Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Buat Video Secara Mudah dan Cepat Bersama dengan Filmora
  • Efek dan Filter Masif & Gratis tersedia untuk Digunakan
  • Personalisasi Area Crop Seperti yang Anda Inginkan
  • Modern & Cepat untuk Pemula dan Profesional

YouTube Analytics – Cara menganalisis Video Anda dan Pesaing Anda di YouTube

author avatar

Mar 01, 2024• Proven solutions

Memastikan kesuksesan Anda di YouTube tidak cukup hanya dengan melacak metrik kanal YouTube Anda. Namun Anda juga perlu mengumpulkan wawasan yang mendalam mengenai pesaing Anda. Mungkin Anda bertanya-tanya caranya mengumpulkan wawasan tentang pesaing Anda di YouTube sekaligus melacak pergerakan data mereka. Tak perlu khawatir, kami punya solusinya untuk Anda. Pada artikel ini kami akan menunjukkan bagaimana cara menganalisis kanal Anda sendiri serta pesaing Anda di YouTube. Mari pelajari lebih lanjut!

Bagaimana cara menganalisis kanal/video milik YouTube Anda?

Memiliki alat penganalisis YouTube yang terpercaya untuk kanal Anda sangatlah penting, karena video YouTube mudah dicari melalui Google. Alat ini dapat membantu Anda menghasilkan trafik organik dengan menggunakan Google dan YouTube sebagai medianya. YouTube memiliki mekanisme analitis khusus sendiri dalam mengukur performa video di YouTube untuk mendapatkan hasil maksimal.

Kami telah mengumpulkan wawasan YouTube yang digunakan secara luas untuk memastikan bahwa video Anda telah siap dan memiliki SEO yang bagus sehingga dapat menarik lebih banyak penonton dan berkinerja baik. Matriks ini merangkum hal-hal paling penting dari analisis YouTube. Mari kita bahas satu per satu.

1. Views

Meskipun jumlah views ditentukan dari berapa banyak orang yang mengklik video tertentu di YouTube, namun Anda tidak bisa mengetahui apakah video tersebut telah ditonton hingga akhir atau tidak. Selain itu, views dapat diakali dengan trik clickbait, oleh karena itu YouTube tidak benar-benar memberikan mereka peran yang signifikan.

Views yang disertai dengan waktu menonton merupakan yang terbaik. Waktu menonton merangkum jumlah total waktu yang dihabiskan (dalam hitungan menit) untuk menonton video di kanal Anda. Dengan dasbor yang telah diperbarui, Anda dapat dengan mudah menganalisis YouTube dan mengukur performa video. Dengan menggunakan durasi rata-rata penayangan, Anda dapat mengetahui apakah video Anda ditonton sampai akhir atau tidak.

2. Lokasi Playback

'Lokasi Playback' video YouTube dapat menunjukkan dari mana semua trafik berasal, sehingga membantu kanal Anda mengetahui di lokasi mana video tersebut paling banyak ditonton. Ini akan memandu Anda untuk mencapai lokasi/situs backlink. Dengan mengetahui lokasi mana video YouTube Anda paling banyak diputar, Anda bisa mengetahui apakah YouTube adalah mesin pencarinya atau telah dialihkan dari tempat lain. Tergantung dari lokasi pemutaran video, views akan dipisahkan menjadi video yang disematkan, laman tontonan YouTube, perangkat mobile, dan laman kanal YouTube. Memahami detail lokasi views akan membantu Anda memutuskan di mana Anda harus fokus untuk meningkatkan performa video Anda.

3. Demografi

Halaman demografi dapat membantu Anda mendapatkan insight YouTube karena Anda akan mengetahui penonton Anda berdasarkan jenis kelamin dan lokasi mereka. Analisis YouTube merupakan suatu anugerah bagi para pebisnis lokal yang menargetkan wilayah tertentu. Dengan fiturnya, Anda juga dapat mengetahui geografi dan perangkat apa yang digunakan oleh penonton. Memahami jenis kelamin dan lokasi orang yang menonton video Anda akan membantu Anda membuat video produk khusus yang akan membantu mereka.

4. Sumber Traffic

Memahami sumber traffic video YouTube akan membantu Anda melacak kata kunci utama yang digunakan penonton sehingga mereka membuka video YouTube Anda. Dengan cara ini Anda dapat mengetahui pilihan mereka dan pola pencarian mereka. Insight YouTube akan menunjukkan apakah penonton menemukan video Anda dengan mencarinya di YouTube, dari kanal di YouTube, melalui video yang disarankan, atau dengan tautan eksternal. Panel alat YouTube Analytics akan membantu Anda menentukan sumber trafik yang paling bermanfaat untuk kanal Anda. Anda dapat mengoptimalkan video dan strategi kata kunci Anda dengan ini.

5. Retensi Audiens

Data ini menjelaskan seberapa jauh video Anda telah melibatkan audiens Anda. Juga disertai dengan jumlah views, durasi penonton yang menonton video Anda juga berpengaruh. Dari halaman retensi penonton, Anda dapat mengetahui waktu spesifik saat penonton keluar dari video Anda dan melihat apa yang membuat mereka melakukannya. Ada 2 jenis fitur retensi audiens - retensi audiens absolut dan retensi audiens relatif.

6. Perangkat

Mengetahui perangkat apa yang digunakan untuk menonton video sangat penting. Metrik ini membagi antara ponsel, komputer, TV, tablet, dll. Anda akan dapat memahami apakah video Anda perlu dioptimalkan untuk video tertentu atau tidak.

7. Like dan dislike

Insight YouTube mengukur tingkat penerimaan penonton atas video Anda berdasarkan jumlah like dan dislike. Video dengan jumlah like yang banyak menyiratkan bahwa video tersebut disukai oleh banyak orang, meskipun demikian, kualitas video tidak dapat ditentukan oleh jumlah like atau dislike. Bahkan video berkualitas terbaik yang dibuat untuk meminta pendapat tentang situasi/isu tertentu mungkin cukup bagus, tetapi mungkin tetap saja mendapatkan dislike.

8. Subscriber

Analisis YouTube membantu Anda menentukan metrik keterlibatan yang menampilkan asal subscriber Anda. Hal ini mencakup lokasi geografis mereka, tanggal subscribe, dan sumber/media yang mereka gunakan saat membuka video Anda di YouTube. Anda dapat mengamati jumlah orang yang melakukan subscribe dan unsubscribe kanal YouTube Anda.

Dengan subscribe kanal YouTube Anda, audiens Anda akan mendapatkan saran video baru dari kanal Anda dan mendapatkan eksposur yang lebih baik atas layanan dan produk dari Anda.

Anda Mungkin Juga Suka: Cara Mendapatkan Lebih Banyak Subscriber

9. Anotasi

Saat meninjau Analisis YouTube, penting untuk memahami bahwa ada anotasi yang bisa mengarahkan penonton ke situs bisnis Anda untuk mendapatkan lebih banyak konten. Konten tersebut tidak harus berupa video saja, tetapi bisa juga berupa postingan blog. Hal ini akan memungkinkan Anda memahami click-through-rate dan close-rate untuk setiap anotasi. Hal ini pada nantinya akan membantu Anda dalam mengoptimalkan cara menjangkau audiens Anda dan di mana anotasi ditempatkan.

10. Komentar

Komentar merupakan aspek penting yang dapat digunakan untuk mengukur keterlibatan penonton pada video YouTube apa pun. Baik komentar bahwa video yang mereka tonton menyentuh hati mereka, menginspirasi atau memotivasi mereka, atau sekadar membuat mereka tersenyum, komentar-komentar tersebut akan menjelaskan semuanya. Terkadang audiens hanya meninggalkan respons dengan menekan tombol 'Like' sebagai pengganti komentar karena lebih simpel.

11. Card

Card adalah fitur baru dalam analisis YouTube dan bertujuan untuk menggantikan anotasi. Fitur ini akan meningkatkan interaktivitas pada video apa pun dan mempercepat interaksi. Mereka akan bertindak sebagai call-to-action yang menginformasikan pengunjung mengenai playlist, video, dagangan, pembayaran sukarela, dan situs web terkait, dll.

12. Share

Aspek ini merangkum jumlah berapa kali video YouTube dibagikan ke berbagai media sosial beserta tanggal berbagi. Peringkat Google dipengaruhi oleh jumlah share, semakin tinggi angkanya, semakin besar peluang backlink unik untuk video Anda.

13. Video dalam playlist

Favorit telah berubah nama menjadi 'Video dalam playlist'. Jangkauan Anda semakin luas karena orang-orang terus menandai video Anda sebagai favorit pada playlist mereka. Hal ini dapat dilihat secara publik di kanal YouTube itu sendiri.

Bagaimana cara menganalisis pesaing Anda

Meskipun, Anda tidak dapat melihat data dasbor pesaing Anda, masih ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengamati dan mempelajari video pesaing Anda yang sukses dari segi views, favorit, peringkat, dan komentar mereka, Anda dapat mengetahui kekuatan pendukung di baliknya.

Misalnya, membaca komentar dan melihat apa yang mereka katakan. Perhatikan hal-hal positif dan negatif sehingga Anda bisa memasukkan ide-ide tersebut ke dalam video Anda. Anda juga dapat membuat video yang lebih baik dengan memahami apa yang suka ditonton oleh penonton dari wilayah demografis tertentu dalam pembahasan tersebut.

Atau Anda dapat menggunakan alat analisis berikut ini untuk menemukan lebih banyak statistik dari pesaing Anda.

1. InflueNex

InflueNex adalah alat pemasaran yang sangat membantu influencer untuk menganalisis, mencari, dan mengelola YouTuber. Anda dapat mempelajari kanal dan video pesaing Anda dengan informasi terperinci dengan bantuan alat analisis YouTube ini.

Platform Pemasaran YouTube InflueNex

2. Rival IQ

Alat analisis YouTube ini membantu Anda meningkatkan keterlibatan media sosial, melakukan analisis kompetitif untuk melacak persaingan, menemukan ide konten baru untuk audiens target Anda. Anda dapat menggunakan platform ini untuk meningkatkan pijakan Anda di YouTube.

3. SocialBlade

SocialBlade membantu Anda mendapatkan data tentang insight YouTube dan memungkinkan Anda memahami merek-merek saingan Anda. Anda bisa belajar dari mereka dan meningkatkan strategi Anda untuk mengalahkan mereka.

Baca Lebih Lanjut untuk Mendapatkan: 5 Metode untuk Menelusuri Frame demi Frame di Video YouTube >>

author avatar
Mario Bütner
Mario Bütner adalah penulis dan pencinta video.
Anda mungkin berminat
Cara Mudah untuk Membuat Video Edukasi yang Baik untuk YouTube

Membuat video yang memfasilitasi kegiatan pembelajaran di YouTube memerlukan proses belajar yang sering kali melelahkan. Tapi, di sini kami akan memberikan penjelasan secara gamblang mengenai video edukasi sebelum lanjut ke cara membuat video edukasi.

by Mario Bütner Mar 01, 2024 17:02 PM

Cara untuk Membuat Video Iklan secara gratis di YouTube Video Builder

Apa yang dimaksud dengan YouTube video builder dan bagaimana cara Anda mendapatkannya? Pada artikel ini, kami akan membahas tentang cara untuk membuat video iklan profesional menggunakan video builder gratis ini.

by Mario Bütner Mar 01, 2024 17:35 PM

Cara Membuat Saluran YouTube di Handphone dengan Mudah [Personal & Bisnis]

Apakah Anda bingung bagaimana cara membuat saluran YouTube di handphone? Tetap di sini karena kami akan membahas cara membuat saluran YouTube di ponsel dan dapat menghasilkan uang.

by Mario Bütner Feb 29, 2024 15:51 PM

author avatar

Mario Bütner

staff Editor