Filmora
Filmora - AI Video Editor
Aplikasi Video Editor yang Canggih dan Sederhana
BUKA

Berpikir Lebih Luas Dari Panduan Pengguna Filmora

Pencahayaan untuk Windows

Menyesuaikan elemen pencahayaan pada media Anda merupakan hal yang penting karena hal tersebut dapat memengaruhi kejernihan objek dan media secara keseluruhan. Filmora memiliki banyak kategori pengaturan pada bagian "Light", di mana para pengguna diperkenankan untuk melakukan penyetelan pada pengaturannya agar sesuai dengan keinginan mereka. Pada panduan ini, Anda akan mengetahui hal-hal yang dapat diatur dan sesuaikan pada bagian pencahayaan:

Akses Bagian Pencahayaan

Satu-satunya pertanyaan yang tersisa sekarang adalah di mana letaknya pengaturan "Light" pada halaman antarmuka Filmora, dan berikut merupakan panduan untuk menemukan dan menggunakannya:

Langkah ke-1: Seret Media ke Timeline

Pertama, buka aplikasi pada perangkat dan tekan tombol "New Project" untuk menampilkan antarmuka pengeditan. Gunakan mouse untuk menyeret dan melepaskan media yang diimpor ke timeline.

atur media di timeline
atur media di timeline
Langkah ke-2: Aktifkan Opsi Light

Klik video pada timeline dan alihkan ke panel pengaturan di sebelah kanan pada jendela pengeditan. Pada tab "Color > Basic", scroll ke bawah hingga Anda menemukan bagian "Light" dan aktifkan. Di bagian tersebut, Anda dapat mengatur elemen "Exposure", "Brightness", "Contrast", "Highlight", "Shadow", "White", dan "Black".

aktifkan tombol light
aktifkan tombol light
Langkah ke-3: Pertahankan atau Atur Ulang Pengaturan Pencahayaan

Setelah menyesuaikannya, klik opsi "Save as custom" untuk menyimpan pengaturan atau klik tombol "Reset" untuk mengatur ulang pengaturan.

melakukan pratinjau pada pengaturan untuk menyimpannya
melakukan pratinjau pada pengaturan untuk menyimpannya