Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

Cara Mudah Memisahkan Video pada Premiere Pro

Liza Brown
Liza Brown Published time 2024-03-15, Edit time 2024-03-15

Anda mungkin secara rutin memisahkan dan memotong klip saat melakukan pengeditan video untuk menemukan tempo yang tepat atau bahkan menghapus bagian rekaman yang mungkin tidak Anda inginkan. Saat Anda pertama kali mulai menggunakan Adobe Premiere untuk mengedit video, kemungkinan besar Anda akan merasa kewalahan dengan banyaknya pilihan yang Anda miliki dan juga mempertanyakan cara memisahkan footage Anda dengan cepat.

Premiere Pro adalah program pengeditan video paling populer untuk film, televisi, dan online. Anda dapat mengedit footage menjadi film dan video yang disempurnakan dengan bantuan berbagai alat kreatif dan interaksi dengan aplikasi dan layanan lain.

Pada artikel ini
  1. Bagian 1. Bagaimana cara memisahkan klip di premiere pro?
    1. 1. Alat Razor
    2. 2. Indikator Waktu Saat Ini
    3. 3. Panel Sumber
  2. Bagian 2. Bagaimana cara memisahkan audio dari video di premiere pro?
    1. 1. Alat Razor
    2. 2. Indikator Waktu Saat Ini
  3. Bagian 3. Bagaimana cara alternatif memisahkan video dan audio di premiere pro?

Bagian 1. Bagaimana cara memisahkan klip di premiere pro?

1. Alat Razor

Alat Razor di Premiere adalah cara paling sederhana untuk memisahkan atau memotong klip. Alat ini memungkinkan Anda untuk memisahkan klip dari timeline proyek pada klip yang Anda pilih. Teknik ini berguna untuk membuat potongan kasar pertama pada klip Anda, namun satu-satunya kekurangan dari alat ini adalah kurang tepat.

Anda dapat menggunakan langkah-langkah berikut untuk memisahkan klip menggunakan alat Razor:

Langkah ke-1 Dengan menekan Cmd+I atau Ctrl+I atau dengan memilih File > Import, Anda akan dapat mengimpor footage ke dalam Premiere Pro.

Langkah ke-2 Seret klip ke timeline jika Anda sudah mengatur sequencenya. Jika tidak, gunakanlah menu klik kanan untuk memilih New Sequence From Clip. Videonya sekarang akan muncul sebagai satu blok.

sequence baru dari klip

Langkah ke-3 Pilih alat Razor dari panel di sebelah timeline untuk memisahkan klip.

Langkah ke-4 Untuk memisahkan klip video, klik bagian yang ingin Anda pisahkan.

Langkah ke-5 Sekarang, Anda memiliki dua segmen dari file video yang sama dan Anda dapat mengeditnya secara terpisah.

2. Indikator Waktu Saat Ini

Indikasi segitiga biru yang disebut Indikator Waktu Saat Ini/Current Time Indicator (CTI) akan memberitahu Anda di mana Anda berada pada timeline. CTI dapat digunakan pada berbagai panel.

Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk memisahkan klip menggunakan Indikator Waktu Saat Ini:

Langkah ke-1 Pilih bagian klip yang ingin Anda pisahkan dengan memindahkan Indikator Waktu Saat Ini pada klip.

Langkah ke-2 Pastikan bahwa layer video yang ingin Anda pisahkan disorot pada sisi kiri timeline.

Langkah ke-3 Gunakan shortcut keyboard Cmd+K atau Ctrl+K untuk memisahkan klip.

3. Panel Sumber

Klip individual akan diputar ulang pada Monitor Sumber. Anda dapat menyiapkan klip untuk sebuah sequence pada Monitor Sumber. Lalu, tentukan trek sumber klip, titik Masuk, dan titik Keluar. Anda dapat menambahkan klip ke dalam sequence dan menempatkan penanda klip pada panel Timeline.

Cara memisahkan klip video dengan panel sumber di premiere pro:

Agar klip yang ingin Anda pisahkan muncul di panel Sumber, pilih klip tersebut dari panel Proyek. Kemudian, lakukan cara di bawah ini.

Langkah ke-1 Pertama-tama, temukan penanda berbentuk panah di awal bar waktu klip di Panel Sumber untuk menavigasi dan menunjukkan titik Masuk dan Keluar.

