Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA
Filmora Video Editor
Buat video dengan mudah menggunakan AI.
  • Berbagai alat pengeditan AI untuk meningkatkan efisiensi pembuatan video Anda.
  • Tawarkan templat populer dan sumber daya kreatif bebas royalti.
  • Fungsionalitas lintas platform untuk mengedit di mana saja.

Program Perekam Suara Komputer dan Mikrofon

Terkadang mungkin Anda berpikir apakah mungkin suara sistem audio dan mikrofon dapat direkam di waktu yang bersamaan, terlebih lagi saat sedang melakukan pengeditan video. Mungkin biasanya Anda dapat merekam antara suara komputer atau suara mikrofon, tetapi sulit untuk merekam keduanya secara bersamaan. Hal ini cukup menjengkelkan bagi orang-orang yang terbiasa bekerja terjadwal.

Jika Anda tidak tahu cara merekam suara voice-over maupun video tutorial pembelajaran pada komputer, ini akan jadi sangat merepotkan. Dengan bantuan beberapa program perekam audio yang tersedia di pasaran, hal ini pun sudah tidak lagi menjadi masalah.

Program-program ini dapat membantu penggunanya record screen komputer, suara komputer, dan suara mikrofon secara bersamaan. Di bawah ini adalah beberapa program yang dapat Anda gunakan.

Hubungkan dengan komputer Anda untuk merealisasikan hal ini.

1. Gunakan Stereo Mix

stereo mix

Langkah ke-1: Akses pusat kontrol suara.

Jika Anda menggunakan Panel Kontrol Suara Windows 10, Anda dapat mengakses pengaturan suara melalui kotak pencarian.

Setelah membuka Jendela Pengaturan Suara, klik pada link panel pengontrol suara pada bagian kanan. Panel pengontrol suara Anda akan terbuka, lalu Anda dapat melanjutkan ke langkah kedua.

Langkah ke-2: Atur Stereo Mix.

Perlu dicatat bahwa perangkat Stereo Mix adalah perangkat agresif default dari Windows. Perangkat ini secara default dinon-aktifkan, karenanya Anda pun harus mengaktifkannya. Buka panel pengontrol suara Anda dan klik kanan pada tab 'Rekaman', lalu pilih Tampilkan Perangkat yang Dinonaktifkan.

Ketika Anda melihat Stereo Mix, klik kanan untuk mengaktifkannya, dan pilih lagi dengan cara mengklik kanan untuk mengaturnya sebagai perangkat default.

Anda sudah hampir selesai! Sekarang Anda dapat menggunakan mikrofon untuk merekam ke perangkat Steoreo Mix. Klik kanan pada mikrofon yang akan Anda gunakan untuk merekam dan pilih Properti. Setelah tampilan Window, pilih tab Dengarkan dan aktifkan fungsi dengarkan pada perangkat.

Langkah ke-3: Rekam

Pada tahap terakhir ini, Anda harus membuka perekam yang Anda gunakan untuk memulai rekaman, lalu pilih Perangkat Stereo Mix dari ikon mikrofon. Hal ini akan membantu alat perekam Anda untuk merekam suara komputer dan mikrofon di saat yang bersamaan.

2. Filmora

Anda mungkin tertarik untuk menambahkan suara Anda ke dalam sebuah video, membuat demo voice-over untuk jaringan sosial media, atau bahkan mempersiapkan tugas penting yang memerlukan Anda untuk melakukan demonstrasi. Dengan Wondershare Filmora Aplikasi Pengedit Video, Anda dapat menggabungkan suara mikrofon dengan suara komputer lainnya. Hal ini karena software Filmora memiliki fungsi voiceover yang dapat membantu Anda merekam suara Anda atau menambahkan file voice-over pada video. Anda juga dapat menggunakan fungsi ini untuk mengatur nada, lafal dan volume dari voiceover yang telah direkam. Ada dua opsi untuk memasukkan suara ke dalam rekaman ketika menggunakan Filmora; Anda dapat mengedit video Anda terlebih dahulu, baru merekam voiceover setelahnya. Atau, mulailah dengan merekam voiceover, lalu edit videonya. Namun apapun cara yang dipilih, Anda perlu menyiapkan naskah untuk memastikan rekaman berjalan dengan lancar.

filmora aplikasi perekam suara

Berikut adalah cara yang dapat Anda ikuti untuk merekam sistem audio dan mikrofon, serta menambahkan file voiceover ketika mengedit video dengan menggunakan software Filmora.

