Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Membantu Konten Kreator dalam Pembuatan Video AI dengan Menggunakan Synthesia.io

Larry Jordan
Larry Jordan Published time 2024-02-21, Edit time 2024-03-01

Fitur-fitur berbasis AI telah mengubah dinamika berbagai industri. AI bahkan juga memberikan dampak pada proses pengeditan dan pembuatan video. Berbagai software canggih ini menggunakan AI untuk mengotomatisasikan dan menyempurnakan proses pembuatan video. Pengeditan video kini berkembang dari proses yang biasanya manual menjadi metode yang lebih otomatis. AI dapat melakukan tugas-tugas seperti motion capture, penghapusan background, dan masih banyak lagi.

Pada artikel ini
  1. Bagian 1: Review Synthesia.io dan Pengoperasiannya
  2. Bagian 2: Fitur Syntesia.io yang Menjadikannya Pilihan Kompetitif
  3. Bagian 3: Cara Memanfaatkan Synthesia.io untuk Membuat Video AI yang Hebat
  4. Bagian 4: Memperkenalkan Beberapa Alternatif Terbaik Selain Synthesia.io
  5. Bagian Bonus: Wondershare Filmora: Aplikasi untuk Mengedit Video Menggunakan Teknologi AI di Platform Desktop
  6. Kesimpulan

Bagian 1: Review Synthesia.io dan Pengoperasiannya

Synthesia.io adalah generator video luar biasa yang menyederhanakan proses pembuatan video. Hanya dengan menyediakan sebuah transkrip, Anda dapat menggunakan platform ini untuk menghasilkan video. Yang membuat Synthesia.io berbeda adalah penggunaan inovatif avatar AI yang dimilikinya terlihat realistis. Selain itu, mereka tidak hanya bisa membaca transkrip, tapi juga membuat gestur tubuh yang terlihat alami.

Selanjutnya, Anda dapat mengubah suara avatar AI sesuai preferensi Anda. Jika Anda tidak puas dengan suara yang tersedia, Anda bahkan dapat mengclone suara Anda. Selain itu, opsi Avatar Synthesia memungkinkan Anda memilih karakter yang Anda sukai. Dengan fitur luar biasa ini, Synthesia.io telah mengubah cara kita semua dalam membuat dan menghasilkan video. Review Synthesia.io ini pasti akan membantu Anda.

Video Editor AI
Video editor canggih yang menawarkan banyak fitur AI untuk melakukan pengeditan pada audio dan video!
Wondershare Filmora 12

Bagian 2: Fitur Syntesia.io yang Menjadikannya Pilihan Kompetitif

Fitur kreator video Synthesia tentu akan membantu proses pembuatan video Anda

1. Text-to-Speech

Ubah teks tertulis Anda menjadi voice over profesional tanpa hambatan. Anda dapat menghasilkan narasi audio berkualitas tinggi untuk video Anda hanya dengan mengetikkan skrip Anda. Fitur ini menghemat waktu dan sumber daya, memungkinkan Anda fokus pada proses pasca produksi.

2. Berbagai Bahasa dan Aksen

Synthesia.io mendukung lebih dari 120 bahasa, aksen, dan nada suara. Anda dapat membuat video dalam berbagai bahasa terlepas dari target pemirsa atau bahasa pilihan Anda. Selain itu, fitur ini memastikan pesan Anda menjangkau khalayak global secara efektif.

3. Avatar AI

Bebas memilih dari perpustakaan luas yang berisikan 150+ avatar AI yang mewakili beragam latar belakang etnis. Avatar yang didukung AI ini memberikan elemen visual yang menarik pada video Anda. Ini juga akan membuat video Anda lebih menarik dan memukau bagi penonton Anda. Setiap avatar memiliki tampilan dan ciri wajah yang unik. Anda dapat memilih salah satu yang paling sesuai dengan tema atau tujuan video Anda.

4. Kloning Suara

Synthesia.io menawarkan kemampuan untuk mengclone suara Anda dan memasangkannya dengan avatar AI yang khusus. Fitur luar biasa ini memungkinkan Anda mendapatkan sentuhan yang sangat personal. Anda akan mendapatkan lebih banyak interaksi dengan menggunakan suara Anda sebagai narator untuk video Anda. Kustomisasi yang seperti ini mampu menciptakan hubungan yang kuat antara Anda dan audiens Anda.

5. Gestur

Tambahkan gestur mikro ke avatar AI Anda, seperti anggukan kepala atau alis terangkat. Gerakan-gerakan kecil ini mampu menghidupkan avatar. Gestur ini membuat mereka lebih ekspresif dan alami. Gestur menyempurnakan video Anda karena dapat membuatnya tampak lebih hidup dan menarik.

