Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Filmora Video Editor
Buat video dengan mudah menggunakan AI.
  • Berbagai alat pengeditan AI untuk meningkatkan efisiensi pembuatan video Anda.
  • Tawarkan templat populer dan sumber daya kreatif bebas royalti.
  • Fungsionalitas lintas platform untuk mengedit di mana saja.

Cara Menghilangkan Noise dari Audio Secara Online

Pada umumnya, permintaan paling tipikal yang akan Anda dapatkan dari pembuat video adalah menghilangkan noise yang tidak menyenangkan, seperti gemuruh atau dengungan dari hasil akhir video. Saat melakukan perekaman, sulit untuk mendapatkan audio yang bagus karena dialog yang sedang berlangsung sering teredam oleh ambient noise, seperti deruan dari sebuah unit pendingin ruangan atau kipas angin yang tidak menyenangkan. Saat mengombinasikan dan merekam efek suara atau aspek desain lain untuk video, background noise sering kali dihilangkan.

Untungnya, terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan noise dari audio secara Online. Anda dapat melakukan denoise pada video atau audio Anda dengan menambahkan beberapa background music atau menggunakan software pengeditan audio atau video untuk mengurangi noise. Jika Anda sedang mencari sebuah teknik untuk menghilangkan background noise, maka artikel ini akan memenuhi kebutuhan Anda. Mari kita mulai!

Bagian 1: Apa yang Dimaksud dengan Noise pada Audio dan Mengapa Itu Merugikan?

Tidak tersedia definisi untuk noise pada audio; tetapi ia sering didefinisikan sebagai background noise seperti kipas angin, obrolan orang, mobil atau truk yang lewat, dengungan dari kabel audio yang rusak, atau ambient noise lainnya yang seharusnya tidak disertakan dalam rekaman Anda. Penonton Anda akan teralih dari informasi penting yang diberikan oleh individu yang sedang berbicara di dalam video Anda jika audionya terlalu bising.

Selain itu, audio yang bising cenderung merusak pengalaman yang ingin Anda dapatkan. Pertimbangkan contoh berikut ini: jika Anda sedang mendengarkan sebuah rekaman suara manajer Anda di tempat kerja, dan rekaman tersebut terdengar bising hingga pada titik tertentu di mana Anda pun tidak dapat memahaminya, maka kemungkinan besar Anda akan berakhir dengan kehilangan detail pentingnya.

Dalam hal membuat sebuah video yang layak, audio yang jelas membutuhkan proses yang panjang. Tetapi, bukan hanya itu. Sebuah trek audio yang jelas akan dapat didengar di hampir semua video yang menerima empat atau lima bintang untuk "seberapa tepat rekaman tersebut mencapai tujuannya" dan "bagaimana Anda menilai video tersebut secara pribadi", berdasarkan data yang tersedia.

Bagian 2: Cara Menghilangkan Background Noise Secara Online

Terdapat berbagai cara untuk menghilangkan semua background noise dari audio. Di bawah ini terdapat sebuah daftar penghilang background noise online terbaik untuk membantu Anda melakukannya. 2. VEED.IO

Situs web: https://www.veed.io/

VEED adalah salah satu video editor online paling sederhana yang akan membersihkan gangguan background dengan satu klik mouse, menjadikannya sebuah pilihan yang sangat baik bagi para pemula. Anda tidak perlu merekam ulang ataupun memakai mikrofon pemblokir suara yang mahal.

Anda dapat dengan cepat menghilangkan semua background noise yang tidak diinginkan dari file audio Anda dengan menggunakan penghilang background noise VEED. VEED dapat membantu Anda menghilangkan background noise dari file audio apa pun, termasuk MP3, AAC, WMA, dan lain sebagainya.

Apa pun jenis file audio yang Anda miliki - MP3, AAC, WMA, dll. - dan apa pun jenis background noise yang Anda miliki - kondisi angin, kendaraan, statis, suara kipas - VEED dapat membantu Anda membersihkan audio dalam waktu singkat.

Bagaimana cara menghilangkan background noise dari audio video dengan VEED secara online?

Langkah 1: Klik opsi Choose Audio untuk mengupload file audio Anda.

menghilangkan background noise dari audio veed

Langkah 2: Klik trek audio yang tersedia untuk memunculkan menu Settings, lalu pilih 'Clean Audio'. Background noise akan dihilangkan dalam hitungan detik dengan sendirinya.

membersihkan background noise dari audio video veed

Langkah 3: Cukup demikian; Anda telah menyelesaikan prosesnya. Saat Anda mengklik 'Export', file baru Anda akan dirender dalam hitungan detik.

Pro

  • Mudah digunakan
  • Menawarkan berbagai fitur (menambahkan background music, memotong, trim, dll.)
  • Cukup tiga langkah untuk memprosesnya

Kontra

  • Tidak terlalu ramah pengguna

2. AudioDenoise

Situs web: https://audiodenoise.com/

Audio Denoise berada pada urutan kedua dalam daftar alat penghilang noise online kami. Mirip dengan yang pertama, alat ini mudah digunakan, mendukung berbagai file, dan yang terpenting, ia dapat membantu Anda menghilangkan noise yang tidak diinginkan dari audio Anda.

Selain itu, alat ini menawarkan sejumlah besar opsi penyesuaian, seperti Time smoothing of noise reduction filter, Model noise based on pelacakan modulasi noise, Analysis block size, dll. Jadi, bagaimana cara Anda dapat menghilangkan background noise tersebut? Ikuti langkah-langkahnya di bawah!

Bagaimana cara menghilangkan background noise secara online dengan AudioDenoise?

Langkah 1: Klik opsi Choose File untuk memulai. Anda juga dapat memilih video dari opsi Demo files.

mengupload audio ke audiodenoise online

Langkah 2: Setelah mengupload filenya, tekan opsi Process untuk menghilangkan noise yang tidak diinginkan dari audio tersebut.

menghilangkan noise dari audio dengan audiodenoise

Langkah 3: Setelah audio selesai diproses, klik opsi Download untuk mengekspor video Anda ke PC.

Pro

  • Proses pengurangan noise secara langsung
  • File apa pun pilihan Anda
  • Banyak opsi untuk menyesuaikan audio

Kontra

  • Membutuhkan waktu untuk memproses video
  • Terbatas hingga 40MB

3. Audio ToolSet

Situs web: https://audiotoolset.com/noise-reduction

Yang ketiga dalam daftar kami adalah Audio ToolSet. Dengan alat ini, kita dapat menghasilkan rekaman audio dengan background noise yang lebih sedikit. Anda perlu mengeklik beberapa kali dan Audio ToolSet akan langsung memproses file audio tersebut untuk Anda.

Rekaman suara akan mendapat manfaat dari program ini, yang dirancang untuk menghilangkan noise yang tidak diinginkan sementara mempertahankan kualitas audio tingkat tinggi.

Program ini menggunakan sebuah metode pengurangan noise generik yang dapat beroperasi tanpa penyesuaian lebih lanjut untuk sebagian besar rekaman.

Bagaimana cara mengurangi background noise dari audio video dengan Audio ToolSet?

Langkah 1: Klik Browse Computer atau Drag and Drop sebuah ke websitenya untuk memulai proses.

mengurangi noise audio dengan audio toolset

Langkah 2: Setelah file Anda upload, klik opsi Process untuk mengurangi noise.

Langkah 3: Dengarkan audio dengan saksama, dan klik opsi Download untuk mengekspor file tersebut ke PC Anda.

Pro

  • Antarmuka pengguna yang sangat bagus
  • Memproses secara langsung
  • Sejumlah besar fitur pengeditan audio

Kontra

  • Membutuhkan waktu untuk memproses video
  • Terbatas hingga 50MB dan format MP3, WAV, FLAC, dan Ogg

5. Weet

Situs web: https://weet.co/remove-background-noise-from-video/

Weet merupakan sebuah solusi obrolan video yang dibuat untuk tim jarak jauh. Ia tersedia secara gratis. Background noise atau gema dapat mengganggu pertemuan Anda yang sedang berlangsung secara live, tetapi dengan video asinkron dari Weet, perekaman audio yang bersih dapat dicapai tanpa mengorbankan kualitas.

Jika Anda ingin menghilangkan background noise dari rekaman Anda, Weet dapat membantu Anda melakukannya dengan akurat.

Bagaimana cara menghilangkan background noise dari video online dengan Weet?

Langkah 1: Setelah Anda masuk ke situs webnya, klik "Create Weet" untuk memulai.

Langkah 2: Untuk mengakses preferensi rekaman Anda, klik simbol Gear di pojok kiri bawah layar Anda.

Langkah 3: Lalu klik tombol "Activate Noise Cancellation"! Saat Anda mulai merekam dengan Weet Anda, maka teknologi AI mereka akan secara otomatis menghilangkan background noise apa pun.

menghilangkan background noise dari video secara online weet

Pro

  • Fitur yang luar biasa untuk para profesional
  • Memproses secara langsung
  • Alat Al untuk menghilangkan noise dari audio

Kontra

  • Pemula mungkin merasa sulit untuk menggunakannya

Anda mungkin juga menyukai: Cara mengurangi noise pada audio selama perekaman

Bagian 3: Tip untuk Menghilangkan Background Noise dari Audio SEBELUM Anda Melakukan Perekaman

Kita semua ingin menyingkirkan background yang bising dari audio kita. Ikuti tip di bawah ini untuk mendapatkan kualitas audio yang bersih dan terbaik:

Tip 1: Hindari Tempat Bising

Metode termudah untuk menghindari hasil audio yang bising sejak awal adalah dengan terlebih dahulu menghindari elemen dan lingkungan yang bising. Merekam di sebuah area yang tenang sangat penting untuk mencapai hal ini.

Sebuah studio rekaman profesional tidak diperlukan untuk mendapatkan hasil yang luar biasa, tetapi Anda harus memilih ruangan atau tempat yang paling sunyi yang dapat Anda temukan.

Setelah itu, Anda harus terbiasa dengan ambient noise normal yang terdengar di lokasi itu. Apakah terdapat kebisingan dari luar, seperti truk yang besar atau lalu lintas lainnya? Bagaimana dengan sistem pemanas dan pendingin ruangan di sana, apakah mengganggu? Apakah terdengar suara kipas yang nyala dan mati?

Apakah sepertinya Anda dapat mendengar rekan kerja atau orang-orang di sekitar Anda berbicara di ruang sebelah? Apakah terdengar suara dengungan yang berasal dari lampu neon? Itu hanyalah beberapa contoh jenis suara yang mungkin muncul pada rekaman voiceover Anda saat Anda merekamnya sendiri.

Tip 2: Uji Coba Perekaman

Setelah itu, buatlah sebuah uji coba perekaman dari ruangan Anda. Anda tidak perlu berbicara. Namun, ini akan membantu jika Anda menggunakan mikrofon yang sama dengan yang akan digunakan untuk rekaman voiceover Anda.

Ambil 10-20 detik dari ambient noise di dalam ruangan tersebut dan simpan ke komputer Anda. Ini disebut sebagai merekam room tone.

Tip 3: Analisis Rekaman Uji Coba Tersebut

Kemudian, pasang headphone Anda dan dengarkan rekaman room tone Anda. Noise apakah yang terdengar dari lingkungan Anda dan dapat dengan cepat dihilangkan? Misalnya, Anda mendengar suara kipas dari sistem pemanas atau pendingin yang sedang bekerja. Maka, Anda dapat mematikannya saat sedang melakukan perekaman.