Coba Gratis

Untuk Windows 7 atau versi di atasnya (64-bit)

Coba Gratis

Untuk macOS 10.12 atau versi di atasnya

Langkah ke-1: Hubungkan Mikrofon Anda ke Komputer.

Ketika Anda sudah siap untuk melakukan rekaman, Anda dapat menghubungkan mikrofon ke komputer Anda, atau gunakan mikrofon eksternal untuk menangkap voiceover yang jernih dan berkualitas.

Langkah ke-2: Rekam voiceover.

Jika Anda sudah berhasil menginstal software Filmora pada komputer Anda dan telah menyetel mikrofonnya, klik untuk membuka software, dan klik ikon 'Proyek Baru' yang berada di tampilan antarmuka awal untuk membuat sebuah proyek baru.

Buka tab Record dan klik 'Record a Voiceover' untuk membuka jendela rekaman audio.

Langkah ke-3: Edit rekaman voiceover pada video.

Untuk memulai proses pengeditan voiceover yang telah direkam, klik trek audio dan sebuah jendela baru pun akan muncul. Lewat jendela ini, Anda dapat menyesuaikan pengaturan audio, seperti kecepatan, volume, dan nada dari voiceover Anda.

Dengan fitur ini, Anda dapat memangkas dan menghilangkan bagian suara dari voiceover yang tidak diinginkan. Selain itu, ada juga 'efek fade-in dan fade-out' yang dapat Anda gunakan untuk menghasilkan transisi voiceover yang lebih mulus.

Langkah ke-4: Sinkronisasi voiceover ke video

Filmora mendukung hingga 100 trek audio, dan dengan menggunakan fitur ini, Anda dapat menambah musik latar dibalik rekaman voiceover.

Tarik dan lepaskan video pada bagian trek video, lalu tarik dan lepaskan trek audio ke posisi yang tepat untuk digabungkan dengan video. Pastikan trek video dan audio memiliki panjang yang sama jika diperlukan.

Setelah itu, Anda dapat mengekspor dan menyimpan file video baru Anda ke format yang Anda inginkan.

3. Audacity

Audacity adalah program perekam gratis yang dapat digunakan dengan sistem operasi yang beragam, seperti Windows, macOS, dan Linux. Software ini disebut sebagai program pengeditan dan perekam audio sumber terbuka, karena dapat digunakan sebagai perekam audio antar platform yang dahsyat. Software ini juga dapat digunakan untuk merekam suara komputer dan mikrofon pada waktu yang bersamaan.

audacity

Langkah-langkah berikut ini akan menunjukkan Anda cara merekam audio komputer dan suara mikrofon mac dengan Audacity.

Langkah ke-1: Pilih suara.

Hal pertama yang perlu Anda lakukan ketika merekam audio komputer dan suara mikrofon dengan menggunakan software Audacity adalah memilih opsi "Sound" dengan cara mengklik kanan ikon mikrofon. Seluruh perangkat rekaman yang Anda gunakan dapat ditemukan di tab "Recording". Klik kanan mikrofonnya, lalu klik "Properties" yang berada di tab "Listen", kemudian centang kotak "Listen to the device".

Anda dapat merekam audio komputer dan suara mikrofon secara bersamaan.

Langkah ke-2: Pilih Steoreo Mix

Melalui menu drop-down yang berada di ikon mikrofon di pojok kiri atas dari tampilan antarmuka utama Audacity, pilih "Stereo Mix" dari menunya.

Langkah ke-3: Rekam

Mulailah rekaman Anda dengan mengklik tombol merah yang berada di bagian atas. Rekaman pun akan dimulai dan akan dapat menangkap baik audio komputer maupun suara secara bersamaan.

Setelah rekamannya selesai, klik tombol berhenti di akhir rekaman.

4. Bandicam

Software perekam bandicam adalah program pengedit dan perekam suara multi-trek yang mudah digunakan. Aplikasi ini dapat digunakan pada Windows Vista 7/8/10. Software ini digunakan untuk merekam audio komputer dan suara mikrofon secara bersamaan pada komputer Windows.

bandicam

Berikut adalah langkah-langkah yang harus Anda ikuti jika Anda ingin merekam suara mikrofon dan komputer pada windows 10:

Langkah ke-1: Download dan instal Bandicam.

Jika Anda belum menginstal Bandicam pada komputer windows 10 Anda, maka Anda pun perlu melakukannya. Lalu buka dan jalankan software tersebut untuk memulai rekaman.