6. Avatar AI Terkustomisasi

Alat ini memungkinkan Anda membuat avatar AI khusus untuk Anda sendiri, yang pada dasarnya adalah kembaran digital Anda. Fitur ini memungkinkan Anda mendesain avatar yang sangat mirip dengan penampilan Anda. Tidak hanya itu, Anda juga dapat menyesuaikan avatar sesuai keinginan Anda untuk ditampilkan dalam video.

Bagian 3: Cara Memanfaatkan Synthesia.io untuk Membuat Video AI yang Hebat

Prosedur Menggunakan Synthesia.io

Synthesia.io AI adalah software yang membuat proses pembuatan video menjadi cukup mudah. Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut jika tertarik menggunakan alat ini untuk pembuatan video ynag mendasar.

Langkah ke-1 Buka browser Anda dan buka situs resmi Synthesia AI. Saat halamat terbuka, lanjutkan dan pilihlah tombol "Create a free AI video".

mulai pembuatan video menggunakan synthesia

Langkah ke-2 Selanjutnya, pilih template video yang paling sesuai dengan konsep video Anda. Dari opsi "Edit Your Video Script", masukkan teks Anda ke dalam kotak teks yang tersedia dan tekan tombol "Continue" untuk melanjutkan.

berikan detail untuk video

Langkah ke-3 Di jendela berikutnya, berikan detail Anda, seperti nama dan alamat email Anda. Lanjutkan prosesnya dengan mengklik "Generate Free Video" untuk memulai proses pembuatan video. Setelah video dibuat, Anda akan menerimanya di email Anda. Periksa email Anda lalu download videonya untuk bisa digunakan dan dibagikan sesuai keinginan.

membuat video lewat synthesia

Harga Synthesia.io

Synthesia menawarkan beragam paket dan kisaran harga yang berbeda untuk penggunanya. Anda dapat mempelajari harga Synthesia.io pada bagian di bawah. Dengan informasi ini, Anda dapat memilih paket yang lebih sesuai untuk Anda.

 

Pribadi

Perusahaan

Biaya Bulanan

$22.50

Harga Khusus

Biaya Tahunan

$270 per tahunnya

Per Bulan/Per Tahun

Jumlah Pengguna

1

Jumlah pengguna yang dapat dikustomisasi

Kredit Video

10 kredit video/bulan

Video berdurasi tak terbatas

Adegan per Video

10

50

Avatar AI

90+

140+

Bahasa & Suara

120+

120+

Asisten Skrip AI

Ya

Ya

Screen Recorder Bawaan

Ya

Ya

Upload Media

Ya

Ya

Avatar Webcam

Gratis

N/A

Ruang kerja

N/A

Ya

Fitur Kolaborasi

N/A

Ya

Dukungan Prioritas

N/A

Ya

Bagian 4: Memperkenalkan Beberapa Alternatif Terbaik Selain Synthesia.io

Jika Anda sedang mencari alternatif untuk Synthesia.io, inilah tempat yang terbaik untuk Anda. Berikut beberapa alternatif Synthesia terbaik yang bisa Anda coba dan gunakan.

1. Lumen5

Lumen5 menonjol sebagai alternatif yang luar biasa untuk Synthesia.io. Alat ini dapat mengubah skrip teks Anda menjadi konten video yang menarik. Berbeda dengan Synthesia, Lumen5 tidak bergantung pada avatar yang dihasilkan AI. Sebaliknya, aplikasi ini menganalisis teks Anda dan menggunakan teknologi AI untuk menggabungkan aset media yang relevan. Hal ini menghasilkan pembuatan video bergaya slideshow dengan voiceover.

video ai lumen5

Fitur Utama

  • Aplikasi ini adalah alat luar biasa yang memungkinkan Anda mekustomisasi sepenuhnya template video Anda. Anda dapat menyesuaikan serta memodifikasi template dan menampilkan aspek terbaiknya.
  • Selain aset media otomatis, alat ini juga memungkinkan Anda menambahkan musik ke video Anda. Artinya, Anda dapat menambahkan bumbu kreativitas ekstra ke video yang Anda buat.
  • Blog atau artikel apa pun dapat diubah menjadi video yang menakjubkan. Inilah kekuatan Lumen5, yang dapat mengubah kata-kata dan menghidupkannya secara digital.