Alternatifnya, jika Anda mendengar sejumlah orang sedang berbicara di background, maka Anda dapat dengan sopan meminta mereka untuk pindah ke sebuah tempat yang lebih sesuai. Jika memungkinkan, Anda harus mematikan semua lampu yang berdengung.

Rekaman room tone juga akan membantu Anda mengurangi noise pada audio setelah Anda menyelesaikan sesi perekaman. Rekaman room tone Anda dapat berfungsi sebagai sebuah dasar untuk program audio Anda, yang kemudian dapat digunakan untuk menghilangkan noise.

Bagian 4: Pertanyaan yang Sering Ditanyakan tentang Menghilangkan Noise pada Audio dari Video Secara Online

1. Apakah Background Noise Dapat Dihapus dari Audio?

Ya, background dapat dihapus dari audio dengan mudah saat ini, baik setelah Anda selesai merekam atau sebelum merekam audio; terdapat berbagai software dan aplikasi online yang tersedia untuk PC dan smartphone Anda.

Semua ini dapat membantu Anda menghilangkan noise yang tidak diinginkan dari audio Anda — beberapa situs web online terbaik yang dapat membantu Anda melakukannya telah di-review di atas. Pilih salah satu yang dapat sesuai dengan kebutuhan Anda!

2. Apa yang Dapat Saya Lakukan untuk Mencegah Audio yang Bising Sebelum Saya Merekam?

Sebelum merekam, sangat penting untuk mengurangi sumber kebisingan akustik jika memungkinkan. Selama perekaman, aliran udara dapat menyebabkan gangguan pada preamplifier mikrofon, sehingga menimbulkan artefak yang mungkin sulit untuk dihilangkan.

Berhati-hatilah dengan memanfaatkan windscreen yang memadai pada mikrofon Anda, terutama saat merekam di luar ruangan. Sumber suara seperti noise dari angin, misalnya, mungkin sering dijumpai dan dapat dihilangkan dengan tepat melalui pendengaran singkat menggunakan headphone.

Artikel Rekomendasi:

Cara Menghapus Audio dari AVI

Artikel berikut ini akan memperkenalkan petunjuk langkah demi langkah tentang cara menggunakan software pengeditan video yang canggih untuk menghapus audio dari AVI

Cara Mengubah Volume dalam File Media dengan Filmora

Di bawah ini kami akan menjelaskan cara mudah menaikkan/menurunkan level audio menjadi suara profesional dalam beberapa klik.

10 Sumber Terbaik untuk Mendownload Musik Outro Gratis Tanpa Hak Cipta

Musik outro yang kuat akan meningkatkan kualitas dan nilai dari video. Oleh karena itu, kami hadir untuk memberikan panduan kepada Anda tentang musik outro dan 10 situs terbaik untuk mendownload lagu-lagu outro gratis.

Tutorial Apowersoft Audio Recorder dan 4 Alternatifnya

Jika Anda sedang mencari sebuah perekam audio, panduan ini akan menjadi sumber informasi yang sangat berguna bagi Anda. Anda akan mempelajari banyak hal tentang Apowersoft Streaming Audio Recorder dan fitur-fiturnya.

10 Rekomendasi Perekam Lagu yang Tidak Boleh Anda Lewatkan

Yuk tambah pengetahuan Anda dengan 10 alat perekam lagu yang wajib Anda ketahui agar bisa menikmati lagu secara offline.

Cara Menggunakan Audacity untuk Podcast

Pada artikel ini, kami memperkenalkan semua hal tentang Audacity untuk podcast.

Temukan Musik Background Menyedihkan yang Populer Tahun 2024

Kami akan membantu Anda menemukan musik background sedih yang populer pada tahun 2024. Ada banyak situs web tempat Anda dapat mendengarkan, mendownload, dan mengupload lagu secara gratis.