Langkah ke-2: Arahkan ke "Video">"Settings"

Setelah diarahkan ke bagian pengaturan, sebuah jendela baru akan muncul.

Langkah ke-3: Pilih Speaker dan mikrofon.

Pada tab "Sounds" yang berada di "Primary Sound Device", pilihlah speaker sebagai "Default Output Device", lalu pilih mikrofon.

Langkah ke-4: Rekam.

Sekarang Anda sudah selesai dengan pengaturan perekam Bandicam Anda, kembalilah ke tampilan utama dan klik tombol "REC" pada pojok kanan atas dari layar program Anda untuk memulai rekaman.

5. QuickTime Player

Metode lain yang dapat digunakan untuk merekam audio komputer dan mikrofon secara bersamaan pada Mac adalah dengan menggunakan aplikasi perekam audio QuickTime Player. Aplikasi ini juga sangat efektif untuk merekam rapat zoom.

animoto

Berikut adalah langkah-langkah yang harus diikuti saat merekam audio komputer dan audio mikrofon bersamaan dengan mengunakan aplikasi ini;

Langkah ke-1: Sama seperti pada perangkat lain, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendownload dan menginstal software ini pada sistem Anda.

Langkah ke-2: Buka konfigurasi aplikasi macOS MIDI yang merupakan aplikasi bawaan dari Mac. Pada pengaturan MIDI, klik ikon 'select' yang berada di bawah kiri dan pilih untuk membuat "Multi-Output Device".

Langkah ke-3: Karena QuickTime terintegrasi dengan Soundflower Aggregate untuk dapat bekerja di Mac, maka buka QuickTime dan pilih Soundflower sebagai sumber perangkatnya. Sekarang Anda dapat merekam sistem audio dan mikrofon secara bersamaan.

6. EasueUS Experts

EaseUS Expert adalah program perekam layar dan mikrofon canggih yang dapat digunakan untuk merekam webcam, audio, serta layar di saat yang bersamaan. Dengan program ini, Anda dapat memilih untuk merekam audio komputer dan suara mikrofon mac secara terpisah atau langsung merekam keduanya secara bersamaan. Program perekam ini mendukung berbagai format yang dapat Anda pilih sesuai dengan format audio apa saja yang sesuai dengan format target rekaman Anda.

recexpert

Berikut adalah langkah-langkah penting yang dapat membantu Anda untuk merekam suara komputer dan mikrofon secara bersamaan dengan menggunakan software ini;

Langkah ke-1: Buka software

Setelah memastikan mikrofon Anda tercolok dengan benar, Anda dapat membuka program ini dan memilih 'Audio' dari keempat mode yang tersedia.

Langkah ke-2: pilih suara.

Langkah selanjutnya adalah memilih speaker dengan mengklik ikon speaker yang berada di pojok kiri bawah. Setelah itu, klik 'Microphone and Sounds'. Jika Anda menggunakan lebih dari satu mikrofon, Anda dapat mengklik "Options" untuk memilih Perangkat Mikrofon secara spesifik.

Langkah ke-3: Rekam.

Setelah Anda selesai dengan pengaturannya, mulai rekaman Anda dengan mengklik tombol bewarna oranye bertuliskan "REC" untuk merekam audio komputer dan mikrofon secara bersamaan. Ketika Anda sudah selesai dengan rekamannya, klik tombol "STOP" berwarna merah untuk memberhentikan rekaman.

Langkah ke-4: Simpan audio.

Audio yang tertangkap akan secara otomatis tersimpan di komputer Anda dan dapat dicari di dalam rekaman.

7. Movavi Screen Recorder

Movavi Screen Recorder adalah software perekam video dan audio untuk Windows yang dapat didownload dan diinstal untuk menyelesaikan segala permasalahan seputar rekaman video dan audio. Aplikasi perekam video dan audio ini tergolong relatif mudah dan sederhana untuk dipelajari dalam waktu yang singkat. Anda dapat merekam, mengedit, dan menyimpan rekaman secara tepat dengan menggunakan aplikasi perekam suara ini.

movavi recorder

Berikut adalah langkah-langkah yang harus diikuti jika Anda ingin merekam audio komputer dan suara mikrofon menggunakan aplikasi ini;

Langkah ke-1: Setel audio

Pada Movavi Screen Capture Studio, bukan Windows dan klik 'Record Screen'. Pada panel perekam, pilih sumber rekaman atau sumber yang Anda ingin rekam. Anda dapat merekam sistem suara dengan mengklik tombol System Audio.

Untuk merekam suara dari mikrofon manapun atau perangkat manapun yang terhubung dengan komputer Anda, klik tombol 'Microphone'. Ketika merekam dari berbagai perangkat berbeda, klik panah di atas tombol tersebut untuk memilih perangkat yang Anda inginkan.

Langkah ke-2: Rekam audio.

Klik tombol 'REC' ketika Anda sudah siap untuk merekam, maka perekaman pun akan langsung dimulai.

Anda dapat mengklik tombol F10 pada keyboard atau 'Stop' pada panel untuk menghentikan rekaman.

Langkah ke-3: Simpan file audio.

Klik 'Save As' untuk membuka opsi ekspor.

8. Screencapture.com

Menggunakan Screen Capture mungkin adalah cara tercepat untuk record screen, audio, dan suara mikrofon secara bersamaan. Ini adalah program perekam audio online gratis. Anda dapat merekam suara dari speaker, memutar ulang video, atau audio internal dari sistem. Dengan tampilan antarmuka yang cerdas, Anda dapat merekam suara komputer dan mikrofon secara bersamaan atau terpisah.

screen capture

Untuk melakukannya, berikut adalah langkah-langkahnya;

Langkah ke-1: Buka Screen Capture

Untuk memulai perekaman suara pada komputer Anda, Anda perlu membuka aplikasi online tersebut.

Langkah ke-2: Setel rekaman audio dan rekam.

Nyalakan ikon 'Sound' untuk merekam audio komputer Anda, dan jika Anda ingin merekam audio dari mikrofon dan speaker, aktifkan ikon 'Microphone'.

Tekan ikon 'Start Recording' untuk merekam suara yang diputar. Anda perlu memberi akses kepada mikrofon dan webcam Anda.

Langkah ke-3: Simpan file

Jika Anda telah selesai merekam, Anda dapat mendownload rekamannya ke komputer Anda. Semua file bersifat konfidensial.

Kesimpulan

Artikel ini telah membahas berbagai metode yang dapat digunakan untuk merekam suara komputer dan mikrofon pada waktu yang bersamaan. Program yang tertera di atas hanyalah beberapa contoh program terbaik yang dapat merekam audio dari dua sumber dan mengeditnya. Program-program ini dapat digunakan untuk menggabungkan audio dan video atau memisahkannya, tanpa mengurangi kualitas keduanya.

Artikel Rekomendasi:

Tanggal Rilis God of war Ragnarok

Pada artikel ini, kami akan memberikan pembaruan tentang tanggal rilis God of War Ragnarok.

Bagaimana Cara Merekam Sesi GoToMeeting di PC dan Smartphone?

Artikel ini memberikan penjelasan terperinci tentang cara merekam sesi GoToMeeting pada PC dan Smartphone. Artikel ini juga membahas masalah-masalah tambahan dan menyediakan metode bertahap untuk setiap masalahnya.

5 Emulator PS2 Terbaik untuk ios

Pada artikel ini, kami membahas 5 pilihan emulator ps2 ios terbaik, emulator ps2 untuk iphone terbaik.

Review Screen Recorder AceThinker

Dari sekian banyak screen recorder, salah satunya adalah paket screen recorder AceThinker. Dengan screen recorder gratis AceThinker, Anda dapat membuat tugas perekaman layar menjadi lebih sederhana. Begini caranya.

Review untuk Anda: IObit Screen Recorder

Perekam IObit adalah perangkat terbaik yang dapat Anda download dan gunakan untuk tujuan perekaman layar. Review ini telah mengungkapkan proses download dan penggunaan IObit screen recorder dengan mudah.

5 Voice Recorder Terbaik untuk Perangkat Mac

Artikel ini membahas tentang 5 Voice Recorder Mac Terbaik untuk digunakan pada perangkat Mac. Artikel ini mencakup proses bertahap dalam menggunakan program-program seperti Filmora, Quicktime, Audacity, dan banyak lagi. Bacalah sekarang!

Review Screen Recorder Apeaksoft

Screen Recorder Apeaksoft adalah perangkat terkenal untuk menyelesaikan perekaman layar Anda dengan mudah. Untuk mengetahui lebih banyak tentang software ini secara mendetail, inilah yang Anda butuhkan. Pelajari lebih lanjut di sini: