Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Avid Vs Premiere, Manakah Yang Lebih Baik

author avatar

Mar 01, 2024• Proven solutions

Saat Anda ingin membeli sebuah produk atau lebih suka menggunakan suatu produk, sangatlah penting untuk membandingkan produk serupa yang tersedia. Mana yang lebih baik untuk mengedit video di antara Adobe Premiere Pro dan Avid Media Composure? Avid dan Adobe Premiere adalah dua pengedit video profesional di bidang NLE. Jika Anda ingin memasuki bidang pengeditan video profesional, Anda perlu memilih software yang tepat. Dalam artikel ini, kami akan memberikan Anda ulasan yang menyeluruh tentang Avid dan Premiere.

Bagian 1: Ringkasan Avid dan Premiere

Avid

Meskipun, Premiere Pro sering menjadi pilihan yang lebih disukai, tapi Avid juga tidak kalah populer. Ada suatu saat ketika Avid dianggap lebih dari sekadar NLE untuk pengeditan video Elite Hollywood sehingga terjadi persaingan ketat dengan NLE yang lebih mahal.

Namun, ada satu kesalahan fatal dari Avid yang membuat para video editor beralih ke Premiere Pro CC dan Final Cut Pro X. Beberapa contoh potongan dari Premiere Pro adalah Gone Girl, Deadpool, Hail, Caesar! dll.

Tapi, bukan berarti Avid tidak digunakan oleh para editor lainnya karena The Martian, Star Wars: The Force Awakens, Mad Max: Fury Road, dan The Revenant merupakan hasil dari penggunaan Avid. Info selengkapnya tentang Avid.

Premiere

Mengapa semakin banyak video editor yang beralih menggunakan Premiere Pro? Mulai dari pengeditan video beresolusi tinggi di YUV dan RGB hingga dukungan plug-in audio VST dan audio, Premiere Pro adalah software kelas atas untuk para pengguna tingkat pemula dan profesional.

Software ini memiliki arsitektur plug-in yang membuat proses ekspor dan impor lebih mudah. Premiere Pro memungkinkan pengeditan 3D dan Anda juga bisa melihat materi 3D-nya dengan monitor 2D. 

Anda dapat menggunakan Premiere untuk menghasilkan video dengan definisi tinggi dan berkualitas untuk siaran. Dengan software ini, Anda bisa mengedit video dan gambar secara bersamaan, menambahkan judul, filter, dan efek lainnya.

Bagian 2: Persyaratan Sistem

Avid

Untuk komputer Windows, Persyaratan sistemAvid Media Composer adalah Enterprise dan Professional Windows 10, Professional dan Enterprise Windows 8.1 atau Professional Windows 7 Service Pack 1. Software ini membutuhkan minimal 8GB RAM, tetapi lebih disarankan menggunakan 16GB atau bahkan lebih. Untuk bekerja secara kolaboratif, baik pada proyek besar atau UHD, disarankan untuk menggunakan setidaknya 24 GB atau lebih.

Untuk MAC, persyaratan Avid Media Composer System adalah MAC OS X 10.10.x, 10.11.x, 10.12.x. Ini juga membutuhkan minimal 8GB RAM, tetapi disarankan menggunakan 16GB atau lebih. Untuk bekerja dengan suasana multi-workstation, proyek besar atau UHD, disarankan menggunakan 24GB atau lebih.

Persyaratan sistem Avid

Premiere

Untuk Premiere, persyaratan sistem Windowsadalah-

  • Intel® Generasi ke-7 atau CPU yang lebih baru – atau Prosesor yang setara dengan AMD
  • Microsoft Windows 10 (64-bit) versi 1703 atau di atasnya
  • RAM 16 GB untuk media HD dan 32 GB untuk media 4K atau lebih tinggi
  • VRAM GPU 4 GB
  • SSD internal yang cepat untuk proses instalasi dan cache aplikasi
  • Tambahan drive berkecepatan tinggi untuk media
  • Resolusi monitor 1920 x 1080 atau lebih besar
  • Kompatibel dengan ASIO atau Kartu Suara Model Driver Microsoft Windows
  • 10 Gigabit Ethernet untuk workflow jaringan berbagi 4K
  • Koneksi internet dan pendaftaran

persyaratan sistem windows premiere

Persyaratan sistem MAC adalah-

  • Prosesor CPU Intel® Generasi ke-6 atau yang lebih baru
  • MACOS v10.13 atau OS di atasnya
  • RAM 16 GB untuk media HD dan 32 GB untuk media 4K atau yang lebih tinggi
  • VRAM GPU 4 GB
  • SSD internal yang cepat untuk proses instalasi dan cache aplikasi
  • Tambahan drive berkecepatan tinggi untuk media
  • Resolusi monitor 1920 x 1080 atau lebih besar
  • 10 Gigabit Ethernet untuk workflow jaringan berbagi 4K

persyaratan sistem premiere mac

Bagian 3: Harga Paket

Avid

Software ini menggunakan model kepemilikan software tradisional, di mana Anda perlu membeli software terlebih dahulu lalu mendownload, menginstal, dan mengaktifkan lisensinya. Hadir dengan sebuah PDF untuk membantu Anda lebih memahami harga paketnya. Dengan biaya langganan 1 tahun sebesar $999, Anda bisa mendapatkan beberapa utilitas Avid, Media Composer, Avid FX dari BorisFX, Sorenson Squeeze, dan AvidDVD dari Sonic. Software Avid dapat diinstal ke beberapa Komputer dan MAC, tetapi pengaktifannya hanya dapat dilakukan satu per satu. Sistem Anda dapat ditambah dengan 3 opsi software tambahan

  • Symphony (koreksi warna tingkat lanjut) yang termasuk filter Boris Continuum Complete
  • ScriptSync (penyelarasan audio-ke-skrip secara otomatis)
  • PhraseFind (alat pencarian dialog)

Premiere

Untuk berlangganan selama setahun menggunakan paket Premiere Pro, Anda perlu membayar sebesar $20,99 per bulannya. Tapi, jika Anda berencana untuk hanya mencobanya secara bulanan, jumlah yang harus dibayar adalah $31,49. Jika Anda seorang pemula, maka ini akan menghabiskan banyak uang Anda, tetapi jika Anda seorang pro dan mengedit video secara profesional maka Anda tidak bisa mendapatkan penawaran yang lebih baik daripada Premiere Pro.

Jika Anda masih belum terlalu yakin, maka pembelian tersebut bisa menjadi sia-sia. Anda juga akan mendapatkan keuntungan tambahan seperti akses ke Adobe Portfolio, penyimpanan cloud 100GB, Adobe Spark dengan fitur premium, font Adobe, dan lainnya.

Bagian 4: Pengeditan Audio

Avid

Jika Anda memerlukan musik yang luar biasa untuk memproduksi video Anda, software Avid menawarkan alat perekaman, pengeditan, dan otomatisasi tingkat lanjut. Software ini sepenuhnya mendukung suara kitar untuk membuat mix berskala besar hingga 384 audio dan 1.024 trek MIDI atau hingga 768 trek audio. Lebih mudah mengedit audio dengan materi yang mendetail.

Avid Cloud Collaboration memungkinkan Anda bekerja dalam tim dengan para kolaborator lain yang ada di tempat yang berbeda. Harganya hanya $ 4,99 per bulan.

Premiere

Menyinkronkan rekaman trek audio yang berbeda dengan video adalah salah satu tugas yang paling sulit dan juga sangat memakan waktu. Premiere Pro menawarkan opsi sinkronisasi video audio. Software ini akan mengumpulkan video dan audio dari berbagai sumber dan membuat satu klip media dengan audio dan video yang sudah selaras.

Ini akan membantu Anda membuat atau merekam video dan audio secara terpisah tapi tetap teratur. Saat bekerja, folder yang terorganisir akan membantu Anda memilih file yang tepat dengan mudah.

Kesimpulan

Ulasan mengenai Avid Vs Premiere ini dapat membantu Anda dalam pemilihan software atau aplikasi yang tepat untuk proyek video Anda dan membantu Anda menemukan software pengeditan video yang luar biasa. Pahami dulu fitur, harga, dan detail audio untuk membuat pilihan yang tepat dalam pembuatan video yang luar biasa.

author avatar
Benjamin Arango
Benjamin Arango adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
Bagaimana Cara untuk Membuat Video Split Screen dengan Final Cut Pro?

Apakah Anda adalah pengguna aplikasi Final Cut Pro yang terkenal dan bingung mengenai cara untuk menggunakan atau membuat video split screen di Final Cut Pro? Nah, mungkin saja artikel tentang split screen di Final Cut Pro ini dapat membantu.

by Benjamin Arango Mar 01, 2024 17:02 PM

15 Template Intro After Effects Gratis Terbaik yang Harus Anda Coba di 2023

Apakah ada template intro di After Effects? Di mana saya bisa mendapata template After Effects secara gratis? Baca postingan ini untuk mengetahui 15 template intro AE terbaik .

by Benjamin Arango Mar 01, 2024 17:35 PM

Cara untuk Melakukan Pencarian dengan Gambar pada iPhone

Pada artikel ini, kita akan membahas tentang 4 cara untuk melakukan pencarian dengan gambar pada iPhone di 2021.

by Benjamin Arango Mar 01, 2024 17:35 PM

author avatar

Benjamin Arango

staff Editor