2. Bhuman AI Studio

Software yang sama terkenalnya dalam bidang pembuatan video adalah Bhuman AI Studio. Meskipun memiliki kesamaan dengan Synthesia, Bhuman AI Studio mengambil pendekatan yang berbeda. Daripada menggunakan skrip, aplikasi ini membuat video dengan mengkloning konten video yang sudah ada. Software ini akan membuat clone avatar Anda berdasarkan video pendek yang Anda upload. Kemudian, dengan memasukan skrip, software ini akan membuat video dengan clone Anda sendiri.

bhuman ai video

Fitur Utama

  • Ini adalah software yang didukung oleh teknologi AI terbaru, yang dapat menghasilkan video untuk Anda. Bhuman AI memungkinkan Anda menghasilkan video dalam skala besar, yang artinya jumlah bukanlah sebuah masalah.
  • Ini adalah alat luar biasa yang menggunakan AI dengan cara yang benar-benar baru. Software ini membuat video dengan menggunakan AI, tetapi dalam video tersebut ada avatar dengan penampilan yang sama sedang berbicara.
  • Anda dapat memberikan skrip tertulis ke alat tersebut, dan selanjutnya software ini akan membuatkan video untuk Anda. Jadi Anda dapat dengan mudah mengubah skrip Anda menjadi video yang luar biasa.

3. Synthesys

Terakhir, kami memiliki Synthesys, alat pembuatan video lainnya yang berbasis cloud. Dengan Synthesys, Anda dapat menghasilkan video hanya dengan memasukkan skrip Anda. Alat ini menggunakan AI untuk menghasilkan video, dan bagian hebatnya adalah Anda tidak perlu tampil di depan kamera video. Synthesys.io menawarkan solusi mudah untuk menghasilkan konten video yang menarik.

video ai synthesys

Fitur Utama

  • Jika Anda berpikir Anda tidak dapat menghasilkan audio menggunakan alat AI, Anda salah. Synthesys, dengan fitur AI-nya, dapat menghasilkan audio dengan mudah.
  • Anda dapat membuat presentasi digital dengan alat ini. Synthesys memerlukan teks untuk diinput dan dengan bantuan AI, dapat menghasilkan presentasi profesional untuk Anda.
  • Dengan menggunakan alat ini, Anda tidak akan kekurangan aksen dan bahasa. Alat ini mencakup lebih dari 145 bahasa berbeda dan 254 gaya yang unik.

Bagian Bonus: Wondershare Filmora: Aplikasi untuk Mengedit Video Menggunakan Teknologi AI di Platform Desktop

Siapa yang tidak suka videonya terlihat sangat bagus? Untuk mengatasi masalah Anda, Wondershare Filmora muncul sebagai sebuah software hebat untuk mengedit dan memodifikasi video Anda. Jika Anda menggunakan Synthesia AI, Filmora telah terbukti menjadi alat yang bagus untuk mengedit video AI Anda. Wondershare Filmora memang bukan sebuah alternatif untuk Synthesia.io, tetapi merupakan salah satu editor hebat untuk jenis video seperti itu.

Alat desktop ini mampu mengedit video dengan alat dan fitur canggihnya. Seperti Synthesia AI, alat ini juga menggunakan alat AI untuk mengedit. Banyak sekali fitur AI Filmora yang tersedia untuk mengedit audio dan video. Anda juga dapat membuat penyesuaian dasar yang sederhana pada proyek video Anda. Namun, tidak ada batasan pada Filmora karena software ini juga memungkinkan Anda untuk melakukan beberapa pengeditan yang rumit.

fitur ai filmora

Fitur AI Unggulan yang Ditawarkan oleh Wondershare Filmora

Download Gratis
Download Gratis

Fitur AI Filmora:

  • Dengan fitur Motion Capture, Anda bisa menambah lapisan kreatifitas ekstra di video-video Anda. Anda dapat menerapkan efek dinamis dan masih banyak lagi dengan melacak dan mengikuti objek yang bergerak.
  • Fitur Auto Beat Sync Filmora juga merupakan sebuah gebrakan baru di dunia pengeditan video. Alat ini mendeteksi ketukan dan ritme musik Anda, memungkinkan Anda menyinkronkan klip video Anda.
  • Anda dapat dengan mudah menggunakan fitur Silence Detection untuk menghapus bagian senyap yang tidak diinginkan dari file audio atau video. Sebab, algoritme yang berbasis AI ini akan secara cerdas mengidentifikasi momen hening dan menghilangkannya.

Kesimpulan

Kesimpulannya, proses pembuatan dan penciptaan video berubah seiringan dengan berkembangnya alat-alat yang baru. Sekarang Anda dapat membuat video dengan hanya menggunakan beberapa instruksi dan petunjuk. Synthesia AI dapat membantu Anda membuat video profesional tanpa harus tampil di depan kamera. Namun, Anda selalu dapat mengedit video avatar Synthesia Anda di Wondershare Filmora.

Larry Jordan
Larry Jordan Mar 01, 24
Share article: