Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Tutorial Lengkap Filmora - Dasar & Profesional
Coba Gratis Coba Gratis

Menerapkan Transisi ke Video

Download Filmora dan praktikkan sekarang juga.

Berlatih sekarang dan belajar lebih baik.

Transisi merupakan salah satu bagian penting dari pengeditan video, karena mereka bisa menganimasikan perpindahan dari video A ke video B. Tidak hanya membuat video Anda terlihat lebih menyenangkan dan juga meningkatkan alur dari video Anda, transisi juga bisa membuat video Anda terlihat sinematik dan profesional.

Dengan mempertimbangkan hal tersebut, marilah kita lihat transisi yang ada di Filmora.

Di mana Anda Bisa Menerapkan Transisi

Transisi bisa digunakan pada bagian awal/akhir video atau di antara dua klip video.

Anda bisa menerapkan transisi ketika Anda harus menunjukkan perubahan arah, berlalunya waktu, perubahan subjek, atau perubahan suasana dalam video Anda.

Cara menerapkan transisi

Langkah 1: Impor & Seretlah Video ke Timeline

Filmora akan memungkinkan Anda untuk menerapkan transisi ke trek video dengan menerapkan tab Transisi. Untuk menambahkan transisi ke dalam video Anda, pertama-tama Anda harus mengimpor video Anda ke dalam perpustakaan media terlebih dahulu, Kemudian Anda bisa menuju ke bagian File dan memilih opsi Impor Media. Setelah itu Anda bisa mengklik Impor File Media dan menelusuri komputer Anda untuk menemukan file video Anda. Pilihlah file video dan klik Buka. Filmora akan mengimpor video Anda ke dalam perpustakaan media. Anda juga bisa mengimpor video dengan cara menyeret dan melepaskan file video Anda ke dalam perpustakaan media Filmora.

Sekarang, setelah Anda selesai mengimpor video Anda ke dalam perpustakaan media, Anda harus menyeret dan melepaskannya ke dalam timeline Filmora.

Menerapkan transisi di Filmora Efek dan Alat Pengeditan Filmora
Langkah 2: Menerapkan Transisi

Terdapat dua kategori transisi: Default dan juga Filmstock. Transisi default bebas untuk digunakan, dan tersedia berbagai subkategori pada transisi ini. Transisi ini termasuk Basic, 3D, Ripple & Dissolve, Speed Blur, dan juga Warp. Sementara transisi kategori Filmstock akan menampilkan lebih banyak opsi grafis, termasuk Transisi Anime dan juga Transisi Gerakan.

Menerapkan transisi di Filmora - Memilih transisi Jenis Transisi yang Terdapat di Filmora

Apabila Anda ingin menerapkan transisi, Anda bisa menyeret video milik Anda ke dalam timeline, lalu bukalah tab Transisi. Anda akan melihat berbagai macam transisi, dengan beberapa di antaranya mempunyai gerakan yang sederhana, sementara yang lainnya menampilkan animasi. Pilihlah yang Anda suka dan seretlah ke bagian akhir atau awal video Anda yang ada di timeline.

Menerapkan transisi di Filmora - Menerapkan transisi Menerapkan Transisi ke dalam Video

Secara alternatif, Anda bisa menempatkan play-head di mana Anda ingin menambahkan transisi pada timeline, kemudia klik kanan pada transisi tersebut. Setelah itu Anda harus memilih opsi Terapkan.

Cara Melakukan Pratinjau Transisi

Anda bisa melakukan pratinjau transisi dengan cara mengklik dua kali pada transisi tersebut. Anda akan segera melihat tampilan transisi tersebut di jendela pratinjau.

Transisi di Filmora - Pratinjau Transisi Pratinjau Transisi
Cara Menghapus Transisi

Apabila Anda ingin menghapus transisi, maka Anda bisa memilih dan menekan ikon hapus. Anda juga bisa menekan tombol Hapus pada keyboard Anda.

Transisi di Filmora - Menghapus transisi Menghapus Transisi
Cara untuk Menyesuaikan Durasi Transisi

Anda bisa mengubah durasi transisi dengan cara mengklik dua kali di timeline, lalu mengatur durasi yang baru. Tekanlah pada tombol Terapkan ke Semua apabila Anda mempunyai banyak transisi.

Transisi di Filmora - Sesuaikan durasi transisi Menyesuaikan Durasi

Anda juga bisa memilih transisi di timeline, kemudian mengambil salah satu sisinya; lalu Anda bisa memperpanjang ataupun mempersingkat durasi dari transisi tersebut. Semakin lama durasinya, maka semakin lambat.

Cara Menerapkan Transisi di Antara Gambar

Anda juga bisa menerapkan transisi antar gambar. Imporlah dua gambar yang ada di perpustakaan media, kemudian seret dan lepaskanlah di timeline Anda.

Setelah itu, Anda bisa menyeret dan melepaskan transisi ke timeline untuk bisa menerapkan efek.

Transisi di Filmora - Menerapkan transisi antar gambar Menerapkan Transisi Antar Gambar
Cara untuk Menambahkan Transisi Favorit/Mencari Transisi

Anda bisa menambahkan transisi yang Anda sukai ke Favorit dan juga menerapkannya nanti di video yang lain. Klik kanan pada transisi tersebut dan pilihlah Tambahkan ke Favorit.

Untuk menemukan transisi dengan cepat, Anda bisa mengetik namanya pada bilah pencarian.

Transisi di Filmora - Cari Transisi Mencari Transisi
Cara untuk Menerapkan Transisi dari Filmstock

Kategori Filmstock mencakup pilihan yang berbayar dan juga gratis. Transisi berbayar ialah transisi yang mempunyai simbol berlian. Anda bisa mendownloadnya terlebih dahulu dan mencoba transisi tersebut untuk mengetahui apakah Anda menyukainya sebelum Anda memutuskan untuk membelinya.

Apabila Anda menyukai transisi tersebut, Anda bisa mengklik Ekspor dan tekanlah tombol Beli.


Tag:
Berikan Video Anda Sentuhan Ajaib

Bantu Video Anda Menjelaskan Cara Cerdas dengan Editor Video Filmora.

Download Now Download Now Download Sekarang