalu akan keluar dari browser.
Bagian 2: Kiat Tambahan-Buat Video Instagram Anda Sendiri dengan Menggunakan Wondershare Filmora
Wondershare Filmora ialah salah satu aplikasi pengeditan video serba guna yang terbaik dan bisa digunakan oleh pemula maupun profesional untuk keperluan pengeditan video mereka. Aplikasi ini menyediakan berbagai macam fitur pengeditan yang lengkap, sehingga memudahkan Anda dalam membuat video luar biasa yang bisa menarik perhatian audiens mana pun.
Fitur utama dalam pembuatan video Instagram:
- mendukung pengeditan 4K
- Penghilang Noise
- Stabilisasi video
- Opsi crop dan zoom
- Menyediakan berbagai macam filter, transisi, dan juga animasi
- Ekspor berbagai macam format
Entah apakah Anda sedang membuat film berdurasi panjang ataupun video pendek untuk platform sosial media seperti Instagram atau Facebook, Wondershare Filmora sudah menyediakan berbagai fitur pengeditan untuk meningkatkan keindahan video dan membuat penonton takjub akan video Anda. Anda bisa mendapatkan lebih banyak petunjuk untuk membuat video Instagram Anda sendiri dengan panduan yang disajikan di bawah ini!
Kesimpulan
Karena Instagram tidak mempunyai opsi download bawaan, maka kami akn membahas 8 alat terbaik yang bisa digunakan untuk mengonversikan video Instagram apa pun ke dalam format mp4. Semua alat online yang disebutkan sebelumnya tersedia secara gratis, sehingga Anda bisa memiliki aplikasi mana yang ingin Anda gunakan tergantung pada browser web yang Anda gunakan.
Di sisi lain, Wondershare Filmora ialah salah satu aplikasi pengeditan terbaik yang ada di pasaran, yang bisa digunakan untuk kebutuhan pengeditan Anda yang sederhana ataupun rumit. Begitu banyaknya fitur yang disediakan pada aplikasi ini akan memungkinkan Anda untuk membuat video luar biasa yang memamerkan kreativitas Anda di platform sosial media seperti Instagram. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk Anda, Terima kasih!
Mencari cara untuk membuat konten video yang menarik? Temukan dan pelajari cara menggunakan Instagram reels. Ikuti panduan komprehensif kami tentang cara membuat Instagram reels. Cari tahu perbedaan utama antara TikTok dan Instagram reels.
by Shanoon Cox Aug 21, 2024 20:11 PM
Kami akan membagikan beberapa tip terbaik tentang cara mengedit foto Instagram seperti yang dilakukan oleh para profesional sehingga Anda selalu bisa mendapatkan postingan yang luar biasa.
by Shanoon Cox Aug 21, 2024 20:10 PM
Kapan waktu terbaik untuk memposting di IG, dan bagaimana cara menemukan waktu terbaik untuk meningkatkan jangkauan postingan di Instagram Anda sendiri? Lihat panduan terbaik ini!
by Shanoon Cox Aug 21, 2024 20:10 PM