Langkah ke-2 Di mana pun Anda ingin indikator Masuk dan Keluar muncul, tekan saja tombol I atau O. I berarti masuk, dan O berarti keluar.

Langkah ke-3 Setelah Anda menentukan posisi tandanya, pilih Sisipkan dari alat panel Sumber.

Bagian 2. Bagaimana cara memisahkan audio dari video di premiere pro?

1. Alat Razor

Anda dapat menggunakan langkah-langkah berikut untuk memisahkan klip audio menggunakan alat Razor:

Langkah ke-1 Anda dapat mengimpor klip ke Premiere Pro dengan memilih File > Import, atau menekan Ctrl+I atau Cmd+I.

Langkah ke-2 Jika Anda sudah mengatur sequencenya, seret klip ke timeline. Jika belum, pilih New Sequence From Clip dari menu klik kanan mouse. Sekarang, video akan diputar dalam sebuah format blok.

Langkah ke-3 Pilih momen di mana Anda ingin memisahkan audio. Untuk meng-trim film, pilihlah alat "Razor" dari area Tools. Lalu, navigasikan ke timeline untuk video atau audio Anda, klik kiri pada video tersebut, dan ia akan memisahkan file menjadi dua bagian.

Langkah ke-4 Sekarang, Anda dapat mengedit setiap bagian secara terpisah karena Anda telah memiliki dua bagian dari file audio yang sama.

2. Indikator Waktu Saat Ini

Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk memisahkan klip audio menggunakan Indikator Waktu Saat Ini:

Langkah ke-1 Dengan menyeret Indikator Waktu Saat Ini ke audio, Anda dapat memilih bagian klip audio yang ingin Anda pisahkan.

Langkah ke-2 Pada sisi kiri timeline, pastikanlah layer audio yang ingin Anda pisahkan telah disorot.

Langkah ke-3 Gunakan perintah keyboard Cmd+K atau Ctrl+K untuk memisahkan klip audio.

Catatan: Cara memisahkan video/audio itu sama. Klip video akan otomatis terpisah jika audio sudah disorot pada metode ini.

Bagian 3. Bagaimana cara alternatif memisahkan video dan audio di premiere pro?

Sebagai software pengeditan video profesional, Premiere Pro menawarkan berbagai fitur pengeditan profesional. Namun, bagi seorang pemula, mungkin akan terasa lama untuk menguasai software tersebut. Karena Anda memerlukan PC berkecepatan tinggi untuk resolusi video dan persyaratannya. Karenanya, kami menyarankan Wondershare Filmora karena ia lebih mudah digunakan. Produk-produk di Filmora tersedia untuk berbagai pengguna, dimulai dari pemula hingga ahli. Timeline, jendela pratinjau, dan pustaka efek adalah fitur-fitur umum yang dimilikinya. Semua fitur ini dapat diakses dan dikelola menggunakan antarmuka seret dan lepas.

Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk memisahkan audio dan video tanpa kerumitan:

Langkah ke-1 Untuk menambahkan file video ke Timeline untuk di trim, pertama-tama, klik " Import" pada jendela utama dan pilih file video yang Anda inginkan dari komputer Anda. Anda juga dapat menyeret dan melepas film ke dalam Perpustakaan Media.

import

Langkah ke-2 Untuk menghilangkan segmen yang tidak diinginkan, gerakkan playhead ke atasnya dan pilih ikon gunting.

Langkah ke-3 Pilih "Detach Audio" dari menu konteks saat Anda siap mengekstrak trek audio dari file video. Anda akan melihat file audio yang muncul pada trek audio.

detach audio

Langkah ke-4 Klik " Export" setelah Anda selesai meng-trim, lalu pilih di mana Anda ingin menyimpan video yang telah diedit.

simpan video yang telah diedit

Kesimpulan

Anda mungkin akan merasa kesulitan dengan menggunakan dua program software yang berbeda secara bersamaan, padahal semuanya itu dapat dilakukan hanya dengan menggunakan Filmora. Karena Filmora menawarkan alat yang sangat canggih dan juga mudah digunakan, aplikasi ini adalah salah satu software pengeditan video terbaik dan paling direkomendasikan.

Download Gratis
Download Gratis
Liza Brown
Liza Brown Mar 15, 24
Share article: