- Artikel Rekomendasi
Cara Melakukan Live Stream di Twitter
Aug 21, 2024• Proven solutions
Apakah Anda pernah memperhatikan bahwa video Periscope sering muncul di feed Twitter Anda? Anda mungkin mengira hal itu hanya dikarenakan popularitas layanan tersebut. Meskipun itu adalah salah satu alasannya, masih ada faktor lain yang memengaruhinya. Ada sebuah hubungan antara Periscope dan Twitter, itulah sebabnya Anda sering melihat tautan Periscope muncul di feed Anda. Jika Anda ingin melakukan live stream di Twitter, Anda bisa menggunakan Periscope.
Apakah Anda mengetahui hubungan antara Twitter dan Periscope? Apakah Anda ingin mengetahui cara melakukan live stream di Twitter? Pada artikel ini, kami akan membantu Anda memecahkan teka-teki tersebut.
- Bagian 1: Apakah Periscope dimiliki oleh Twitter?
- Bagian 2: Bagaimana Kerja Sama antara Twitter dan Periscope?
- Bagian 3: Pertanyaan yang Sering Ditanyakan terkait Twitter Live Streaming dan Periscope
Bagian 1: Apakah Periscope dimiliki oleh Twitter?
Ya, Twitter mengakuisisi Periscope pada Januari 2015. Akuisisi ini adalah alasan utama mengapa kita melihat begitu banyak video Periscope di feed Twitter. Perusahaan ingin memastikan bahwa kedua layanan tersebut terintegrasi agar pengguna yang ingin melakukan broadcast atau menonton konten live bisa merasakan manfaatnya.
Bagian 2: Bagaimana Kerja Sama antara Twitter dan Periscope?
Jika Anda ingin memulai live streaming video broadcast, Anda dapat memulai prosesnya di aplikasi Twitter Anda. Anda dapat menekan tombol compose tweet di perangkat Android maupun iOS, lalu memilih ikon yang mirip dengan notifikasi perekaman video.
Salah satu hal menarik dari integrasi antara Twitter dan Periscope adalah bahwa ketika Anda melakukan live video di Twitter, video tersebut bisa diakses di kedua platform. Orang-orang yang menggunakan Twitter dan ingin menonton live video dapat mencarinya. Hal ini juga berlaku di aplikasi serta situs web Periscope.
Sebagai alternatifnya, Anda dapat memulai video live di aplikasi Periscope. Pilihannya bergantung pada Anda sepenuhnya. Namun kami menemukan bahwa sebagian besar pengguna lebih memilih untuk melakukannya melalui Twitter, terutama jika Twitter adalah aplikasi media sosial yang biasanya Anda akses untuk memposting atau melihat konten.
Anda dapat membagikan broadcast terdahulu sebagai tweet, pesan langsung, atau dengan menyalin tautannya dan mengirimkannya ke alamat email seseorang.
Bagian 3: Pertanyaan yang Sering Ditanyakan terkait Twitter Live Streaming dan Periscope
1. Bagaimana Cara Tweet Broadcast Saya?
Anda baru saja memulai broadcast melalui aplikasi Twitter, dan Anda ingin membagikannya sebagai tweet di timeline orang-orang. Anda hanya perlu menekan tombol "share live", dan live Anda akan dibagikan. Anda dapat mengirimkannya sebagai tweet, pesan langsung, atau tautan. Hal yang sama berlaku untuk video yang sudah selesai karena video tersebut tersimpan di cloud secara otomatis.
2. Bagaimana Cara Membuka Video Periscope melalui Twitter?
Ya, jika Anda ingin menonton video live di Periscope, Anda dapat membukanya melalui aplikasi Twitter. Ketika Anda menemukan videonya, geser untuk membuka menu opsinya. Hal ini memungkinkan Anda membuka video di Periscope. Anda harus menggeser ke kanan jika Anda menggunakan platform iOS, dan menggeser ke atas pada perangkat Android.
3. Apa Itu Live 360 Video Periscope?
Video Live 360 direkam menggunakan perangkat atau kamera khusus, di mana Anda mendapatkan pandangan 360 derajat dari stream. Jika Anda menggunakan perangkat yang memiliki kemampuan VR, seperti smartphone Samsung, Anda dapat melihat video 360 derajat melalui headset Gear VR Anda. Video ini juga dapat ditonton dengan Google Cardboard.
Jika Anda menggunakan smartphone biasa dan tidak memiliki headset VR, Anda dapat menggunakan jari Anda untuk menjelajahi video 360 derajat dan melihat sudut pandang yang berbeda. Membuat video 360 derajat merupakan hal yang berbeda karena hanya mitra-mitra tertentu yang dapat mengakses fitur ini melalui Periscope.
4. Bisakah Saya Memblokir Penonton Live Streaming Melalui Twitter?
Jika Anda merasa tidak nyaman dengan beberapa pengguna yang menonton live video Anda, atau merasa tidak puas dengan komentar yang mereka tulis, Anda bisa memblokir mereka melalui aplikasinya. Cukup klik komentar mereka, buka profil mereka, dan gunakan cara-cara biasa untuk memblokir orang tersebut. Pengguna tersebut tidak akan bisa menonton atau mengomentari video Anda, atau mengakses hal apa pun yang terkait dengan profil Anda. Mereka juga tidak dapat melihat tweet Anda.
Kesimpulan
Fitur live stream Twitter dirancang dengan mempertimbangkan kebutuhan pengguna. Dengan mengakuisisi Periscope, Twitter memiliki kesempatan untuk mengintegrasikan video livenya dengan platform yang sudah populer. Jika Anda ingin memperlihatkan video live kepada dunia atau followers Anda, Anda bisa memulainya melalui akun Twitter Anda.
Saat Anda memulai video live, video tersebut dapat dilihat dan diakses dari Twitter maupun Periscope. Jika Anda menambahkan lokasi pada video live, lokasi tersebut bahkan akan terlihat di peta global Periscope untuk video live.