Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Rekomendasi Software Alternatif untuk Menggantikan VirtualDub

author avatar

Aug 21, 2024• Proven solutions

VirtualDub adalah software pengambilan dan pemrosesan video gratis dan canggih untuk platform Windows. Bagi yang sebelumnya pernah menggunakan VirtualDub untuk mengedit atau merekam file videonya, apakah Anda sedang mencari alternatif yang dapat berjalan pada platform yang berbeda-beda (Windows, Mac dan Linux)? Pada artikel ini, kami akan memperkenalkan 10 alternatif pengganti VirtualDub terbaik. Baca terus artikel ini dan temukan pilihan yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Alternatif Terbaik untuk Menggantikan VirtualDub

1. Wondershare Filmora

Wondershare Filmora adalah aplikasi alternatif pengganti VirtualDub yang ideal. Aplikasi ini sebenarnya mendukung lebih banyak format daripada VirtualDub dan mencakup hampir semua fungsi pengeditan video umum yang disediakan VirtualDub. Meskipun tidak mendukung plug-in, Anda dapat dengan mudah memperbaiki video Anda dengan efek-efek seperti jump cut, tilt-shift, dan banyak lagi serta membagikan karya Anda kepada dunia.

Download Versi Windows Download Versi Mac

Fitur utama Wondershare Filmora Video Editor

  • Antarmuka yang intuitif
  • Aplikasi ini menyediakan ruang kerja terorganisir yang bagus yang memungkinkan untuk melayer video, teks dan audio. Fitur seret dan lepas yang memungkinkan Anda mengakses semuanya dengan mudah. Jendela pratinjau juga disertakan dalam antarmuka utama sehingga Anda dapat melihat efek-efeknya secara real-time.

  • Fungsi-fungsi pengeditan yang canggih
  • Anda dapat menyesuaikan video Anda menggunakan opsi Kontras, Kecerahan, dan Saturasi hanya dengan satu klik. Serangkaian efek video seperti filter video, transisi, intro/kredit, tilt shift, mosaik, face off, jump cut, dan banyak lagi juga disediakan untuk menyempurnakan video Anda secara instan.

  • Berbagai pilihan output
  • Ketika proses pengeditan selesai, Anda dapat dengan mudah menyimpan atau membagikan kreasi Anda. Metode output yang berbeda mencakup pengkodean video ke dalam format-format file tertentu yang kompatibel dengan perangkat mobile; langsung mengupload ke YouTube ataupun Facebook atau memburn DVD

2. Video Converter

Video Converter mendukung pemrosesan dan konversi hampir semua jenis file-file populer yang saat ini digunakan. Aplikasi ini memiliki lebih sedikit opsi pengeditan yang disediakan oleh VirtualDub, tetapi video editor bawaan ini juga menyediakan beberapa fungsi pengeditan video dasar seperti crop, trim, memutar, menambahkan filter, dan masih banyak lagi. Selain itu, Anda dapat mendownload video langsung dari situs online atau membuat dan memburn video Anda sendiri ke dalam DVD. Preset pengaturan video terbaik untuk diputar di berbagai perangkat portabel membuatnya semakin mudah.

3. Virtual VCR

virtualvcr

Virtual VCR adalah aplikasi pengambilan video DirectShow untuk Windows. Aplikasi ini bekerja sama dengan kartu pengambilan video untuk menangkap audio dan video ke hard drive Anda dalam format file AVI. Ia juga dapat mendigitalkan konten audio/video dari sumber seperti webcam, camcorder, dan VCR (Video Cassette Recorder). Namun, fungsi pengeditannya tidak secanggih VirtualDub.

4. Free Video Dub

free video dub

Free Video Dub adalah aplikasi pengeditan video yang ringan dan mudah digunakan untuk Windows seperti VirtualDub. Mendukung berbagai format video termasuk AVI, MOV, FLV, MOD, MKV, MTS/M2TS dan banyak lagi. Fungsi utamanya adalah untuk menghapus bagian-bagian yang tidak diinginkan dari file video tanpa pengkodean ulang, yang berarti menjaga kualitas asli video Anda, sehingga kekurangan beberapa fungsi pengeditan video yang Anda cari.

5 Avidemux

avidemux

Berdasarkan fungsi-fingsinya, Avidemux dapat dikatakan sangat mirip dengan VirtualDub. Ia bahkan berjalan di lebih banyak platform termasuk Linux, Mac OS X dan Windows. Aplikasi ini dirancang untuk tugas pemotongan, pemfilteran, dan penyandian video sederhana. Ia mendukung lebih banyak jenis file daripada VirtualdDub, termasuk AVI, file MPEG yang kompatibel dengan DVD, MP4 dan ASF, menggunakan berbagai codec. Tugas ini dapat diotomatisasi menggunakan proyek, antrian pekerjaan, dan skrip yang canggih.

6 OpenShot

openshot

OpenShot hadir dengan antarmuka yang lebih ramah pengguna dibandingkan VirtualDub. Aplikasi ini mendukung berbagai format audio, video dan gambar dan memungkinkan Anda melakukan beberapa tugas pengeditan video dasar seperti trim, memotong, crop, dan banyak lagi. Ia juga memungkinkan Anda menambahkan berbagai subtitel, transisi dan efek dengan mudah, lalu mengekspor video Anda ke DVD, YouTube, Vimeo, Xbox 360, dan banyak format umum lainnya.

7 Windows Movie Maker

windows movie maker

Windows Movie Maker adalah software pengeditan video gratis untuk Windows. Anda dapat dengan mudah mengedit dan membagikan video Anda hanya dengan fitur seret dan lepas yang sederhana. Fitur pengeditannya termasuk menambahkan efek video, transisi, judul/kredit, trek audio, narasi, dan banyak lagi. Ketika pengeditan selesai, Anda dapat langsung membagikan video Anda melalui web, email, atau CD.

8 iMovie

imovie

iMovie adalah video editor bagus dan gratis milik Mac yang memiliki reputasi baik. Aplikasi ini dilengkapi dengan banyak fitur kreatif seperti cuplikan film, efek video dan audio satu langkah, fungsi PIP dan banyak lagi. Ketika Anda sudah menyelesaikan semua proses pengeditan, iMovie memungkinkan Anda untuk membagikan video Anda ke YouTube atau mengekspor untuk iPad, iPhone, iTunes, dll. Namun, aplikasi ini tidak mendukung plugin.

9Jahshaka

jahshaka

Jahshaka adalah video editor tingkat lanjut yang saat ini berjalan di Linux, Windows dan Mac OS X. Aplikasi ini memiliki banyak kemampuan: membuat animasi 2D/3D, mengoreksi warna dan mengedit video, dan banyak lagi. Anda juga dapat dengan mudah mengelola dan membagikan semua elemen yang Anda perlukan sebagai bagian dari pembuatan konten yang mengesankan.

10 Video Toolbox

video toolbox

Video Toolbox adalah program pengeditan video online gratis untuk membantu Anda mengonversi, mengedit, memotong, merekam, mencrop, atau melakukan demux file video. Program ini sangat mudah digunakan - Anda hanya perlu mengupload file Anda, memilih tugas yang Anda perlukan, melakukan pengeditan dan situs ini akan memproses video tersebut untuk Anda.

author avatar
Ollie Mattison
Ollie Mattison adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
author avatar

Ollie Mattison

staff Editor